PERAN KOMISI PEMILIHAN UMUM TERHADAP PARTISIPASI POLITIK MASYARAKAT PADA PEMILIHAN BUPATI LAMPUNG SELATAN TAHUN 2020 PERSPEKTIF FIQIH SIYASAH (Studi Desa Negara Ratu Kecamatan Natar Kabupaten Lampung Selatan)

DANDI, MAULANA FAJAR (2024) PERAN KOMISI PEMILIHAN UMUM TERHADAP PARTISIPASI POLITIK MASYARAKAT PADA PEMILIHAN BUPATI LAMPUNG SELATAN TAHUN 2020 PERSPEKTIF FIQIH SIYASAH (Studi Desa Negara Ratu Kecamatan Natar Kabupaten Lampung Selatan). Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of COVER, BAB 1, BAB 2, DAPUS.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of FULL SKRIPSI DANDI MAULANA FAJAR.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Lembaga yang mampu mendukung pelaksanaan pemilihan kepala daerah yang mampu dan berkompeten lembaga tersebut adalah komisi pemilihan umum dimana mereka bertugas untuk mempersiapkan apa-apa saja yang perlu untuk melakukan pemilihan umum KPU juga memiliki tanggungjawab untuk mengarahkan masyarakat untuk turut berpartisipasi dalam pelaksanan pemilihan kepala daerah, sehingga penyelenggaraan sebuah pemilihan kepala daerah dapat berjalan dengan tepat dan dengan asas demokrasi karena tingkat keberhasilan penyelenggaraan pemilihan umum maupun pemilihan kepala daerah dapat dilihat berdasarkan partisipasi politik masyarakatnya. Rumusan masalah dalam penelitian ini ialah 1) Bagaimana peran Komisi Pemilihan Umum (KPU) terhadap partisipasi politik masyarakat pada pemilihan bupati lampung selatan tahun 2020 di desa negara ratu dusun 01, kecamatan natar, lampung selatan? 2) Bagaimana perspektif fiqh siyasah terhadap peran Komisi Pemilihan Umum (KPU) terhadap partisipasi politik masyarakat pada pemilihan bupati lampung selatan tahun 2020 di desa negara ratu dusun 01 natar lampung selatan?. Adapun juga tujuan dari penelitian ini ialah 1) Untuk mengetahui peran Komisi Pemilihan Umum (KPU) terhadap partisipasi politik masyarakat pada pemilihan bupati lampung selatan tahun 2020 di desa negara ratu dusun 01, kecamatan natar, lampung selatan. 2) Untuk mengetahui perspektif fiqh siyasah terhadap peran Komisi Pemilihan Umum (KPU) terhadap partisipasi politik masyarakat pada pemilihan bupati lampung selatan tahun 2020 di desa negara ratu dusun 01 natar lampung selatan. Metode penelitian ini adalah penelitian lapangan, yang bersifat deskriptif analisis, dengan analisis sumber data yaitu data primer yang diperoleh dari wawancara kepada Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lampung Selatan, Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lampung Selatan, dan pada 5 masyarakat RT 012/RW 004 Desa Negara Ratu Dusun 01 Natar Lampung Selatan tersebut, data sekunder yang diperoleh dari buku-buku yang relevan dengan penelitian. Hasil penelitian ini telah diperoleh bahwa Peran Komisi Pemilihan Umum (KPU) Terhadap Partisipasi Politik Masyarakat Pada Pemilihan Bupati Lampung Selatan Tahun 2020 di Desa Negara Ratu Dusun 01 Kecamatan Natar Lampung Selatan ialah upaya KPU Kabupaten Lampung Selatan untuk meningkatkan partisipasi masyarakat menggunakan beberapa metode sosialisasi yaitu: metode iv tatap muka dan dialog, media massa, bahan sosialisasi, pemanfaatan aktifitas warga serta bentuk lain yang memudahkan masyarakat untuk dapat menerima informasi pemilihan. Perspektif fiqh Siyasah Terhadap Peran Komisi Pemilihan Umum (KPU) Terhadap Partisipasi Politik Masyarakat Pada Pemilihan Bupati Lampung Selatan Tahun 2020 di Desa Negara Ratu Dusun 01 Natar lampung Selatan ialah sudah sesuai dengan konsep syura yaitu dalam konsep Fiqh Siyasah mekanisme pemilihan pemimpin yaitu dengan baiat dan syura.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Siyasah (Hukum Tata Negara)
Divisions: Fakultas Syariah > Siyasah (Hukum Tata Negara)
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 06 Feb 2024 07:05
Last Modified: 06 Feb 2024 07:05
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/32311

Actions (login required)

View Item View Item