AGAMA DAN PERILAKU SOSIAL PADA PENGRAJIN TUSUK SATE DI PAGUYUBAN KRAJAN DESA SIDOMULYO KECAMATAN SIDOMULYO, LAMPUNG SELATAN

RAGAH, AIMERELGA FIKRI (2024) AGAMA DAN PERILAKU SOSIAL PADA PENGRAJIN TUSUK SATE DI PAGUYUBAN KRAJAN DESA SIDOMULYO KECAMATAN SIDOMULYO, LAMPUNG SELATAN. Diploma thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of SKRIPSI_RAGAH AIMERELGA FIKRI.pdf] PDF
Download (11MB)
[thumbnail of SKRIPSI BAB 1 DAN 5.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)

Abstract

ABSTRAK Skripsi ini membahas tentang Agama dan Perilaku Sosial pada Pengrajin Tusuk Sate di Paguyuban Krajan Desa Sidomulyo Kecamatan Sidomulyo, Lampung Selatan. Perilaku Keagamaan dan Perilaku Sosial Masyarakat Desa Sidomulyo mengalami banyak perubahan yang lebih meningkat dari aspek sosial dan keagamaan yang lebih baik dan terarah sesuai dengan ajaran Agama, hal ini disebabkan oleh beberapa faktor baik internal ataupun eksternal. Berdasarkan permasalahan diatas penulis merumuskan rumusan masalah penelitian yaitu bagaimana agama dan perilaku sosial pada pengrajin tusuk sate di Paguyuban Krajan Desa Sidomulyo Kecamatan Sidomulyo, Lampung Selatan? dan Bagaimana penghambat dan pendorong agama dan perilaku sosial pada pengrajin tusuk sate di Paguyuban Krajan Desa Sidomulyo Kecamatan Sidomulyo, Lampung Selatan?. Metode penelitian dalam skripsi ini merupakan penelitian lapangan (field research) metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif yang bersifat deskriptif, artinya menjelaskan kondisi masyarakat berdasarkan data yang bersifat apa adanya dilapangan. Metode pengumpulan data berupa observasi dimana peneliti mengamati secara langsung dilapangan, wawancara yang dimana peneliti berkomunikasi untuk memperoleh informasi dengan pengambilan informan menggunakan Teknik purposive sampling dan didukung dengan dokumentasi kegiatan. Teori yang digunakan untuk menganalisis penelitian ini adalah teori tindakan sosial Max Weber. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Agama dan Perilaku Sosial pada Pengrajin Tusuk Sate Paguyuban Krajan Desa Sidomulyo mengalami perubahan peningkatan yang lebih terarah sesuai dengan ajaran Agama, yaitu keagamaan pada 1. Aspek keyakinan dalam gotong royong memperingati hari besar Islam, 2. Aspek nilai dalam sholat berjamaah, 3. Aspek perilaku dalam pengajian. Perilaku sosial masyarakat yang menjadi Pengrajin Tusuk Sate di Paguyuban Krajan Desa Sidomulyo juga mengalami banyak perubahan peningkatan yang lebih baik dalam memiliki jiwa sosial yang tinggi, yang mana perilaku tersebut merupakan 1. Aspek aktivitas fisik perilaku sosial dalam kegiatan Sidomulyo Sehat untuk memberikan pelayanan masyarakat, 2. Aspek perasaan dalam menjalankan perilaku sosial dengan selalu menghormati serta menghargai oranglain, 3. Aspek tindakan sikap dalam menunjukan perilaku sosial yaitu dengan tolong menolong memiliki jiwa sosial rasa empati terhadap sesama dengan memberikan bantuan kepada orang yang membutuhkan. Perubahan peningkatan Agama dan Perilaku Sosial tersebut dipengaruhi beberapa faktor, ada yang mulai terbiasa karena dorongan masyarakat dari rutinitas kegiatan Paguyuban Krajan, dan dari dalam diri kesadaran kesungguhan individu dalam membentuk Agama dan Perilaku Sosial. Kata Kunci: Agama, Perilaku Sosial, Pengrajin Tusuk Sate. ABSTRACT This thesis discusses religion and social behavior among skewer craftsmen in the Krajan Community, Sidomulyo Village, Sidomulyo District, South Lampung. Religious Behavior and Social Behavior The Sidomulyo Village Community has experienced many changes which have increased in terms of social and religious aspects which are better and more directed in accordance with religious teachings, this is caused by several factors, both internal and external. Based on the problems above, the author formulates a research problem formulation, namely, what is the religion and social behavior of skewer craftsmen in the Krajan Association of Sidomulyo Village, Sidomulyo District, South Lampung? and What are the barriers and incentives for religion and social behavior among skewer craftsmen in the Krajan Association of Sidomulyo Village, Sidomulyo District, South Lampung? The research method in this thesis is field research. The method used in this research is qualitative, which is descriptive, meaning it explains the conditions of society based on data that is real in the field. Data collection methods include observation where researchers observe directly in the field, interviews where researchers communicate to obtain information by taking informants using purposive sampling techniques and supported by documentation of activities. The theory used to analyze this research is Max Weber's theory of social action. The results of the research show that Religion and Social Behavior among the Skewers Craftsmen of the Krajan Community Association of Sidomulyo Village experienced more focused changes in accordance with the teachings of Religion, namely religion in 1. Aspects of belief in mutual cooperation in commemorating Islamic holidays, 2. Aspects of values in congregational prayer, 3. Behavioral aspects in recitation. The social behavior of the people who become Skewer Craftsmen in the Krajan Community Association of Sidomulyo Village has also experienced many changes, improving them towards having a high social spirit, which behavior is 1. Aspects of physical activity, social behavior in Sidomulyo Sehat activities to provide community services, 2 .The feeling aspect in carrying out social behavior by always respecting and appreciating other people, 3. The action aspect of attitude in showing social behavior, namely by helping, having a social spirit, feeling empathy for others by providing assistance to people in need. These changes in increasing Religion and Social Behavior are influenced by several factors, some are starting to get used to it due to community encouragement from the routine activities of the Krajan Association, and from within the individual's awareness of the seriousness in forming Religion and Social Behavior. Keywords: Religion, Social Behavior, Skewer Craftsmen.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Sosiologi Agama
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Sosiologi Agama
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 30 Jan 2024 07:32
Last Modified: 30 Jan 2024 07:32
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/32219

Actions (login required)

View Item View Item