PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PROJECT BASED LEARNING BERBASIS KEARIFAN LOKAL TERHADAP KREATIVITAS SISWA PADA MATA PELAJARAN SENI BUDAYA DAN PRAKARYA KELAS IV DI SDN 1 TANJUNG GADING BANDAR LAMPUNG

AMELIA, FEBI YUSLINDA (2024) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PROJECT BASED LEARNING BERBASIS KEARIFAN LOKAL TERHADAP KREATIVITAS SISWA PADA MATA PELAJARAN SENI BUDAYA DAN PRAKARYA KELAS IV DI SDN 1 TANJUNG GADING BANDAR LAMPUNG. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of COVER - BAB II DAPUS.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of FULL SKRIPSI AMELIA FEBI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini dilakukan pada kelas IV SDN 1 Tanjung Gading Bandar Lampung, yang dilatar belakangi oleh rendahnya kreativitas siswadalam belajar seni kolase pada mata pelajaran Seni Budaya dan Prakarya (SBdP), hal ini terlihat dari data awal observasi hasil pra penelitian yang dilakukan yaitu dari kelas IV A dengan jumlah 30 siswa yang memperoleh kategori rendah sebanyak 15 siswa dengan persentase sebesar 50%, sedangkan kelas IV B dengan jumlah 29 siswa yang memperoleh kategori rendah sebanyak 16 siswa dengan persentase sebesar 55,17%. Hal ini dikarenakan guru sudah menggunakan model pembelajaran yang bervariasi namun kreativitas siswa dalam belajar seni kolase masih tergolong rendah. Dalam hal ini peneliti mencoba untuk menerapkan model pembelajaran project based learning berbasis kearifan lokal dalam mengembangkan kreativitas pada siswa kelas IV SD Negeri 1 Tanjung Gading Bandar Lampung. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran project based learning berbasis kearifan lokal terhadap kreativitas siswa pada mata pelajaran seni budaya dan prakarya kelas IV di SD Negeri 1 Tanjung Gading Bandar Lampung. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Jenis penelitian yang digunakan adalah Quasi Eksperimental dengan bentuk desain Nonequivalent Control Group Design. Teknik sampling yang digunakan adalah Cluster Sampling (Area Sampling). Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi, angket, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji normalitas, uji homogenitas, dan uji hipotesis. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa dari hasil uji hipotesis Independent Sample T-test yang dilakukan pada kelas eksperimen dan kelas kontrol didapatkan Sig. (2-tailed) adalah model pembelajaran project based learning berbasis kearifan lokal memberikan pengaruh signifikan terhadap kreativitas siswa pada mata pelajaran Seni Budaya dan Prakarya kelas IV SDN 1 Tanjung Gading Bandar Lampung. Sehingga dapat disimpulkan bahwa hipotesis ada pengaruh model pembelajaran project based learning berbasis kearifan lokal terhadap kreativitas siswa pada mata pelajaran seni budaya dan prakarya kelas IV di SD Negeri 1 Tanjung Gading Bandar Lampung. Kata Kunci: Model Pembelajaran Project Based Learning, KearifanLokal, Kreativitas Siswa iv ABSTRACT This research was carried out in class IV of SDN 1 Tanjung Gading Bandar Lampung, which was motivated by the low level of student creativity in learning collage art in the Arts, Culture and Crafts (SBdP) subject, this can be seen from the initial data from pre-research observations conducted from the class IV A with a total of 30 students who received the low category was 15 students with a percentage of 50%, while class IV B with a total of 29 students received the low category as many as 16 students with a percentage of 55.17%. This is because have used various learning models, but students’ creativity in learning collage art is still relatively low. In this case the researcher tries to apply a project based learning model based on local wisdom in developing creativity in class IV students at SD Negeri 1 Tanjung Gading Bandar Lampung. This research aims to determine the influence of the project based learning model based on local wisdom on student creativity in class IV arts and culture and crafts subjects at SD Negeri 1 Tanjung Gading Bandar Lampung. This research is quantitative research. The type of research used is Quasi Experimental with a Nonequivalent Control Group Design design. The sampling technique used is Cluster Sampling (Area Sampling). The data collection techniques used were interviews, observation, questionnaires and documentation. The data analysis techniques used are normality test, homogeneity test, and hypothesis test. The results of this research show that from the results of the Independent Sample T-test hypothesis test carried out in the experimental class and control class, Sig. (2-tailed) ismeaning that the project based learning model based on local wisdom has a significant influence on student creativity in the Arts, Culture and Crafts class IV SDN 1 Tanjung Gading Bandar Lampung subject. So it can be concluded that the hypothesis that there is an influence of the local wisdom�based project based learning model on student creativity in class IV arts and culture and crafts subjects at SD Negeri 1 Tanjung Gading Bandar Lampung. Keywords: Project Based Learning Model, Local Wisdom, Student Creativity.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 25 Jan 2024 06:22
Last Modified: 29 Apr 2024 04:53
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/32175

Actions (login required)

View Item View Item