TINJAUAN FIQH SIYASAH TERHADAP IMPLEMENTASI UNDANG- UNDANG NOMOR 8 TAHUN 2016 TENTANG PEMENUHAN HAK PENYANDANG DISABILITAS (Studi Di Desa Penanggungan Kecamatan Runjung Agung Kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan)

IKHFAL, JULIANDAR (2024) TINJAUAN FIQH SIYASAH TERHADAP IMPLEMENTASI UNDANG- UNDANG NOMOR 8 TAHUN 2016 TENTANG PEMENUHAN HAK PENYANDANG DISABILITAS (Studi Di Desa Penanggungan Kecamatan Runjung Agung Kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan). Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of SKRIPSI BAB 1 DAN 2.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of SKRIPSI CETAK IKHFAL.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK Hak asasi bagi penyandang disabilitas masih kerap diabaikan, bahkan masih belum terpenuhi secara merata karena Penyandang Disabilitas mengalami hambatan fisik, mental, intelektual, atau sensorik dalam waktu lama yang dapat menghalangi partisipasi mereka secara penuh dan efektif dalam masyarakat bertolak belakang dari tujuan bernegara dan beragama bahwa di Pasal 27 ayat 1 Undang-Undang 1945 menyebutkan bahwa setiap warga negara memiliki kedudukan yang sama dalam hukum dan pemerintahan, berkaitan dengan pemenuhan hak penyandang disabilitas di atur dalam Undang-Undang nomor 8 tahun 2016. Maka rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Bagaimana Implementasi Undang-Undang Nomor 8 Tahun 2016 Tentang Pemenuhan Hak Penyandang Disabilitas di Desa Penanggungan Kecamatan Runjung Agung Kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan dan Bagaimana Implementasi Undang- Undang Nomor 8 Tahun 2016 dalam pandangan Fiqh Siyasah di Desa Penanggungan Kecamatan Runjung Agung Kabupaten Ogan Komering Ulul Selatan. Tujuan dari penelitian ini adalah Untuk mengetahui pelaksanaan kebijakan pemenuhan hak Penyandang Disabilitas di Desa Penanggungan Kecamatan Runjung Agung serta bagaimana Implementasi Undang-Undang Nomor 8 Tahun 2016 dalam pandangan Fiqh Siyasah. metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif. sumber data yang digunakan adalah Data Primer yang diperoleh langsung dari informan dengan memakai teknik pengumpulan data berupa wawancara.sedangkan Data Sekunder diperoleh dari dokumen-dokumen, catatan-catatan, arsip�arsip, materi-materi, serta literatur lainnya yang relevan dalam melengkapi data primer penelitian. Adapun Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian adalah metode Wawancara, Dokumentasi. Data yang berhasil dikumpul diolah secara sistematis, maka selanjutnya diadakan teknik menganalisa data yang dilakukan dengan cara analisa kualitatif. Berdasarkan hasil dari penelitian ini, dapat disimpulkan bahwa pemenuhan hak penyandang disabilitas belum terlaksana secara maksimal di desa Penanggungan Kecamatan Runjung Agung Kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan. Karena ada beberapa poin hak yang masih berjalan sesuai dengan Undang-Undang Nomor 8 Tahun 2016 Tentang Penyandang Disabilitas. Pandangan Fiqh Siyasah mengenai Implementasi Undang-Undang Nomor 8 Tahun 2016 iii Tentang pemenuhan hak penyandang disabilitas masih belum terlaksana, karena masih tidak menjalankan amanahnya sebagai seorang pemimpin yang bukan bertanggung jawab pada dirinnya sendiri saja dia juga harus memikul tanggung jawab sesama mahluk hidup lainnya dan seluruh alam termasuk dalam memenuhi hak bagi penyandang disabilitas ini.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Siyasah (Hukum Tata Negara)
Divisions: Fakultas Syariah > Siyasah (Hukum Tata Negara)
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 17 Jan 2024 06:40
Last Modified: 17 Jan 2024 06:40
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/32048

Actions (login required)

View Item View Item