PENGARUH LAYANAN KONSELING KELOMPOK DENGAN TEKNIK ROLE PLAYING DALAM MENGATASI PERILAKU VERBAL BULLYING DI KELAS X SMA NEGERI 16 BANDAR LAMPUNG

DHEA, FITRIA AGUSTIN (2024) PENGARUH LAYANAN KONSELING KELOMPOK DENGAN TEKNIK ROLE PLAYING DALAM MENGATASI PERILAKU VERBAL BULLYING DI KELAS X SMA NEGERI 16 BANDAR LAMPUNG. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Perilaku verbal bullying menjadi perilaku yang banyak sekali terjadi di kalangan remaja, lingkungan sekolah dan lingkungan pertemanan menjadi pengaruh yang sangat besar terhadap perilaku bullying. Pengaruh Layanan Konseling Kelompok Dengan Teknik Role Playing bisa di gunakan Dalam Mengatasi Perilaku Verbal Bullying pada peserta didik. Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk melihat bagaimana pengaruh layanan konseling kelompok dengan teknik role playing dalam mengatasi perilaku verbal bullying di kelas X SMA Negeri 16 Bandar Lampung. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pre�eksperimental design dengan jenis one group pre-test pos test design. Populasi yang ada di dalam penelitian ini merupakan para peserta didik di kelas X SMA Negeri 16 Bandar Lampung, dengan jumlah 10 peserta didik yang menjadi sampelnya. Pengumpulan data yang dilakukan menggunakan angket atau kuisioner yang bertujuan agar memperoleh data tentang perilaku verbal bullying pada peserta didik di kelas X SMA Negeri 16 Bandar Lampung. Berdasarkan hasil analisis data yang sudah dilakukan di kelas X SMA Negeri 16 Bandar Lampung dengan membandingkan hasil pretest dan juga posttest maka diperoleh skor pretest dengan nilai rata�rata sebesar 76,6 dan skor posttest dengan rata-rata sebesar 45, maka selisih skor yang terdapat diantara hasil pretest dan juga posttest yaitu sebesar 31,6. Berdasarkan hasil dari nilai pretest dan juga posttest maka dapat disimpulkan bahwa terdapat penurunan pada perilaku verbal bullying yang dilakukan oleh peserta didik di kelas X SMA Negeri 16 Bandar Lampung setelah diberikan layanan konseling kelompok dengan teknik role playing. Kata Kunci: Konseling Kelompok, Role Playing, Verbal Bullying iv ABSTRACT Verbal bullying behavior is a lot of behavior among adolescents, the school environment and friendship environment are a very big influence on bullying behavior. The influence of group counseling services with role playing techniques can be used in overcome verbal bullying behavior in students. Therefore, this study aims to see how the influence of group counseling services with role playing techniques in overcome verbal bullying behavior in grade X of SMA Negeri 16 Bandar Lampung. This study used quantitative methods with pre-experimental design with the type of one group pre-test posttest design. The population in this study is students in grade X of SMA Negeri 16 Bandar Lampung, with a total of 10 students being sampled. Data collection was carried out using questionnaires or questionnaires aimed at obtaining data on verbal bullying behavior in students in grade X of SMA Negeri 16 Bandar Lampung. Based on the results of data analysis that has been carried out in class X of SMA Negeri 16 Bandar Lampung by comparing the results of the pretest and also the posttest, a pretest score was obtained with an average value of 76.6 and a posttest score with an average of 45, then the difference in scores between the pretest and posttest results was 31.6. Based on the results of the pretest and posttest scores, it can be concluded that there is a decrease in verbal bullying behavior carried out by students in grade X of SMA Negeri 16 Bandar Lampung after being given group counseling services with role playing techniques. Keywords: Group Counseling, Role Playing, Verbal Bullying

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Bimbingan Konseling
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Bimbingan Konseling
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 09 Jan 2024 06:55
Last Modified: 09 Jan 2024 08:14
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/31932

Actions (login required)

View Item View Item