PERENCANAAN STRATEGI SMP AL-AZHAR 1 BANDAR LAMPUNG

Indah, Ema Fadila (2024) PERENCANAAN STRATEGI SMP AL-AZHAR 1 BANDAR LAMPUNG. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of PERPUS PUSAT BAB 1 DAN 2.pdf] PDF
Download (1MB)
[thumbnail of SKRIPSI INDAH EMA FADILA.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (15MB)

Abstract

ABSTRAK Perencanaan merupakan langkah awal dalam menentukan dan membuat keputusan yang akan dicapai serta langkah dalam mewujudkan suatu tujuan secara optimal dalam organisasi. Perencanaan strategi adalah membuat pilihanpilihan yang berhubungan dengan posisi yang memungkinkan ditempatkannya organisasi, dan mengadakan evaluasi terhadap pilihan-pilihan tersebut sehingga kegiatan-kegiatan yang paling diinginkan akan dapat diketahui. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan metode deskriptif. Tempat penelitian di SMP Al-Azhar 1 Bandar Lampung dengan subjek penelitian atau narasumber Ketua Yayasan, Kepala Sekolah, dan Waka Kesiswaan. Dengan teknik pengumpulan data menggunakan metode wawancara observasi dan dokumentasi. Dalam analisis data peneliti menggunakan reduksi data, penyajian data dan panarikan kesimpulan. Pada uji keabsahan data peneliti menggunakan triangulasi sumber, guna memastikan bahwa informasi yang didapat adalah data yang valid. Berdasarkan hasil penelitian, perencanaan strategi SMP Al�Azhar 1 Bandar Lampung sudah terlaksana dengan baik. Hal tersebut dapat dilihat dari empat tahapan perencanaan strategi, tahapan yang pertama yaitu perumusan visi dan misi yang dirumuskan bersama antara perangkat sekolah sekolah dan manajemen yayasan dengan menggunakan satu visi yang sama pada seluruh cabang sekolah Al�Azhar, tetapi misi yang digunakan berbeda disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing sekolah, dilakukan perbaikan pada misi setiap tahun nya apabila misi tersebut tidak memberikan pengaruh pada sekolah. Tahapan yang kedua yaitu menentukan kekuatan dan kelemahan dari internal organisasi dengan menggunakan analisis SWOT (Strength, Weakness, Opportunities, and Threats). Kekuatan yang dimiliki SMP Al-Azhar 1 Bandar Lampung berupa memiliki program unggulan berupa tahfidz, ditunjang dengan program tasmi’ dan murajaah, sarana dan prasarana pendukung yang lengkap, kemampuan ekonomi orangtua siswa yang relatif diatas menengah, pemberian materi keagamaan yang dominan dan mendidik dengan akhlak serta keteladanan, dan pendidik adalah orang-orang yang berkemampuan di bidangnya. Sedangkan kelemahan yang dimiliki sekolah yaitu letak sekolah yang kurang strategis yang berada di tengah perkampungan dan terjadinya penurunan peserta didik yang diakibatkan oleh covid 19. Tahapan yang ketiga yaitu iii mengidentifikasi peluang dan ancaman dari eksternal organisasi dengan menggunakan analisis SWOT (Strength, Weakness, Opportunities, and Threats). Peluang yang dimiliki SMP Al-Azhar 1 Bandar Lampung terletak pada dukungan positif dari orangtua dan masyarakat sekitar, siswa yang memiliki hafalan sesuai atau melibihi target, hal tersebut dipergunakan untuk mendaftarkan dirinya ke jenjang pendidikan selanjutnya melalui jalur prestasi hafalan (tahfidz). Ancaman yang dihadapi yakni sekolah berbasis negeri dan perkembangan teknologi yang sangat pesat. Tahapan yang keempat yaitu perumusan strategi alternatif dan pemilihan strategi tertentu yang akan dicapai di latar belakangi oleh penurunan jumlah peserta didik pada saat pandemi covid-19. Hal tersebut memotivasi sekolah untuk membuat strategi alternatif baru guna menarik kembali minat masyarakat. Proses perumusan strategi alternatif dan pemilihan strategi tertentu yang akan dicapai dilaksanakan melalui empat tahapan, diantaranya tahap diskusi, tahap seleksi, tahap percobaan dan tahap penerapan. SMP Al-Azhar 1 Bandar Lampung memilih program tahfidz menjadi program utama, program tahfidz juga mampu menarik kembali minat masyarakat terhadap sekolah. Kata Kunci : Perencanaan, Strategi iv ABSTRACT Planning is the first step in determining and making decisions to be achieved as well as a step in realizing a goal optimally in the organization. Strategic planning is making choices related to possible positions in which the organization can be placed, and evaluating these choices so that the most desired activities can be identified. This type of research is qualitative research with descriptive methods. The place of research was Al-Azhar 1 Junior High School in Bandar Lampung with the research subjects or sources of the Head of the Foundation, Principal, and Head of Student Affairs. With data collection techniques using observation interviews and documentation. In data analysis, researchers used data reduction, data presentation and conclusion drawing. In testing the validity of the data, researchers used source triangulation, to ensure that the information obtained was valid data. Based on the research results, strategic planning at Al-Azhar 1 Junior High School in Bandar Lampung has been well implemented. This can be seen from the four stages of strategy formulation, the first stage is the formulation of the vision and mission formulated jointly between school officials and foundation management by using the same vision in all Al-Azhar school branches, but the mission used is different according to the needs of each school, improvements are made to the mission every year if the mission does not have an effect on the school. The second stage is to determine the strengths and weaknesses of the internal organization using SWOT analysis (Strength, Weakness, Opportunities, and Threats). The strengths of Al�Azhar 1 Junior High School Bandar Lampung are having a superior program in the form of tahfidz, supported by tasmi' and murajaah programs, complete supporting facilities and infrastructure, the economic ability of parents of students who are relatively above the middle class, providing dominant religious material and educating with morals and exemplary, and educators are people who are capable in their fields. While the weaknesses of the school are the less strategic location of the school which is in the middle of the village and the decline in students caused by covid 19. The third stage is to identify opportunities and threats from external organizations using SWOT analysis (Strength, Weakness, Opportunities, and Threats). The opportunities owned by Al-Azhar 1 Junior High School Bandar Lampung lie in the positive support from parents and the surrounding community, students who have memorized according to or exceeding the target, it is used to enroll themselves to the next level of education v through the memorization achievement path (tahfidz). The threats faced are state-based schools and the rapid development of technology. The fourth stage, namely the formulation of alternative strategies and the selection of strategies to be achieved, is motivated by the decline in the number of students during the co-19 pandemic. This motivated the school to create a new alternative strategy to attract public interest again. The process of formulating alternative strategies and selecting a specific strategy to be achieved is carried out through four stages, including the discussion stage, selection stage, trial stage and implementation stage. SMP Al-Azhar 1 Bandar Lampung chose the tahfidz program to be the main program, the tahfidz program is also able to attract public interest in the school. Keywords: Planning, Strategy

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Manajemen Pendidikan Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 04 Jan 2024 06:44
Last Modified: 04 Jan 2024 08:33
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/31872

Actions (login required)

View Item View Item