TINJAUAN HUKUM ISLAM TERHADAP PRAKTIK UPAH BURUH TANDUR MENGGUNAKAN TENAGA DAN MESIN (RICE TRANSPLENTER) (Studi Kasus di Desa Bumi Ratu Kecamatan Rawajitu Selatan Kabupaten Tulang Bawang)

NIKMATUL, KHOIRIYAH (2023) TINJAUAN HUKUM ISLAM TERHADAP PRAKTIK UPAH BURUH TANDUR MENGGUNAKAN TENAGA DAN MESIN (RICE TRANSPLENTER) (Studi Kasus di Desa Bumi Ratu Kecamatan Rawajitu Selatan Kabupaten Tulang Bawang). Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of Skripsi Nikma Bab 1,3,5.pdf] PDF
Download (4MB)
[thumbnail of Skripsi Nikmatul Khoriyah (TINJAUAN HUKUM ISLAM TERHADAP PRAKTIK UPAH).pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Upah merupakan imbalan sebagai pembayaran kepada orang yang diminta melakukan suatu pekerjaan tertentu dan mendapatkan bayaran sesuai kesepakatan yang telah disepakati. Salah satu praktik pengupahan yang terjadi di Desa Bumi Ratu Kecamatan Rawajitu Selatan Kabupaten Tulang Bawang adalah praktik pengupahan terhadap buruh tandur yang menggunakan tenaga dan mesin rice transplanter. Di dalam melakukan pekerjaan menanam padi antara buruh tandur yang menggunakan tenaga (manual) dan buruh tandur yang menggunakan mesin rice transplanter (penanam padi) memiliki perbedaan yaitu dalam hal pembayaran upahnya. Perbedaan tersebut terdapat pada upah yang diberikan oleh pemilik sawah dan pembagian upah yang diterima oleh buruh tandur. Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu, bagaimana praktik upah buruh tandur menggunakan tenaga dan mesin (rice transplanter) di Desa Bumi Ratu Kecamatan Rawajitu Selatan Kabupaten Tulang Bawang? dan bagaimana tinjauan hukum Islam terhadap praktik upah buruh tandur menggunakan tenaga dan mesin (rice transplanter) di Desa Bumi Ratu Kecamatan Rawajitu Selatan Kabupaten Tulang Bawang?. Adapun tujuan dari penelitian ini yaitu, untuk mengetahui bagaimana praktik upah buruh tandur menggunakan tenaga dan mesin (rice transplanter) dalam tinjaun hukum Islam di Desa Bumi Ratu Kecamatan Rawajitu Selatan Kabupaten Tulang Bawang. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian lapangan (field reseacrh) dan sifat peneltian ini yaitu deskriptif analisis. Sumber data yang digunakan yaitu sumber data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data meliputi wawancara (interview) dan dokumentasi. Teknik pengolahan data meliputi pemeriksaan data (editing) dan sistemating, kemudian data yang didapat dianalisis menggunakan metode analisis deskriptif kualitatif dengan pendekatan berfikir induktif. Berdasarkan hasil penelitian maka dapat diambil sebuah kesimpulan bahwa praktik upah mengupah buruh tandur menggunakan tenaga dan mesin rice transplanter di Desa Bumi Ratu terjadi ketika pemilik sawah meminta kepada buruh tandur untuk bekerja menanam padi. Namun dalam praktiknya terdapat perbedaan pembayaran upah antara buruh tandur menggunakan tenaga dan mesin rice transplanter hal ini karena dalam penanaman padi yang dilakukan oleh buruh tandur menggunakan tenaga lebih banyak membutuhkan tenaga sehingga pekerjaan lebih lama dan upahnya pun akan semakin mahal dari pada menggunakan buruh tandur menggunakan mesin rice transplanter yang hanya membutuhkan 1 operator mesin saja. Ditinjau dari hukum Islam bahwa praktik upah buruh tandur menggunakan tenaga dan mesin rice transplanter adanya perbedaan dalam pembayaran upahnya hukumnya adalah sah. Karena telah memenuhi rukun dan syarat upah (ujrah). Pembayaran dan pembagian upah buruh tandur menggunakan tenaga dan mesin rice transplanter ini termasuk dalam upah ajrun mitsli yakni upah yang sepadan dengan pekerjaanya serta sepadan dengan kondisi pekerjaan (profesi kerja). Dan telah sesuai dengan ijarah al-manfa‟ah yakni ijarah yang berhubungan dengan penyewaan benda yang bertujuan untuk mengambil manfaat dari benda tersebut, dalam hal ini dikarenakan adanya potong untuk sewa mesin bagi buruh tandur yang menggunakan mesin rice transplanter.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Muamalah (Hukum Ekonomi Syariah)
Divisions: Fakultas Syariah > Muamalah (Hukum Ekonomi Syariah)
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 28 Dec 2023 07:11
Last Modified: 28 Dec 2023 07:11
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/31816

Actions (login required)

View Item View Item