PENGARUH RASIO KINERJA KEUANGAN TERHADAP PROFITABILITAS BANK SYARIAH (Studi Pada Bank Tabungan Pensiunan Nasional (BTPN) Syariah Periode 2013-2022)

Eti, Kinasih (2023) PENGARUH RASIO KINERJA KEUANGAN TERHADAP PROFITABILITAS BANK SYARIAH (Studi Pada Bank Tabungan Pensiunan Nasional (BTPN) Syariah Periode 2013-2022). Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of Bab 1.2 & dapus.pdf] PDF
Download (2MB)
[thumbnail of skripsi full Eti.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK Profitabilitas merupakan ukuran dalam menilai seberapa baik suatu perusahaan menghasilkan laba. Profitabilitas dapat diukur melalui Return On Asset (ROA) yang menunjukkan seberapa besar kontribusi aset dalam memperoleh laba perusahaan. Semakin tinggi hasil pengembalian atas aset maka semakin tinggi pula jumlah laba yang dihasilkan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Return On Aset (ROA) terhadap Capital Adequacy Ratio (CAR), Biaya Operasional Pendapatan Operasional (BOPO) dan Financing To Deposit Ratio (FDR) pada Bank BTPN Syariah Periode 2013-2022. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode analisis regresi linear berganda dan data diolah menggunakan program SPSS 25. Populasi pada penelitian laporan keuangan Bank BTPN Syariah dan sampel pada penelitian ini adalah seluruh populasi yang ada pada penelitian pada laporan keuangan dari tahun 2013-2022 yaitu sebanyak 10 data. Teknik pengambilan data dilakukan dengan teknik dokumentasi dengan jenis data sekunder berupa laporan keuangan Bank BTPN Syariah Periode 2013-2022. Hasil penelitian menunjukkan bahwa CAR pada Bank BTPN Syariah berpengaruh negatif dan signifikan terhadap ROA dengan nilai koefisien sebesar -0,129 dan nilai signifikansi sebesar 0,001. BOPO pada Bank BTPN Syariah berpengaruh negatif dan signifikan terhadap ROA dengan nilai koefisien sebesar -0,386 dan nilai signifikansi sebesar 0,000. FDR pada Bank BTPN Syariah berpengaruh positif dan signifikan terhadap ROA dengan nilai koefisien sebesar 0,081 dan nilai signifikansi sebesar 0,007. Secara simultan CAR, BOPO dan FDR pada Bank BTPN Syariah berpengaruh signifikan terhadap ROA dengan nilai signifikansi sebesar 0,000. Uji koefisien determinasi (R2 ) sebesar 99,8% yang menunjukkan bahwa variabel dependen (ROA) dapat dipengaruhi oleh variabel independen (CAR, BOPO dan FDR) sedangkan sisanya 0,2% dipengaruhi oleh faktor-faktor lain. Kata Kunci: ROA, CAR, BOPO, FDR, Bank Syariah.ABSTRACT Profitability is a measure in assessing how well a company makes a profit. Profitability can be measured through Return On Asset (ROA) which shows how much the asset contributes to obtaining company profits. The higher the return on assets, the higher the amount of profit generated. This study aims to analyze the effect of Return On Assets (ROA) on Capital Adequacy Ratio (CAR), Operating Expenses Operating Income (BOPO) and Financing To Deposit Ratio (FDR) at Bank BTPN Syariah for the 2013-2022 period. The method used in this study is multiple linear regression analysis method and data processed using SPSS 25 program. The population in this study is Sharia Commercial Banks and the sample in this study is Sharia National Retirement Savings Bank (BTPN) which has published financial statements from 2013-2022. The data collection technique is carried out by documentation techniques with secondary data types in the form of Bank BTPN Syariah financial statements for the 2013-2022 period. The results showed that the CAR at Bank BTPN Syariah had a negative and significant effect on ROA with a coefficient value of -0.129 and a significance value of 0.001. BOPO at Bank BTPN Syariah has a negative and significant effect on ROA with a coefficient value of -0.386 and a significance value of 0.000. FDR at Bank BTPN Syariah has a positive and significant effect on ROA with a coefficient value of 0.081 and a significance value of 0.007. Simultaneously, CAR, BOPO and FDR at Bank BTPN Syariah have a significant effect on ROA with a significance value of 0.000. Test coefficient of determination (R2) of 99.8% which shows that the dependent variable (ROA) can be influenced by independent variables (CAR, BOPO and FDR) while the remaining 0.2% is influenced by other factors Keywords: ROA, CAR, BOPO, FDR, Syariah Bank.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 28 Dec 2023 03:59
Last Modified: 28 Dec 2023 03:59
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/31803

Actions (login required)

View Item View Item