PENGARUH PENERAPAN KONSELING KELOMPOK DENGAN TEKNIK RELAKSASI UNTUK MENGURANGI KEJENUHAN BELAJAR PESERTA DIDIK DI SMK NEGERI 1 BANDAR LAMPUNG

NING, TYAS INDRIANI (2023) PENGARUH PENERAPAN KONSELING KELOMPOK DENGAN TEKNIK RELAKSASI UNTUK MENGURANGI KEJENUHAN BELAJAR PESERTA DIDIK DI SMK NEGERI 1 BANDAR LAMPUNG. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of cover bab 1-2dapus.pdf] PDF
Download (12MB)
[thumbnail of full skripsi.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (13MB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini untuk menganalisis apakah konseling kelompok dengan teknik relaksasi dapat berpengaruh dalam mengurangi kejenuhan belajar peserta didik di SMK Negeri 1 Bandar Lampung.. Permasalahan pada penelitian ini terkait dengan mengurangi kejenuhan belajar pada peserta didik. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penerapan konseling kelompok dengan teknik relaksasi untuk mengurangi kejenuhan belajar peserta didik di SMK Negeri 1 Bandar Lampung. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan metode Pre-eksperimental dengan design One Group Pretest�Postest. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi dan angket. Proses pengambilan sample menggunakan sampling purposive, dengan populasi peserta didik kelas XII Animasi berjumlah 30 dan sampel sebanyak 8 peserta didik kelas XII Animasi di SMK Negeri 1 Bandar Lampung. Berdasarkan hasil penelitian, diketahui terdapat penurunan kejenuhan belajar peserta didik setelah melakukan konseling kelompok dengan teknik relaksasi. Hasil yang diperoleh dari pengujian hasil pretest 148 sedangkan hasil posttest 105 setelah diberikan konseling kelompok. Hasil uji statistik menggunakan IBM SPSS statistics 21 diperoleh nilai Zhitung lebih besar dari hasil nilai Ztabel (-2.524 1,96), selain itu dapat dilihat dari asymp.Sig (2- tailed) yang bernilai 0,012 dimana nilai tersebut lebih kecil dari rtabel signifikan 0,05, hal ini menunjukkan bahwa Ha diterima dan Ho ditolak, nilai tersebut menunjukkan bahwa konseling kelompok dengan teknik relaksasi berpengaruh mengurangi kejenuhan belajar peserta didik di SMK Negeri 1 Bandar Lampung. Kata Kunci: Konseling Kelompok, Teknik Relaksasi, Kejenuhan Belajar iv ABSTRACT This research is to analyze whether group counseling with relaxation techniques can have an effect in reducing learning boredom of students at SMK Negeri 1 Bandar Lampung. The problem in this research is related to reducing learning boredom in students. The aim of this research is to determine the effect of implementing group counseling with relaxation techniques to reduce student learning boredom at SMK Negeri 1 Bandar Lampung. This research uses a quantitative type of research with a pre�experimental method with a One Group Pretest-Posttest design. The data collection techniques used were observation and questionnaires. The sampling process used purposive sampling, with a population of 30 students in class XII Animation and a sample of 8 students in class XII Animation at SMK Negeri 1 Bandar Lampung. Based on the results of the study, it is known that there is a decrease in students' learning saturation after doing group counseling with relaxation techniques. The results obtained from testing the pretest results were 148 while the posttest results were 105 after group counseling was given. The results of statistical tests using IBM SPSS statistics 21 obtained a Zcount value greater than the results of the Ztabel value (-2,524 ≥ 1.96), besides that it can be seen from the asymp.Sig (2-tailed) which is worth 0.012 where the value is smaller than the significant rtable 0.05, this indicates that Ha is accepted and Ho is rejected, this value indicates that group counseling with relaxation techniques has an effect on overcoming students' learning saturation at SMK Negeri 1 Bandar Lampung. keyword: Group Counseling, Relaxation Techniques, Study Burnout

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Bimbingan Konseling
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Bimbingan Konseling
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 22 Dec 2023 03:27
Last Modified: 22 Dec 2023 03:47
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/31755

Actions (login required)

View Item View Item