UPAYA GURU KONSELING DALAM KOMUNIKASI INTERPERSONAL TERHADAP PEMBINAAN INTERAKSI SOSIAL REMAJA DI SMP NEGERI 21 BANDAR LAMPUNG

ANDINI, DEBBY (2018) UPAYA GURU KONSELING DALAM KOMUNIKASI INTERPERSONAL TERHADAP PEMBINAAN INTERAKSI SOSIAL REMAJA DI SMP NEGERI 21 BANDAR LAMPUNG. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of SKRIPSI_PDF.pdf] PDF
Download (1MB)

Abstract

Guru adalah seseorang yang sangat berjasa dikehidupan setiap manusia, ia mengajarkan kita banyak hal, guru adalah pengganti kedua orang tua kita saat disekolah, tak heran jika guru mendapatkan julukan pahlawan tanpa tanda jasa. Karena mereka menjadikan kita menjadi lebih baik lagi untuk meraih cita-cita. Sebagai remaja awal, siswa-siswi sangat mudah terbawa pengaruh buruk dari perubahan zaman, remaja pada umur 12-15 adalah usia peralihan dari masa kanak-kanak menuju masa remaja awal. Mereka sangat ingin tahu tentang semua hal. Dalam hal berinteraksi sosial dengan sesamanya maupun dengan orang yang lebih muda atau lebih tua dari usia mereka, terkadang mereka masih terbawa sikap anak-anaknya, mereka masih suka saling mengejek satu sama lain, mereka masih ingin unjuk gigi siapa yang paling berani diantara teman-teman sebayanya. Terkadang merekapun kehilangan sopan santun mereka kepada yang lebih tua dari mereka. Yang menjadi permasalahan dalam penelitian ini adalah remaja yang sering melakukan pelanggaran sekolah seperti, membolos sekolah, berkelahi, membully, tidak memakai atribut sekolah. Remaja dalam masa mencari tahu jati diri dan ingin mencoba hal-hal baru akan cinderung mengikuti pergaulan yang salah. Dengan demikian penulis ingin mengetahui bagaimana upaya guru sebagai tenaga pendidik untuk merubah sikap dan perbuatan yang tidak baik dari para remaja. Demi memecahkan permasalahan dan memenuhi tujuan tersebut maka penulis menggunakan suatu metode demi menemukan jawaban permasalahan yaitu: jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) yaitu suatu penelitian yang dilakukan dalam kancah kehidupan sebenarnya, sedangkan sifat penelitian ini yaitu bersifat deskriptif, yaitu menggambarkan secara tepat sifat-sifat suatu individu, keadaan, gejala atau kelompok tertentu. Jenisnya kualitatif yaitu menjelaskan apa adanya upaya guru konseling dalam komunikasi interpersonal terhadap interaksi sosial remaja di SMP Negeri 21 Bandar Lampung. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh guru bimbingan konseling sebanyak 3 orang dan seluruh remaja SMP Negeri 21 Bandar Lampung sebanyak 3505 orang. Dari data diatas penulis meneliti seluruh murid kelas VIII A dengan jumlah 41 siswa. Sedangkan sampel dalam penelitian ini tidak diambil seluruhnya 4 tetapi dipilih dengan menggunakan teknik random sampling dengan teknik (purposive sampling) : “memilih sekelompok subjek yang berdasarkan ciri-ciri atau sifat tertentu yang dipandang mempunyai sangkutan yang erat dengan cir-ciri atau sifat-sifat populasi yang sudah diketahui sebelumnya. Dan yang terpilih dari ciri-ciri tersebut adalah 1 orang guru bimbingan konseling dan 5 orang remaja di SMP Negeri 21 Bandar Lampung. Sedangkan metode pelengkapnya adalah metode observasi, interview dan dokumentasi. Kemudian setelah data terkumpul maka dengan menggunakan cara berfikir induktif. Adapun temuan dalam penelitian ini adalah banyak remaja yang bertengkar karena masalah kecil, dari mulai saling ejek hingga mereka berkelahi. Sekolah SMP Negeri 21 Bandar Lampung mewajibkan remaja untuk memakai sepatu hitam putih. tetapi banyak remaja yang dihukum karena tidak memakai atribut pada saat upacara. upaya yang dilakukan guru konseling adalah dengan menggunakan komunikasi interpersonal yang bersifat langsung (face to face) sehingga hasilnya pun dapat terlihat langsung. Dengan upaya yang dilakukan oleh guru konseling kepada remajanya dengan menggunakan komunikasi interpersonal maka banyak membantu siswa menjadi lebih baik lagi dari sebelumnya.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Komunikasi dan Penyiaran Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 06 Feb 2018 04:19
Last Modified: 06 Feb 2018 04:19
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/3143

Actions (login required)

View Item View Item