PERAN GURU PAI DALAM MELAKSANAKAN PEMBELAJARAN PADA ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS (ABK) DI SMP NEGERI 14 BANDAR LAMPUNG

SINTIAWATI, NINGSIH (2023) PERAN GURU PAI DALAM MELAKSANAKAN PEMBELAJARAN PADA ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS (ABK) DI SMP NEGERI 14 BANDAR LAMPUNG. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of COVER, BAB 1, BAB 5 , DAPUS.pdf] PDF
Download (2MB)
[thumbnail of FULL SKRIPSI SINTIAWATI NINGSIH.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK Semua manusia tentu membutuhkan pendidikan bagi kelangsungan hidupnya. Selain itu, hak untuk mengenyam pendidikan adalah hak semua orang untuk dapat menggapai segala impian yang ia cita-citakan. Maka dari itu, pendidikan adil dan merata tanpa membeda-bedakan fisik ataupun psikis terutama pada peserta didik berkebutuhan khusus yakni peserta didik difabel adalah suatu keharusan. Dalam pembelajaran, seorang guru terutama guru PAI memiliki peran yang sangat kompleks, guru tidak hanya menyampaikan materi semata namun seorang guru harus memastikan materi yang disampaikan telah dipahami oleh peserta didik, guru memiliki tanggung jawab sebagai orang tua kedua bagi peserta didik. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dimana hasil dari data yang diperoleh di lapangan dijabarkan dalam bentuk uraian kalimat, dengan objek penelitian guru Pendidikan Agama Islam dan peserta didik ABK SMP Negeri 14 Bandar Lampung. Dalam pengambilan data menggunakan tiga metode yaitu wawancara dan observasi sebagai metode pokok kemudian dokumentasi sebagai metode penunjang guna melengkapi data-data yang tidak peneliti dapatkan melalui wawancara dan observasi. Berdasarkan hasil analisis data penelitian menunjukkan bahwa, dalam melaksanakan pembelajaran PAI pada Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) di SMP Negeri 14 Bandar Lampung upaya yang dilakukan pembelajaran bagi peserta didik berkebutuhan khusus oleh guru Pendidikan Agama Islam yaitu dengan melakukan beberapa hal yang pertama sebelum proses pembelajaran berlangsung terlebih dahulu guru pendidikan agama islam memulai dengan memberikan nasehat dalam bentuk motivasi guna membangkitkan semangat dan motivasi bagi peserta didik khususnya peserta didik yang berkebutuhan khusus dan juga agar peserta didik berkebutuhan khusus lebih tenang dalam menerima materi pembelajaran sehingga proses pembelajaran dapat berjalan dengan baik sesuai dengan tujuan pembelajaan yang diinginkan. Kata kunci: Anak Berkebutuhan Khusus (ABK), Pembelajaran, Peran Guru PAI iv ABSTRACT All humans certainly need education for their survival. In addition, the right to education is the right of everyone to be able to achieve all the dreams he aspires to. Therefore, fair and equitable education without discriminating physically or psychologically, especially for students with special needs, namely students with disabilities is a must. In learning, a teacher especially a PAI teacher has a very complex role the teacher does not only deliver the material but a teacher must ensure the material delivered by the teacher has been understood by students, the teacher has the responsibility as a second parent for students. This type of research is descriptive qualitative where the results of the data obtained in the field are described in the form of sentence descriptions, with the object of research of Islamic Religious Education teachers and ABK students of SMP Negeri 14 Bandar Lampung. In data collection using three methods, namely interview and observation as the main method then documentation as a supporting method to complete the data that researchers did not get through interviews and observations. Based on the results of research data analysis it shows that, in carrying out PAI learning for with Special Needs (ABK) at SMP Negeri 14 Bandar Lampung, efforts are made to learn for students with special needs by Islamic Religious Education teachers, namely by doing the first few things before the learning process takes place, Islamic religious education teachers first start by providing advice in the form of motivation to arouse Enthusiasm and motivation for students, especially students with special needs and also so that students with special needs are calmer in receiving learning materials so that the learning process can run well in accordance with the desired learning goals. Keywords: Children with Special Needs (ABK), Learning, PAI Teacher Role

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pendidikan Agama islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 28 Nov 2023 03:37
Last Modified: 28 Nov 2023 03:37
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/31239

Actions (login required)

View Item View Item