PENGARUH PEMBELAJARAN TEMATIK TERPADU ONLINE TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA KELAS IV SD NEGERI 1 WAY LIMA PESAWARAN

Amita, Putriani (2023) PENGARUH PEMBELAJARAN TEMATIK TERPADU ONLINE TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA KELAS IV SD NEGERI 1 WAY LIMA PESAWARAN. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of Skripsi 1-2.pdf] PDF
Download (1MB)
[thumbnail of Skripsi Amita Putriani.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pembelajaran tematik terpadu online terhadap motivasi belajar di kelas IV SD Negeri 1 Way Lima Pesawaran. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian asosiatif hubungan kausal. Populasi dari penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IV di SD Negeri 1 Way Lima Pesawaran, dengan jumlah sampel 65 orang. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik nonprobability sampling dari beberapa teknik nonprobability sampling yang ada, peneliti memilih teknik sampling jenuh. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah kuesioner, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian dilihat dari Uji Hipotesis t yang menunjukkan bahwa nilai signifikasi pembelajaran tematik terpadu online pada tabel coefficiens sebesar 0,462 lebih besar dari 0,05. Dapat disimpulkan bahwa pembelajaran tematik terpadu online tidak memiliki tingkat keeratan terhadap motivasi belajar. Hasil uji Koefisien Korelasi yaitu nilai Pearson Correlation sebesar 0,542 yang berarti tingkat korelasi antara kedua variabel adalah sedang. Hasil Uji Koefisien Derterminasi yaitu, besarnya R square adalah 0,30= 0,9 jadi dapat disimpulkan bahwa varians yang terjadi pada variabel motivasi belajar 9% atau dapat dinyatakan bahwa pengaruh pembelajaran tematik terpadu Online terhadap tinggi rendahnya motivasi belajar siswa sama dengan 9% sedangkan sisanya 91% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak digunakan dalam penelitian ini. Kata Kunci: Pembelajaran Tematik Terpadu Online, Motivasi Belajar ABSTRACT This research aims to determine the effect of online integrated thematic learning on learning motivation in class IV of SD Negeri 1 Way Lima Pesawaran. This research uses quantitative research methods with associative causal relationship research. The population of this study was all fourth grade students at SD Negeri 1 Way Lima Pesawaran, with a sample size of 65 people. The sampling technique uses a nonprobability sampling technique. From several existing nonprobability sampling techniques, the researcher chose a saturated sampling technique. Data collection techniques in this research are questionnaires, interviews and documentation. The research results can be seen from the t Hypothesis Test which shows that the significance value of online integrated thematic learning in the coefficient table is 0.462 which is greater than 0.05. It can be concluded that online integrated thematic learning has no level of correlation with learning motivation. The results of the Correlation Coefficient test are the Pearson Correlation value of 0.542, which means the level of correlation between the two variables is moderate. The results of the Coefficient of Determination Test are, the magnitude of R square is 0.30= 0.9 so it can be concluded that the variance that occurs in the learning motivation variable is 9% or it can be stated that the influence of online integrated thematic learning on the high and low levels of student learning motivation is equal to 9%, whereas the remaining 91% was influenced by other factors not used in this study. Keywords: Online Integrated Thematic Learning, Learning Motivation

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 21 Nov 2023 07:14
Last Modified: 21 Nov 2023 08:13
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/31156

Actions (login required)

View Item View Item