ANALISIS PEMBELAJARAN KONSTRUKTIVISME PADA MATA PELAJARAN PAI DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS PESERTA DIDIK DI SMA NEGERI 1 WAY JEPARA

TALSANIA, CORNELA HIDAYAT (2023) ANALISIS PEMBELAJARAN KONSTRUKTIVISME PADA MATA PELAJARAN PAI DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS PESERTA DIDIK DI SMA NEGERI 1 WAY JEPARA. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of BAB 1 2 DAPUS.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of FULL SKRIPSI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Fenomena rendahnya kemampuan berpikir kritis siswa Sekolah Menengah Atas Negeri 1 Way Jepara pada pembelajaran Pendidikan Agama Islam. Hal ini dapat diketahui dari semakin banyaknya sikap dan perilaku yang tidak mengindikasikan berpikir kritis. Sebagai contoh masih banyaknya siswa yang kesulitan dalam menjawab soal yang bersifat menganalisis, mengevaluasi serta merumuskan hipotesis. Beberapa hal tersebut diatas mengindikasikan perlunya upaya peningkatan kemampuan berpikir kritis peserta didik sebagai hasil dari pemahaman terhadap konten pembelajaran guna sebagai upaya pengembangan karakter dalam kehidupan sehari-hari melalui model pembelajaran yang efektif. Salah satu alternatif model pembelajaran yang dianggap dapat meningkatkan kemampuan berpikir kritis peserta didik adalah model pembelajaran konstruktivis yang selama ini telah diimplementasikan dalam kurikulum 2013, karena dalam pembelajaran konstruktivis, peserta didik secara mandiri aktif membangun pengetahuan yang dilandasi struktur kognitif yang telah dimilikinya. Berdasarkan latar belakang diatas maka penulis mengadakan penelitian yang berjudul ―Analisis Pembelajaran Konstruktivisme Pada Mata Pelajaran PAI Dalam Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Peserta Didik di SMA Negeri 1 Way Jepara‖. Tujuan dalam penelitian ini (1) Untuk mengetahui perencanaan pembelajaran konstruktivisme pada mata pelajaran Pendidikan dalam meningkatkan kemampuan berpikir kritis Agama Islam di SMA N 1 Way Jepara. (2) Untuk mengkaji pelaksanaan pembelajaran konstruktivisme pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam dalam meningkatkan kemampuan berpikir kritis di SMA N 1 Way Jepara. (3) Untuk menganalisa hasil evaluasi pelaksanaan pembelajaran konstruktivisme pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam dalam meningkatkan kemampuan berpikir krittis peserta didik di SMA N 1 Way Jepara. Penelitian ini termasuk penelitian lapangan (field research). Data primer didapatkan langsung dari wawancara yaitu Kepala Sekolah, 2 orang Guru Bidang Studi PAI dan juga 3 orang peserta didik. Teknik pengumpulan data dengan cara wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisa data dengan reduksi data, penyajian iv data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perencanaan Pembelajaran Konstruktivisme Pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam Dalam Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis di SMA Negeri 1 Way Jepara, Guru PAI menyiapkan RPP, alat peraga atau media pembelajaran, metode, materi, serta lembar kerja peserta didik. Pelaksanaan pembelajaran konstruktivisme pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam Dalam Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis di SMA Negeri 1 Way Jepara terdiri dari tiga kegiatan pembelajaran yaitu, kegiatan pendahuluan, kegiatan inti, dan kegiatan penutup. Hasil Pembelajaran Konstruktivisme Pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam Dalam Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis di SMA Negeri 1 Way Jepara yaitu siswa memiliki kemampuan berpikir kritis yang beragam dan itu bisa dilihat saat pembelajaran dengan penerapan model konstruktivis berlangsung. Kata Kunci : Kemampuan Berpikir Kritis, Pembelajaran Konstruktivisme, Peserta Didik v ABSTRACT The phenomenon of low critical thinking abilities of Way Jepara 1 State High School students in Islamic Religious Education learning. This can be seen from the increasing number of attitudes and behaviors that do not indicate critical thinking. For example, there are still many students who have difficulty answering questions that are analyzing, evaluating and formulating hypotheses. Some of the things mentioned above indicate the need for efforts to improve students' critical thinking skills as a result of understanding learning content as an effort to develop character in everyday life through effective learning models. One alternative learning model that is considered to be able to improve students' critical thinking skills is the constructivist learning model which has been implemented in the 2013 curriculum, because in constructivist learning, students independently actively build knowledge based on the cognitive structures they already have. Based on the above background, the author conducted research entitled "Analysis of Constructivist Learning in PAI Subjects in Improving Students' Critical Thinking Ability at SMA Negeri 1 Way Jepara". The objectives of this research are (1) To determine constructivist learning planning in Education subjects in improving Islamic critical thinking skills at SMA N 1 Way Jepara. (2) To examine the implementation of constructivist learning in Islamic Religious Education subjects in improving critical thinking skills at SMA N 1 Way Jepara. (3) To analyze the results of the evaluation of the implementation of constructivist learning in Islamic Religious Education subjects in improving students' critical thinking abilities at SMA N 1 Way Jepara. This research includes field research. Primary data was obtained directly from interviews, namely the Principal, 2 PAI Study Teachers and also 3 students. Data collection techniques include interviews, observation and documentation. Data analysis techniques using data reduction, data presentation, and drawing conclusions. The results of the research show that planning constructivist learning in Islamic religious education subjects in improving critical thinking skills at SMA Negeri 1 Way Jepara, PAI teachers prepare lesson plans, teaching aids or learning media, methods, materials and vi student worksheets. The implementation of constructivist learning in the subject of Islamic Religious Education in Improving Critical Thinking Abilities at SMA Negeri 1 Way Jepara consists of three learning activities, namely, preliminary activities, core activities and closing activities. The results of constructivist learning in Islamic religious education subjects in improving critical thinking skills at SMA Negeri 1 Way Jepara are that students have diverse critical thinking skills and this can be seen when learning using the constructivist model takes place. Keywords: Critical Thinking Ability, Constructivist Learning, Students

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pendidikan Agama islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 31 Oct 2023 03:48
Last Modified: 31 Oct 2023 03:48
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/30929

Actions (login required)

View Item View Item