MANAJEMEN DAKWAH JAM’IYYAH RUQYAH ASWAJA (JRA) SEPUTIH MATARAM KABUPATEN LAMPUNG TENGAH

SAM’UN, EL GHAZY (2023) MANAJEMEN DAKWAH JAM’IYYAH RUQYAH ASWAJA (JRA) SEPUTIH MATARAM KABUPATEN LAMPUNG TENGAH. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of SKRIPSI BAB 1 DAN 2.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of SKRIPSI SAM'UN EL GHAZY.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

ABSTRAK Manajemen dakwah merupakan merupakan sebuah pengaturan secara sistematis dan koordinatif dari mulai perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, dan evaluasi terhadap kegiatan dakwah yang dilakukan. Manajemen dalam lembaga dakwah sangat dibutuhkan, karena dengan memiliki manajemen yang baik, tujuan akan mudah dicapai. Sudah banyak penelitian tentang manajemen dakwah suatu lembaga, namun manajemen dakwah pada lembaga dakwah ruqyah masih jarang dilakukan. Jam’iyyah Ruqyah Aswaja yang penulis singkat menjadi JRA merupakan lembaga dakwah yang bergerak dibidang pengobatan ruqyah. JRA PAC Seputih Mataram sudah menerapkan prinsip-prinsip dan fungsi manajemen, namun terdapat kekurangan yaitu belum ada pendataan mad’u, kemudian follow up dari kegiatan dakwah masih belum tertata, terkadang berhenti ditengah jalan. Sehingga hal tersebut perlu dieksplorasi dan menarik untuk diteliti. Maka dari penulis bermaksud untuk mengetahui bagaimana sesungguhnya manajemen JRA PAC Seputih Mataram dalam mengelola kegiatan dakwahnya, itulah yang menjadi fokus pada penelitian ini. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif. Sumber data pada penelitian ini yaitu raqi dan marqi JRA PAC Seputih Mataram. Kemudian alat yang digunakan dalam penelitian ini yaitu wawancara (Interview) berupa wawancara non struktur, observasi dan dokumentasi. Setelah data terkumpul kemudian penulis melakukan analisis dengan melakukan reduksi data dan display data, kemudian menggunakan teknik induktif yaitu dengan melakukan penarikan kesimpulan yang berangkat dari fakta-fakta khusus dan ditarik kesimpulan secara umum. Hasil dari penelitian yang dilakukan dapat diketahui bahwa proses kegiatan dakwah Jam’iyyah Ruqyah Aswaja (JRA) dalam merealisasikan dakwah dapat diketahui sebagai berikut: pertama perencanaan, dalam perencanaan dakwah JRA PAC Seputih Mataram melanjutkan dan mengikuti pada perencanaaan yang telah disusun oleh JRA pusat seperti visi, misi dan tujuan berikut dengan kegiatan�kegiatan dakwahnya. Kedua pengorganisasian, menentukan tugas pada setiap pengurus sesuai dengan keahliannya atau kompeten dibidang tersebut, namun pada proses ini tidak lepas dari persetujuan JRA PC sebagai penaung dari PAC Seputih Mataram. Ketiga iii pelaksanaan, hal ini dilakukan oleh ketua JRA PAC Seputih Mataram dengan menjalin komunikasi yang baik, memberikan arahan serta motivasi kepada para pengurus. Keempat evaluasi, evaluasi dilakukan saat rapat bulanan dan rapat tahunan, membahas terkait kegiatan dakwah yang sudah terlaksana dengan menekankan pada kelemahan, hambatan dan masalah yang dihadapi termasuk program-program yang belum berjalan, kemudian evaluasi dilakukan untuk mengetahui hasil kinerja ketua dan pengurus. Sehingga dapat disimpulkan bahwa manajemen dakwah pada lembaga dakwah JRA PAC Seputih Mataram sudah dikatakakan baik, hanya saja perlu keseriusan dalam mengevaluasi kegiatan dakwah sehingga dapat memperbaiki kekurangan yang telah terjadi. Kata Kunci: Manajemen Dakwah, Ruqyah iv ABSTRACT Da'wah management is a systematic and coordinative arrangement starting from planning, organizing, implementing and evaluating the da'wah activities carried out. Management in da'wah institutions is very necessary, because by having good management, goals will be easily achieved. There has been a lot of research on the da'wah management of an institution, but da'wah management in ruqyah da'wah institutions is still rarely carried out. Jam'iyyah Ruqyah Aswaja, which the author abbreviated as JRA, is a da'wah institution that operates in the field of ruqyah treatment. JRA PAC Seputih Mataram has implemented management principles and functions, but there are shortcomings, namely there is no mad'u data collection yet, then the follow-up of da'wah activities is still not organized, sometimes stopping halfway. So this needs to be explored and is interesting to research. So the author intends to find out how the management of JRA PAC Seputih Mataram actually manages its da'wah activities, which is the focus of this research. This research uses qualitative research. The data sources in this research are the raqi and marqi of JRA PAC Seputih Mataram. Then the tools used in this research are interviews in the form of non�structured interviews, observation and documentation. After the data was collected, the author carried out analysis by carrying out data reduction and data display, then used inductive techniques, namely by drawing conclusions based on specific facts and drawing general conclusions. The results of the research carried out can be seen that the process of Jam'iyyah Ruqyah Aswaja (JRA) da'wah activities in realizing da'wah can be seen as follows: first planning, in planning the da'wah JRA PAC Seputih Mataram continues and follows the planning that has been prepared by the central JRA such as the vision , mission and objectives along with its da'wah activities. Second, organizing, determines the duties of each administrator according to their expertise or competence in that field, but this process cannot be v separated from the approval of JRA PC as the umbrella body of PAC Seputih Mataram. The third implementation was carried out by the chairman of JRA PAC Seputih Mataram by establishing good communication, providing direction and motivation to the administrators. Fourth, evaluations, evaluations are carried out at monthly meetings and annual meetings, discussing da'wah activities that have been carried out by emphasizing weaknesses, obstacles and problems faced, including programs that are not yet running, then evaluations are carried out to find out the performance results of the chairman and administrators. So it can be concluded that the da'wah management at the JRA PAC Seputih Mataram da'wah institution can be said to be good, but it needs to be serious in evaluating da'wah activities so that it can correct deficiencies that have occurred. Keywords: Da'wah Management, Ruqyah

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Manajemen Dakwah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Manajemen Dakwah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 10 Oct 2023 07:16
Last Modified: 10 Oct 2023 07:16
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/30618

Actions (login required)

View Item View Item