IMPLEMENTASI PASAL 3 UNDANG-UNDANG NOMOR 24 TAHUN 2011 TENTANG BADAN PENYELENGGARAAN JAMINAN SOSIAL DARI PERSPEKTIF FIQH SIYASAH (Studi Pada Rumah Sakit Penawar Medika Tulang Bawang)

Paisal, Sanjaya (2023) IMPLEMENTASI PASAL 3 UNDANG-UNDANG NOMOR 24 TAHUN 2011 TENTANG BADAN PENYELENGGARAAN JAMINAN SOSIAL DARI PERSPEKTIF FIQH SIYASAH (Studi Pada Rumah Sakit Penawar Medika Tulang Bawang). Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of SKRIPSI PERPUSTAKAAN.pdf] PDF
Download (4MB)
[thumbnail of SKRIPSI LENGKAP.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK Pelayanan kesehatan merupakan hak asasi dari setiap warga Negara Indonesia yang diatur dalam Undang-Undang No. 24 tahun 2011 tentang Badan Peyelenggara Jaminan Sosial (BPJS),. Begitu juga Badan Peyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) bertujuan memberikan hak konstitusional dan jaminan pelayanan terhadap pasien dan memberikan perlindungan hukum dan mengoptimalkan di semua fasilitas kesehatan di rumah sakit. Oleh karena itu dalam penelitian ini memfokuskan penelitian pada implementasi Pasal 3 Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2011 tentang Badan Penyelenggaraan Jaminan Sosial (BPJS) perspektif Fiqh Siyasah Tanfidziah Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah (1) Bagaimana implementasi Pasal 3 Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2011tentang Badan Penyelenggaraan Jaminan Sosial (BPJS) di Rumah Sakit Penawar Medika Tulang Bawang (2) Bagaimana implementasi Pasal 3 Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2011 tentang Badan Penyelenggaraan Jaminan Sosial (BPJS) di Rumah Sakit Penawar Medika Tulang Bawang dalam Perspektif Fiqh Siyasah. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data diperoleh melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sumber data diperoleh melalui data primer, dan data sekunder. Implementasi Pasal 3 Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2011 tentang Badan Penyelenggaraan Jaminan Sosial (BPJS) di Rumah Sakit Penawar Medika dalam komunikasi sudah baik. Demikian pula terhadap perawatan medis dan pelayanan sosial yag merupakan bagian dari standar kelayakan hidup juga sudah terlaksana dengan baik di tambah SDM yang mencukupi, namun salah satu prasarana yang belum terpenuhi adalah tempat tidur untuk pasien BPJS hanya 24% dibanding tempat tidur pasien umum. Kemudian dalam pandangan fiqh siyasah tanfidziah (pelaksanaan undang-undang) pelayanan Rumah Sakit Penawar Medika sudah melakukan kebijakakan dengan baik yang berhubungan dengan Negara dan kebutuhan hidup masyarakat yang tidak menyimpang dari nilai-nilai ajaran hukum Islam.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Siyasah (Hukum Tata Negara)
Divisions: Fakultas Syariah > Siyasah (Hukum Tata Negara)
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 26 Sep 2023 07:02
Last Modified: 26 Sep 2023 07:02
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/30391

Actions (login required)

View Item View Item