KONSEP PENDIDIKAN AKHLAK PERSPEKTIF HASYIM ASY’ARI DAN RELEVANSINYA TERHADAP PENDIDIKAN AKHLAK

M DIKATON, RIANDA (2023) KONSEP PENDIDIKAN AKHLAK PERSPEKTIF HASYIM ASY’ARI DAN RELEVANSINYA TERHADAP PENDIDIKAN AKHLAK. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of PERPUS PUSAT BAB I DAN II.pdf] PDF
Download (1MB)
[thumbnail of SKRIPSI M DIKATON RIANDA.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK Salah satu insting manusia adalah selalu cenderung ingin mengetahui segala sesuatu di sekelilingnya, yang belum diketahuinya. Berawal dari rasa ingin tahu itulah, maka timbul ilmu pengetahuan. Manusia membutuhkan pendidikan disebabkan manusia sangat labil dan dinamis. Labil karena manusia sejak pertama dilahirkan belum memiliki kemampuan untuk dapat mempertahankan dan memenuhi kebutuhan hidupnya, sehingga dengan pendidikan manusia dapat dengan serta-merta menguasai berbagai kompetensi yang dapat dimanfaatkan untuk kehidupannya. Manusia bersifat dinamis karena manusiaselalu termotivasi untuk senantiasa melakukan perubahan dalam kehidupannya. Salah satu fungsi pendidikan adalah untuk mengembangkan potensi manusia agar menjadi lebih baik. Manusia selalu memerlukan pendidikan agar mampu mempertahankan hidup atau mencapai kehidupan yang lebih baik. Atas dasar itulah, pendidikan sangar penting bagi kehidupan manusia. Pendidikan akhlak adalah jiwa dari pendidikan islam, dan islam telah menyimpulkan bahwa pendidikan budi pekerti dan akhlak adalah jiwa pendidikan islam. Mencapai suatu akhlak yang sempurna adalah tujuan sebenarnya dari pendidikan. Adapun tujuan di lakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui konsep pendidikan akhlak menurut K.H. Hasyim Asy’ari dan relevansinya terhadap pendidikan akhlak. Penelitian ini dikategorikan sebagai penelitian kepustakaan (library research), karena pengumpulan datanya berdasarkan pada teks-teks pustaka. Penelitian kepustakaan (library research) adalah sebuah penelitian yang diarahkan atau difokuskan untuk membahas dan menelaah bahan-bahan pustaka, baik yang berupa buku, jurnal serta karya ilmiah lain yang memiliki relevansi dengan pembahasan penelitian. Sumber data dalam penelitian ini memakai sumber data primer (pokok) dan sekunder (penunjang atau pendukung). Sifat penelitian berupa deskriptif kualitatif dimana metode yang berusaha menggambarkan dan menginterpretasi objek seusai apa adanya, data yang diperoleh kemudian di analasis dengan teknik analisis isi (content analysis). Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa Hadratusyaikh KH. M. Hasyim Asy’ari mengkonsepkan akhlak guru dan murid dalam kitabnya dapat dikelompokkan yaitu, akhlak pribadi murid, akhlak murid kepada guru, akhlak murid dalam belajar, akhlak pribadi seorang guru, akhlak guru dalam mengajar, akhlak guru iii kepada murid-muridnya. Dalam hal ini penulis dapat menyimpulkan akhlak guru dan murid harus diterapkan dengan baik dan benar. Jika murid dan guru tidak mempelajari akhlak maka ilmu yang didapatkan tidak akan menjadi amalan dan berkah untuk hidupnya. Kata Kunci: Konsep, Pendidikan Akhlak, KH. M. Hasyim Asy’ari iv ABSTRACT One of the human instincts is always inclined to want to know everything around him, which he does not yet know. Starting from curiosity, science arises. Humans need education because humans are very unstable and dynamic. It is unstable because humans from the first birth do not have the ability to maintain and fulfill their life needs, so that with education humans can immediately master various competencies that can be used for their lives. Humans are dynamic because humans are always motivated to continuously make changes in their lives. One of the functions of education is to develop human potential to become better. Humans always need education to be able to survive or achieve a better life. On this basis, education is very important for human life. Moral education is the soul of Islamic education, and Islam has concluded that character and moral education is the soul of Islamic education. Achieving perfect morals is the true goal of education. The aim of this research is to find out the concept of moral education according to K.H. Hasyim Asy'ari and its relevance to moral education. This research is categorized as library research, because the data collection is based on library texts. Library research is research that is directed or focused on discussing and examining library materials, whether in the form of books, journals and other scientific works that have relevance to the research discussion. The data sources in this research use primary (main) and secondary (supporting) data sources. The nature of the research is descriptive qualitative where the method seeks to describe and interpret objects as they are, the data obtained is then analyzed using content analysis techniques. Based on the research results, it can be concluded that Hadratusyaikh KH. M. Hasyim Asy'ari conceptualizes the morals of teachers and students in his book as being grouped, namely, personal morals of students, morals of students towards teachers, morals of students in learning, personal morals of a teacher, morals of teachers in teaching, morals of teachers towards their students. In this case the author can conclude that the morals of teachers and students must be applied properly and correctly. If students and teachers do not learn v morals then the knowledge gained will not be a practice and a blessing for their lives. Keywords: Concept, Moral Education, KH. M. Hasyim Asy'ari

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pendidikan Agama islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 11 Sep 2023 04:03
Last Modified: 11 Sep 2023 04:03
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/30148

Actions (login required)

View Item View Item