PENGARUH STRATEGI MIND MAP TERHADAP HASIL BELAJAR SEJARAH KEBUDAYAAN ISLAM (SKI) PADA SISWA KELAS V DI MIN 12 BANDAR LAMPUNG

Ermawati, E (2018) PENGARUH STRATEGI MIND MAP TERHADAP HASIL BELAJAR SEJARAH KEBUDAYAAN ISLAM (SKI) PADA SISWA KELAS V DI MIN 12 BANDAR LAMPUNG. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of Skripsi_Full_ERMAWATI.pdf] PDF
Download (67MB)

Abstract

Masalah dalam penelitian ini dilatar belakangi temuan pengamatan penelitian pada observasi pra penelitian di MIN 12 Bandar Lampung, dalam pelaksanaan pembelajaran SKI strategi yang digunakan oleh guru kurang tepat, sehingga strategi tersebut belum bisa meningkatkan hasil belajar SKI siswa. Salah satu strategi yang dapat membantu meningkatkan hasil belajar siswa yaitu dengan strategi Mind Mapp yang merupakan cara mencatat yang kreatif, efektif, dn secara harfiah akan memetakan pikiran-pikiran kita, Mind Mapp juga sangat sederhana. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengatahui pengaruh pembelajaran strategi Mind Mapp terhadap hasil belajar SKI pada siswa kelas V MIN 12 Bandar Lampung. Penelitian ini merupakan jenis penelitian Quasi Eksperimen Design yang berbentuk Posttest Only Control Design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V MIN 12 Bandar Lampung. Sampel dalam penelitian ini mengguanakan 2 kelas, kelas VA sebagai kelas eksperimen dan kelas VB sebagai kelas kontrol. Mengingat data yang dianalisis bersifat kuantitatif, maka peneliti menggunakan uji validitas yang terdiri dari 40 soal pilihan ganda. Berdasarkan hasil perhitungan diperoleh thitung = 2,20 dengan taraf signifikansi a = 5% didapat ttabel = 2,006, melalui kreteria uji jika thitung > ttabel maka H1 diterima. 2,20 > 2,006, jadi dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh strategi Mind Mapp terhadap hasil belajar SKI siswa kelas V di MIN 12 Bandar Lampung. Kata kunci: Hasil Belajar, SKI, Strategi Mind Mapp

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Users 516 not found.
Date Deposited: 15 Jan 2018 03:14
Last Modified: 15 Jan 2018 03:14
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/2990

Actions (login required)

View Item View Item