MANAJEMEN ORGANISASI UKM FOTOGRAFI BLITZ DALAM MEMBENTUK KARAKTER MAHASISWA UIN RADEN INTAN LAMPUNG

LATIF, SIAMANTO (2023) MANAJEMEN ORGANISASI UKM FOTOGRAFI BLITZ DALAM MEMBENTUK KARAKTER MAHASISWA UIN RADEN INTAN LAMPUNG. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of COVER BAB 1 BAB 2 DAPUS.pdf] PDF
Download (4MB)
[thumbnail of LATIF FULL SKRIPSI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK UKM Fotografi Blitz menjadi salah satu wadah pengembangan diri mahasiswa non formal yang berada di UIN Raden Intan Lampung. UKM Fotografi Blitz menjadi wadah pengembangan potensi diri di bidang fotografi, pengembangan karakter, dan memiliki keterampilan publik speaking untuk melahirkan kader penerus bangsa dan negara. Melalui seni fotografi yang dipelajari di UKM Fotografi Blitz, karakter dapat dibentuk secara tidak langsung melalui rangkaian agenda atau program kerja yang telah di rancang dan di laksanakan. Melalui serangkaian kegiatan yang telah di laksanakan oleh UKM Blitz diharapkan dapat membentuk karakter anggotanya menjadi lebih baik. Tujuan dari penelitian ini untuk megetahui perencanaan, pengorganisasan, pelaksanaan, dan controlling program kerja dalam membentuk karakter anggota khususnya karakter kreatif dan karakter kepemimpinan Metode dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kualitaif deskriptif, yaitu menganalisa data dengan cara menggambarkan data yang telah di kumpulkan sesuai keadaan. Teknik pengumpulan data seperti wawancara, dokumentasi dan observasi. Dengan teknik analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan, dengan subyek penelitian Ketua Umum, Kepala Bidang Pendidikan, Perwakilan Pengurus, dan Anggota Muda UKM Fotografi Blitz. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik wawancara, dokumentasi, dan observasi, uji keabsahan data menggunakan teknik triangulasi teknik, sumber, dan waktu. Hasil penelitian menunjukan bahwasanya perencanaan program kerja kepengurusan guna membentuk karakter anggotanya sudah dilakukan sejak awal periode masa kepengurusan. Perencanaan program kerja dalam membentuk karakter kegiatan perencanaan program kerja tersebut dapat membuat anggota UKM Blitz memiliki karakter yang bertanggung jawab, bergotong royong, berkomitmen, disiplin diri dan memiliki integritas yang tinggi karena tetap konsisten iv dengan nilai-nilai atau prinsip yang mereka pegang. Dalam pengorganisasian program kerja membuat anggota UKM Blitz memiliki karakter leadership yang baik di karenakan dalam kegiatan pengorganisasian mereka mengembangkan kemampuan mengarahkan dan menginspirasi anggota tim untuk mencapai tujuan bersama. Kemampuan beradaptasi dengan lingkungan dan teman baru di dalam tim juga terlatih dimana setiap event mereka selalu bertemu dengan orang yang baru di dalam kepanitiaan. Selain itu manajemen waktu mereka akan terlatih dikarenakan mereka harus mengatur tugas dan waktu secara efektif. Melalui kegiatan pengorganisasian juga komuikasi (Publik speking) dan problem solving atau pemecahan masalah. Sedangkan untuk pelaksanaanya, ada program kerja yaitu foto wisuda outdor atau indoor, dimana UKM Blitz membuka stan jasa foto wisuda di lingkungan UIN Raden Intan Lampung hal ini. Progam kerja ini melatih anggota muda untuk dapat mandiri secara finansial. Sedangkan untuk pengawasan dan evaluasi karakter yang dapat terbentuk adalah refleksi diri (evaluasi diri) yang dimana mereka mereka mengevaluasi kinerja merekan kemudian mengidentifikasi kekuatan dan area yang perlu di tingkatkan. Selanjutnya ada karakter gotong royong, openness to feedback (keterbukaan terhadap masukan) dimana individu menerima masukan dan umpoan balik dari orang lain. Kemudian ada continuous learning (pembelajaran berkelanjutan), penetapan tujuan dan yang terahir adalah problem solving dimana mereka mencari solusi dari masalah yang di temukan. Kata Kunci : Manajemen, Organisasi, Pendidikan Karakter v ABSTRACT UKM Photography Blitz serves as a platform for non-formal student self-development at UIN Raden Intan Lampung. It focuses on developing their potential in photography, character-building, and public speaking skills to produce future leaders for the nation and state. The art of photography learned at UKM Photography Blitz indirectly shapes the members' character through a series of designed and implemented agendas or project plan. Through a series of activities that have been carried out by UKM Blitz it is hoped that it can shape the character of its members for the better. This research aims to explore the planning, organizing, implementing, and controlling aspects of the project plan in shaping the members' character, particularly focusing on creativity and leadership. The research adopts a descriptive qualitative approach, analyzing data by describing the collected data according to the circumstances. Data collection techniques include interviews, documentation, and observation. Data analysis involves data reduction, data presentation, and drawing conclusions. The research subjects comprise the Chairperson, Head of Education, Executive Representative, and Young Members of UKM Photography Bliz. Data validity is ensured through triangulation techniques involving multiple sources and time periods. The results of the study show that the planning of the management work program to shape the character of its members has been carried out since the beginning of the management period. Working program planning in shaping the character of the work program planning activities can make Blitz UKM members have the character of being responsible, cooperative, committed, self-disciplined and have high integrity because they remain consistent with the values or principles they hold. In organizing work programs, Blitz UKM members have good leadership characteristics because in their organizing activities they develop the ability to direct and inspire team members to achieve common goals. The ability to adapt to the environment and new vi friends in the team is also trained where every event they always meet new people in the committee. In addition, their time management will be trained because they have to manage tasks and time effectively. Through organizing activities as well as communication (public speaking) and problem solving or problem solving. As for the implementation, there is a work program, namely outdoor or indoor graduation photos, where UKM Blitz opens a graduation photo booth at UIN Raden Intan Lampung. This work program trains young members to be financially independent. As for monitoring and evaluating the character that can be formed is self-reflection (self�evaluation) in which they evaluate their performance and then identify strengths and areas that need to be improved. Furthermore, there is the character of mutual cooperation, openness to feedback (openness to input) where individuals receive input and feedback from others. Then there is continuous learning (continuous learning), goal setting and the last is problem solving where they look for solutions to the problems they find. Keywords: Management, Organization, Character Education

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Manajemen Pendidikan Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 10 Aug 2023 02:36
Last Modified: 10 Aug 2023 02:36
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/29528

Actions (login required)

View Item View Item