KONSEP PENDIDIKAN BUDI PEKERTI STUDI KOMPARASI PEMIKIRAN PROF DR HAMKA DAN KI HADJAR DEWANTARA DAN RELEVANSINYA TERHADAP TUJUAN PENDIDIKAN NASIONAL

MUHAMMAD, AGUNG KURNIAWAN (2023) KONSEP PENDIDIKAN BUDI PEKERTI STUDI KOMPARASI PEMIKIRAN PROF DR HAMKA DAN KI HADJAR DEWANTARA DAN RELEVANSINYA TERHADAP TUJUAN PENDIDIKAN NASIONAL. Masters thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of TESIS (COVER - BAB I - II & DAPUS).pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of TESIS FULL.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK KONSEP PENDIDIKAN BUDI PEKERTI STUDI KOMPARASI PEMIKIRAN PROF DR HAMKA DAN KI HADJAR DEWANTARA DAN RELEVANSINYA TERHADAP TUJUAN PENDIDIKAN NASIONAL Oleh: Muhammad Agung Kurniawan Pendidikan pada hakikatnya adalah membentuk manusia ke arah yang dicita-citakan. Sehingga pendidikan memiliki nilai yang sangat strategis dan dirasa sangat penting dalam pembentukan suatu bangsa. Pendidikan bukan hanya mengejar sisi intelektual saya, tetapi lebih kepada penanaman Akhlak dan Budi Pekerti sehingga bisa mengetahui baik dan buruk dalam hidup. Namun dunia pendidikan di Indonesia akhir-akhir ini memperlihatkan fenomena yang tidak menyenangkan. Berbagai masalah yang terjadi dan disoroti oleh media akhir-akhir ini Salah satu penyebabnya adalah tidak singkronya antara tujuan pendidikan nasional kita dengan praktek pendidikan itu sendiri di dalamnya. tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pemikiran Hamka dan Ki Hadjar Dewantara tentang Konsep Pendidikan Budi Pekerti serta Relevansinya kepada tujuan Pendidikan Nasional. Metode penelitian menggunakan kualitatif dengan pendekatan deskriptif. jenis penelitian ialah studi komparatif. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode dokumentasi berupa buku-buku, disertasi, tesis, majalah, jurnal, atau lainnya yang membahas dan mengulas tentang permasalahan penelitian. Pendidikan budi pekerti dalam pandangan Hamka dan Ki hadjar Dewantara difokuskan pada tercapainya dual hal, yaitu, upaya mendekatkan diri kepada Allah SWT dan Mencapai kebahagiaan di dunia dan akhirat. Sehingga konstruksi sistem pendidikan mulai dari kurikulum, materi, metode, dan subjek-subjek di dalamnya diarahkan pada langkah-langkah menuju tercapainya kedua tujuan tersebut. Namun yang membedakan konsep Pendidikan Budi Pekerti dari Hamka dan Ki Hadjar dewantara yaitu jika Hamka lebih kearah sisi religius sedangkan konsep dari Ki Hadjar Dewantara lebih bersifat Nasionalis. Setelah dilakukan kajian yang mendalam, hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya sebuah relevansi terhadap konsep Pendidikan budi pekerti Prof Dr Hamka dan Ki Hadjar Dewantara terhadap Tujuan Pendidikan nasional, yang mana sama sama mempunyai Output pada penanaman Akhlak dan budi Pekerti, sehingga manusia dengan budi pekerti yang dimiliki, bisa memperbaiki hubungan nya dengan Allah SWT dan juga hubungan nya dengan sesama manusia. Kata Kunci: Konsep Pendidikan Budi Pekerti.ABSTRACT THE CONCEPT OF CIVIL EDUCATION COMPARATIVE STUDY OF PROF DR HAMKA THINKING AND KI HADJAR DEWANTARA AND ITS RELEVANCE TO NATIONAL EDUCATIONAL GOALS By: Muhammad Agung Kurniawan Education is essentially shaping human beings in the direction they aspire to. So education has a very strategic value and is considered very important in the formation of a nation. Education is not only pursuing my intellectual side but more about cultivating morals and manners so that I can know the good and the bad in life. However, the world of education in Indonesia has recently shown an unpleasant phenomenon. Various problems have occurred and have been highlighted by the media recently. One of the reasons is the discrepancy between our national education goals and the practice of education itself within them. the purpose of this study was to find out the thoughts of Hamka and Ki Hadjar Dewantara about the Concept of Character Education and its relevance to the goals of National Education. The research method uses a qualitative descriptive approach. This type of research is a comparative study. The data collection method used is the documentation method in the form of books, dissertations, theses, magazines, journals, or others that discuss and review research problems. Character education in the view of Hamka and Ki Hadjar Dewantara is focused on achieving two things, namely, efforts to get closer to Allah SWT and achieving happiness in this world and the hereafter. So that the construction of the education system starting from the curriculum, materials, methods, and subjects in it is directed at steps toward achieving these two goals. However, what distinguishes the concept of Character Education from Hamka and Ki Hadjar Dewantara is that Hamka is more towards the religious side while the concept of Ki Hadjar Dewantara is more nationalist. After conducting an in-depth study, the results of the research show that there is a relevance to the concept of character education by Prof. Dr. Hamka and Ki Hadjar Dewantara toward national education goals. Keywords: The Concept of Character Education.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: Pendidikan Agama islam
Divisions: Pasca Sarjana > S2 Ilmu Tarbiyah dan Pendidikan Agama Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 13 Jun 2023 02:19
Last Modified: 13 Jun 2023 02:28
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/28568

Actions (login required)

View Item View Item