PERAN KEPALA DESA DALAM IMPLEMENTASI OTONOMI DESA MENURUT UNDANG-UNDANG NOMOR 6 TAHUN 2014 TENTANG DESA DALAM PERSPEKTIF FIQH SIYASAH (Studi pada Desa Sidoharjo Kecamatan Penawartama Kabupaten Tulang Bawang)

Soni, Asmaranda Pratiwi (2023) PERAN KEPALA DESA DALAM IMPLEMENTASI OTONOMI DESA MENURUT UNDANG-UNDANG NOMOR 6 TAHUN 2014 TENTANG DESA DALAM PERSPEKTIF FIQH SIYASAH (Studi pada Desa Sidoharjo Kecamatan Penawartama Kabupaten Tulang Bawang). Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of bab 1 2 dapus.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of SKRIPSI SONI ASMARANDA.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa memberikan segala kewenangan dan kemerdekaan kepada pemerintahan Desa khususnya Kepala Desa untuk mengimplementasikan otonomi Desa. Amanat dan segala konsekuensinya masih belum sepenuhnya dapat terimplementasikan. Pemberitaan terkait tindak pidana korupsi yang melibatkan Kepala Desa di Indonesia dan hasil pra riset dengan tokoh masyarakat di Desa Sidoharjo Kecamatan Penawartama masih sangat dimungkinkan terjadi korupsi akibat partisipasi masyarakat Desa yang sangat rendah. Minimnya sumber daya manusia yang berkompetensi dalam Pengelolaan Administrasi dan Hukum Tatanegara, serta rasa kepedulian dan sikap gotong royong masyarakat Desa yang semakin terkikis. Kreativitas dan Inovasi pemerintah Desa di Kecamatan Penawartama juga belum optimal dalam melaksanakan pembangunan Desa. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana peran Kepala Desa dalam implementasi Otonomi Desa menurut Undang-Undang Nomor 6 tahun 2014 tentang Desa dan bagaimana tinjauan Fiqh Siyasah terhadap implementasi Otonomi Desa menurut Undang-Undang Nomor 6 tahun 2014 tentang Desa di Desa Sidoharjo Kecamatan Penawartama Kabupaten Tulang Bawang. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) yang bersifat deskriptif kualitatif. Sumber Data diperoleh dari tempat penulis memperoleh data berupa data primer dan data sekunder melalui teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Untuk kemudian dilakukan pengolahan dan analisis data. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa : (1) Peran Kepala Desa dalam implementasi otonomi Desa berdasarkan Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 Pasal 3 yaitu asas rekognisi dan subsidiaritas di Desa Sidoharjo Kecamatan Penawartama Kabupaten Tulang Bawang telah berjalan dengan baik. Kepala Desa telah mampu menginisiasi dan mengkoordinasikan program�program pembangunan Desa yang sesuai dengan kebutuhan dan harapan masyarakat Desa. Selain itu, Kepala Desa juga telah berhasil menjalin komunikasi dengan pihak luar dan meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pembangunan Desa. Namun, masih terdapat kendala yang dihadapi dalam implementasi otonomi Desa, seperti terbatasnya anggaran dan kurangnya partisipasi masyarakat Desa. Oleh karena itu, diperlukan upaya lebih lanjut untuk meningkatkan kreativitas dan inovasi dalam mencari sumber dana dan meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya partisipasi dalam pembangunan Desa. (2) Dalam tinjauan fiqh siyasah (Siyasah Tanfiziyyah Syar'iyyah), Kepala Desa di Desa Sidoharjo juga telah memenuhi prinsip�prinsip kepemimpinan yang adil, jujur, dan bertanggung jawab dalam melaksanakan penyelenggaraan pembangunan Desa dan sesuai dengan peraturan perundangan yang berlaku. Kata Kunci : Peran Kepala Desa, Otonomi Desa, Tinjauan Fiqh Siyasah

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Siyasah (Hukum Tata Negara)
Divisions: Fakultas Syariah > Siyasah (Hukum Tata Negara)
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 09 Jun 2023 07:48
Last Modified: 09 Jun 2023 07:48
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/28534

Actions (login required)

View Item View Item