RETORIKA DAKWAH USTADZ AHMAD JAZEE DALAM MENSOSIALISASIKAN KEMUDAHAN MENGHAFAL AL-QUR`AN KEPADA KHALAYAK DI CHANNEL YOUTUBE RADIOGSM ONLINE

GHOLIBBIL, FALIH (2023) RETORIKA DAKWAH USTADZ AHMAD JAZEE DALAM MENSOSIALISASIKAN KEMUDAHAN MENGHAFAL AL-QUR`AN KEPADA KHALAYAK DI CHANNEL YOUTUBE RADIOGSM ONLINE. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of SKRIPSI (BAB I - II & DAPUS).pdf] PDF
Download (2MB)
[thumbnail of SKRIPSI FULL.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK Dakwah pada dasarnya merupakan suatu kegiatan yang dilakukan oleh umat islam untuk menyebarkan dan menyiarkan islam. Berdakwah merupakan aktivitas lisan maupun tulisan yang dilakukan untuk mengajak seseorang ke jalan Allah SWT, mengingat betapa penting nya aktivitas dakwah, maka dakwah haruslah dilakukan dengan baik dan tepat sasaran. Hal tersebut harus diperhatikkan oleh seorang da’i agar penyampaian dakwah benar-benar sampai ke mad’u. maka dengan ilmu rektorika dakwah akan bisa mengajak umat dalam kebaikan. Ustadz Ahmad Jaaze dikenal sebagai sosok da’i yang dapat memadukan ilmu yang diperoleh dengan anugrah bakat sebagai seseorang yang pandai berbicara. Jika beliau berdakwah mampu membuat mad’u dapat memperhatikkan dakwahnya, dikarenakan beliau dapat menerapkan rektorika dakwah sesuai dengan kajian ilmu rektorika dengan seni berbicara yang baik dan diselingi humor sehingga dapat menyampaikan isi pesan dakwah nya dengan baik. Rumusan Permasalahan di dalam penelitian ini adalah Bagaimana Retorika Dakwah yang digunakan Ustadz Ahmad Jaaze dalam mensosialisasikan kemudahan menghafal Al-Qur`an dan bagaimana respon dari khalayak terhadap gaya retorika Ustadz Ahmad Jaaze di channel Youtube RadioGSM.Online. Penelitian ini merupakan Library Research atau penelitian pustaka dengan data primernya adalah video dakwah Ustadz Ahmad Jaaze di channel Youtube RadioGSM.Online dan chat atau komentar khalayak yang ada pada video tersebut yang diunggah pada bulan Oktober 2018, dalam data sekunder ini diperoleh dari tulisan-tulisan atau buku-buku yang terdapat kaitannya dengan retorika dakwah Penelitian ini dilakukan yaitu dengan menonton video dakwah Ustadz Ahmad Jaaze pada channel RadioGSM.Online yang pada gilirannya disebut dengan metode deskriptif analitik. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa Ustadz Ahmad Jaaze dapat mensosialisasikan kepada khayalak itu terkait pada kemudahan dalam menghafal Al-Qur’an, maka dari pada itu rektorika dakwah yang digunakan dalam menyampaikan pesan-pesan dakwah itu sangat penting, karena dengan adanya rekrotika dakwah gaya bahasa yang disampaikan oleh Ahmad Jaaze dapat tersampaikan kepada khalayak melalui Chanel Youtube RadioGSM.online Kata Kunci: Analisis, Rektorika Dakwah, Ahmad Jaaze, Khalayak, Youtube

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Komunikasi dan Penyiaran Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 25 May 2023 06:37
Last Modified: 25 May 2023 06:37
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/28279

Actions (login required)

View Item View Item