PENGARUH METODE DEBAT AKTIF MENGGUNAKAN MEDIA GAMBAR TERHADAP KEMAMPUAN BERARGUMENTASI PESERTA DIDIK PADA MATA PELAJARAN PKN KELAS V DI MIN 1 PESAWARAN

ATMA, FUJI IZZATY (2023) PENGARUH METODE DEBAT AKTIF MENGGUNAKAN MEDIA GAMBAR TERHADAP KEMAMPUAN BERARGUMENTASI PESERTA DIDIK PADA MATA PELAJARAN PKN KELAS V DI MIN 1 PESAWARAN. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of Atma bab 1-2_merged.pdf] PDF
Download (1MB)
[thumbnail of SKRIPSI ATMA FULL.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK Pengaruh Metode Debat Aktif Menggunakan Media Gambar Terhadap Kemampuan Berargumentasi Kelas V Pada Mata Pelajaran PKn di MIN 1 Pesawaran Oleh: Atma Fuji Izzaty Kemampuan berargumentasi adalah pondasi dari berpikir logis dan kritis. Kemampuan berargumentasi melibatkan kemampuan mengemukakan alasan disertai dengan dukungan data dan teori yang memadai dari suatu permasalahan. Pada saat peneliti observasi dilapangan, peneliti menemukan bahwa proses belajar mengajar di MIN 1 Pesawaran masih didominasi oleh guru. Sering ditemukan dilapangan banyak siswa yang tidak memiliki mental dalam memberikan argumentasi dalam proses belajar mengajar, siswa kurang percaya diri untuk menuangkan ide serta pendapatnya dikarenakan pembelajaran hanya berfokus pada guru dan tidak memberikan kesempatan pada siswa untuk turut aktif dalam proses belajar mengajar, selain itu tidak ada timbal balik antara guru dan siswa serta antara siswa dengan yang lainnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya pengaruh metode debat aktif menggunakan media gambar terhadap kemampuan berargumentasi kelas V pada mata pelajaran PKn di MIN 1 Pesawaran. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah quasi eksperimen, dengan pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling dari 28 siswa yang dibagi menjadi 2 kelompok, yaitu kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Desain dalam penelitian ini adalah nonequivalent control group design, dan intrumen penelitian yang digunakan berupa tes lisan. Berdasarkan dari perhitungan uji beda rata-rata tes kemampuan berargumentasi antara kelompok eksperimen dan kelompok kontrol, dapat dilihat jika p > 0,05 maka H0 diterima. Terlihat bahwa nilai dari probabilitas pada signifikansi (2- tailed) adalah 0,000. Dengan demikian H1 diterima dan H0 ditolak karena 0,000 < 0,05, sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan nilai rata-rata tes kemampuan berargumentasi pada kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Jadi, dapat dikatakan bahwa metode debat aktif berbantu media gambar berpengaruh terhadap kemampuan berargumentasi peserta didik kelas V di MIN 1 Pesawaran. Kata kunci: Metode Debat Aktif, Media Gambar, Kemampuan Berargumentasi

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 16 May 2023 03:10
Last Modified: 16 May 2023 03:10
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/28083

Actions (login required)

View Item View Item