PENGARUH SISTEM BAGI HASIL MUZARA’AH TERHADAP PENINGKATAN PENGHASILAN EKONOMI BURUH TANI KARET DI DESA KAHURIPAN JAYA PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (Studi Pada Buruh Tani Karet Desa Kahuripan Jaya Kecamatan Banjar Baru Kabupaten Tulang Bawang)

ANITA, RAHMAWATI (2023) PENGARUH SISTEM BAGI HASIL MUZARA’AH TERHADAP PENINGKATAN PENGHASILAN EKONOMI BURUH TANI KARET DI DESA KAHURIPAN JAYA PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (Studi Pada Buruh Tani Karet Desa Kahuripan Jaya Kecamatan Banjar Baru Kabupaten Tulang Bawang). Diploma thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of full skripsi.pdf] PDF
Download (21MB)
[thumbnail of cover bab 1+bab 5 &dapus.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (11MB)

Abstract

ABSTRAK Masyarakat di Desa kahuripan jaya memenuhi kebutuhan hidup dari penghasilan sektor pertanian dengan subsektor perkebunan. Umumnya para petani memiliki lahan pertanian yang luas sehingga mereka membutuhkan tenaga kerja untuk membantu mengelola lahan tersebut. System pertanian yang di terapkan di desa Kahuripan Jaya sesuai dengan kebiasaan dan kondisi penduduk setempat yaitu dengan menggunakan akad kerjasama bagi hasil. Permasalahan pada penelitian ini adalah Apakah sistem bagi hasil Muzara’ah berpengaruh dalam meningkatkan penghasilan ekonomi buruh tani karet di Desa Kahuripan Jaya. Tujuan penelitian ini adalah Untuk mengetahui apakah sistem bagi hasil Muzara’ah berpengaruh dalam meningkatkan penghasilan ekonomi buruh tani karet di Desa Kahuripan Jaya. Metodologi dalam penelitian ini menggunakan metode kuantitaif. Sumber data berupa data primer dan sekunder . sampel pada penelitian berjumlah 75 orang buruh tani karet di Desa Kahuripan Jaya. Dengan menggunakan uji validitas, uji reabilitas, dan uji prasarat yang menggunakan uji normalitas dan uji multikolinearitas. Proses analisi data menggunakan analisis regresi linear berganda dengan alat pengolahan data SPSS 25. Berdasarkan hasil penelitian hasil uji T parsial dalam penelitian ini didapatkan bahwa nilai T hitung variabel bagi hasil sebesar 2.646 > T tabel 1.665 dengan nilai signifikan 0,01 < 0,05, maka dapat disimpulkan bahwa variabel (X1) bagi hasil berpengaruh secara parsial terhadap variabel (Y) penghasilan ekonomi. Hal ini berarti Hipotesis diterima dan variabel bagi hasil berpengaruh positif terhadap penghasilan ekonomi. Nilai T hitung Variabel Muzara’ah sebesar 28.148 > T tabel 1.665 dengan nilai signifikan 0,000 < 0,05. Maka dapat disimpulkan bahwa variabel (X2) Muzara’ah berpengaruh secara parsial terhadap variabel (Y) penghasilan ekonomi. Berdasarkan hasil penelitian hasil uji F dalam penelitian ini didapatkan bahwa nilai F hitung adalah sebesar 463,239 sedangkan nilai F tabel adalah sebesar 3,124 maka dapat disimpulkan bahwa kedua variabel independent yaitu bagi hasil dan muzara’ah secara bersama-sama berpengaruh terhadap variabel dependent Dengan demikian dapat ditarik kesimpulan bahwa H0 ditolak dan Ha diterima. Kata kunci: Muzara’ah, Buruh Tani Karet, Penghasilan iii ABSTRACT The people in Kahuripan Jaya Village fulfill their daily needs from the income from the agricultural sector with the plantation sub�sector. Generally, farmers have large agricultural land so they need labor to help manage the land. The agricultural system applied in the village of Kahuripan Jaya is in accordance with the habits and conditions of the local population, namely by using a production sharing agreement. The problem in this study is whether the Muzara'ah profit�sharing system has an effect on increasing the economic income of rubber farming workers in Kahuripan Jaya Village. The purpose of this study was to find out whether the Muzara'ah profit-sharing system has an effect on increasing the economic income of rubber farming workers in Kahuripan Jaya Village. The methodology in this study uses a quantitative method. Source of data in the form of primary and secondary data. the sample in this study was 75 rubber farm laborers in Kahuripan Jaya Village. By using validity test, reliability test, and prerequisite test using normality test and multicollinearity test. The data analysis process uses multiple linear regression analysis with the SPSS 25 data processing tool. Based on the research results of the partial T test results in this study it was found that the calculated T value of the profit sharing variable was 2,646 > T table 1,665 with a significant value of 0.01 <0.05, so it can be concluded that the variable (X1) for the results has a partial effect on the variable (Y) economic income. This means that the hypothesis is accepted and the profit sharing variable has a positive effect on economic income. The calculated T value of the Muzara'ah variable is 28,148 > T table 1,665 with a significant value of 0.000 <0.05. So it can be concluded that the variable (X2) Muzara'ah has a partial effect on the variable (Y) economic income., it can be concluded that the two independent variables namely profit sharing and muzara'ah jointly affect the dependent variable farmworker's economic income rubber in Kahuripan Jaya Village with a significant level of 0.000 <0.05. Thus it can be concluded that H0 is rejected and Ha is accepted. Keywords: Muzara'ah, Rubber Farming Labor, Income

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Ekonomi Islam
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 05 May 2023 04:05
Last Modified: 05 May 2023 04:05
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/27977

Actions (login required)

View Item View Item