PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS KOMIK PADA MATA PELAJARAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL KELAS IV DI MI NURUL HIDAYAH ROWOREJO NEGERIKATON PESAWARAN

KHUMAIRO ULVA , RIFKY (2017) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS KOMIK PADA MATA PELAJARAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL KELAS IV DI MI NURUL HIDAYAH ROWOREJO NEGERIKATON PESAWARAN. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of SKRIPSI] PDF (SKRIPSI)
Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS KOMIK PADA MATA PELAJARAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL KELAS IV MI NURUL HIDAYAH ROWOREJO NEGERIKATON PESAWARAN Oleh Rifky Khumairo Ulva NPM.121110032 Penelitian dilakukan dengan tujuan mengembangkan media pembelajaran berbasis komik materi koperasi pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial. Media pembelajaran berbasis komik dibuat untuk memudahkan kegiatan belajar mengajar bagi guru danpeserta didik.Dengan adanya media pembelajaran berbasiskomikpeserta didik lebihtertarik dan termotivasi dalam kegiatan belajar mengajar. Penelitian yang dilakukan oleh penulis ialah penelitian pengembangan dengan menggunakan model Borg and Gall yang dilakukan dengan beberapa tahap yaitu melakukan penelitian studi pendahuluan, desain produk dan produksi pengembangan, valisadasi ahli yaitu uji kelayakan media pembelajaran berbasis komik yang terdiri dari tiga ahli materi, tiga ahli media, dan tiga guru, uji lapangan terdiri dari uji kelompok kecil dengan sepuluh orang peserta didik dan uji kelompok besar dengan dua puluh tujuh orang peserta didik. Penelitian ini dilakukan di MI Nurul Hidayah Roworejo Negerikaton Pesawaran. Berdasarkan tahapan-tahapan tersebut, maka dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran komik pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial materi koperasi memperoleh nilai rata-rata dari ahli materi sebesar 165,91% dikategorikan sangat layak, rata-rata ahli media 70,73% layakdan rata-rata penilaian guru 88,58% sangat layak. Sedangkan penilaian yang diberikan oleh peserta didik pada tahap uji kelompok kecil, dan uji kelompok besar memperoleh rata-rata presentase sebesar 83,67% yang dikategorikan sangat layak. dan 99,07% yang dikategorikan sangat layakhal ini menunjukan media pembelajaran berbasis komik yang dikembangkan sangat praktis dan layak digunakan dalam proses pembelajaran. Kata Kunci : Media Pembelajaran, Komik, Ilmu Pengetahuan Sosial

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Agama islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: MTI, S.Kom Syahperi Wahyuni
Date Deposited: 08 Jan 2018 06:19
Last Modified: 08 Jan 2018 06:19
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/2791

Actions (login required)

View Item View Item