EFEKTIVITAS PENDIDIKAN PEMAKAI ( USER EDUCATION) TERHADAP PEMANFAATAN PERPUSTAKAAN BAGI MAHASISWA DI UIN RADEN INTAN LAMPUNG

Aldy, Gyan Dinasta (2023) EFEKTIVITAS PENDIDIKAN PEMAKAI ( USER EDUCATION) TERHADAP PEMANFAATAN PERPUSTAKAAN BAGI MAHASISWA DI UIN RADEN INTAN LAMPUNG. Diploma thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of SKRIPSI BAB 1&5.pdf] PDF
Download (6MB)
[thumbnail of SKRIPSI FULL.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini membahas mengenai “Efektivitas Pendidikan Pemakai ( User Education) Terhadap Pemanfaatan Perpustakaan Bagi Mahasiswa di UIN Raden Intan Lampung”. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa efektif dari pelaksanaan pendidikan pemakai dalam pemanfaatan perpustakaan. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif, dan pengambilan data dilakukan melalui penyebaran kuesioner.responden yang memperoleh pendidikan pemakai yaitu 27% mahasiswa dari Fakultas Tarbiyah dan Keguruan, 16% mahasiswa dari Fakultas Syariah, 16% mahasiswa dari Fakultas Ushuluddin dan Studi Agama, 23% mahasiswa dari Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi, dan 18% mahasiswa dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam. Adapun populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pengguna pusat perpustakaan UIN Raden Intan Lampung yang mengunjungi pusat perpustakaan, akan tetapi sampel yang diambil sebanyak 100 responden. Teknik yang digunakan dalam penelitian ini yaitu teknik Simple Random Sampling. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori efektivitas. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa efektivitas pelaksanaan pendidikan pemakai dalam pemanfaatan koleksi bagi mahasiswa UIN Raden Intan Lampung sudah termasuk efektif. Adapun skor rata-rata yang diperoleh dari efektivitas berdasarkan sub variabel efektivitas adalah keberhasilan program sebesar 3,7575, pencapaian tujuan menyeluruh sebesar 3,77, keberhasilan sasaran sebesar 3,785, kepuasan terhadap program sebesar 3,6975, dan tingkat input dan output sebesar 3,656, berdasarkan penjelasan diatas efektivitas pendidikan pemakai dalam pemanfaatan perpustakaan bagi mahasiswa di UIN Raden Intan Lampung dapat dikatakan efektif karena dengan nilai rata-rata di atas tergolong tinggi. Kata Kunci : Pendidikan pemakai, pelatihan pengguna, pemanfaatan perpustakaan

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Ilmu Perpustakaan Dan Informasi Islam
Divisions: Fakultas Adab > Ilmu Perpustakaan Dan Informasi Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 17 Apr 2023 02:28
Last Modified: 17 Apr 2023 02:28
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/27151

Actions (login required)

View Item View Item