PENGARUH PENDEKATAN OPEN-ENDED TERHADAP KEMAMPUAN KOMUNIKASI DAN SELF REGULATED LEARNING PESERTA DIDIK KELAS IV MATA PELAJARAN ILMU PENGETAHUAN ALAM (IPA) DI MI ISMARIAH AL-QURANIYYAH RAJABASA BANDAR LAMPUNG

Khaerobi, Khaspul (2017) PENGARUH PENDEKATAN OPEN-ENDED TERHADAP KEMAMPUAN KOMUNIKASI DAN SELF REGULATED LEARNING PESERTA DIDIK KELAS IV MATA PELAJARAN ILMU PENGETAHUAN ALAM (IPA) DI MI ISMARIAH AL-QURANIYYAH RAJABASA BANDAR LAMPUNG. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of SKRIPSI.pdf] PDF
Download (4MB)

Abstract

Berdasarkan hasil observasi dengan wali kelas IV MI Ismariah Al-Quraniyyah, menunjukkan bahwa kemampuan komunikasi dan self regulated learning peserta didik rendah. Penyebab hal ini adalah peserta didik kurang mampu dalam menyampaikan ide-ide ataupun gagasan suatu pendapat.Peserta didik kurang mampu dalam menyelesaikan soal-soal dan kurang aktif dalam proses pembelajaran dikelas, kurangnya tuntutan peserta didik untuk menggali ilmu pengetahuan tentang materi yang sedang dipelajari, dan self regulated learning peserta didik masih rendah. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui adanya pengaruh pendekatan Open Endedterhadap kemampuan komunikasi dan self regulated learning peserta didik kelas IV mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) di MI Ismariah Al-Quraniyyah Rajabasa Bandar Lampung Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif jenis Quasy Eksperimental Design. Subyek penelitian ini adalah peserta didik kelas IV MI Ismariah Al-Quraniyyah dengan jumlah populasi 175 peserta didik. Sampel dalam penelitian ini yaitu kelas IV C sebagai kelas eksperimen dengan pendekatan Open Ended, kelas IV D sebagai kelas kontrol dengan menggunakan pendekatan konvensional. Teknik analisis data menggunakan uji normalitas dengan uji Lilifors dan uji homogenitas dengan uji Bartlett. Dilanjutkan dengan uji hipotesis yaitu menggunakan uji – tindependent. Berdasarkan hasil analisis dan pembahasan dari data penelitian diperoleh hasil bahwa, terdapat perbedaan kemampuan berkomunikasi antara peserta didik yang diajar dengan menggunakan pendekatan Open-Ended dibanding dengan pendekatan konvensional di kelas IV MI Ismariyyah Al-Quraniyah,peserta didik dengan perlakuan pembelajaran menggunakan pendekatan Open-Ended, memiliki kemampuan berkomunikasi lebih baik dibandingkan dengan peserta didik dengan perlakuan pembelajaran menggunakan pendekatan konvensional. Terdapat perbedaan Self Regulated Learning antara peserta didik yang diajar dengan menggunakan pendekatan Open-Ended dibanding dengan pendekatan konvensional di kelas IV MI Ismariyyah Al-Quraniyah,peserta didik yang memiliki Self Regulated Learningtinggi lebih baik daripada peserta didik yang memiliki Self Regulated Learning rendah.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: ADMINLIB PERPUSTAKAAN
Date Deposited: 14 Dec 2017 02:19
Last Modified: 14 Dec 2017 02:19
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/2621

Actions (login required)

View Item View Item