EFEKTIVITAS BIMBINGAN KELOMPOK DENGAN TEKNIK ROLE PLAYING UNTUK MENGEMBANGKAN MOTORIK HALUS ANAK USIA DINI DI RAUDHATUL ATHFAL DAARUL ILMI KORPRI RAYA SUKARAME BANDAR LAMPUNG

Indriyani, Septia (2017) EFEKTIVITAS BIMBINGAN KELOMPOK DENGAN TEKNIK ROLE PLAYING UNTUK MENGEMBANGKAN MOTORIK HALUS ANAK USIA DINI DI RAUDHATUL ATHFAL DAARUL ILMI KORPRI RAYA SUKARAME BANDAR LAMPUNG. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of SKRIPSI_LENGKAP.pdf]
Preview
PDF
Download (10MB) | Preview

Abstract

Penelitian pada anak kelas A di RA Daarul Ilmi Korpri Raya Sukarame Bandar Lampung dilatarbelakangi oleh rendahnya motorik halus pada anak usia dini, penyebabnya yaitu kurangnya inovasi pembelajaran yang diberikan guru. Tujuan yang ingin dicapai dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui efektivitas penggunaan metode bermain peran (role playing) untuk mengembangkan motorik halus anak usia dini di RA Daarul Ilmi Korpri Raya Sukarame Bandar Lampung. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan menggunakan pre-eksperimental designs dengan desain penelitian one-group pretest-posttest design. Subyek penelitian ini adalah anak didik kelas A1 di RA Daarul Ilmi Korpri Raya Sukarame Bandar Lampung yang masuk dalam kriteria motorik halus rendah. Kemudian didapatkan 10 sampel dengan menggunakan teknik sampling jenuh untuk menangani anak didik tersebut. Metode pengumpulan data menggunakan observasi dengan alat penilaian berupa lembar observasi dan dokumentasi berupa foto. Berdasarkan hasil analisis data rata-rata skor motorik halus sebelum mengikuti layanan bimbingan kelompok dengan teknik role playing adalah 15,8 dan setelah mengikuti layanan bimbingan kelompok dengan teknik role playing meningkat menjadi 26,6. Dari hasil uji-t dengan derajat kebebasan df = 9 dengan taraf signifikan α= 0.05 sebesar 1.796. karena thitung < dari ttabel (-14.851 < 1.833), maka Ho ditolak dan Ha diterima yang berarti ada efektivitas penerapan layanan bimbingan kelompok dengan teknik role playing terhadap motorik halus anak didik kelas A1 di RA Daarul Ilmi Korpri Raya Sukarame Bandar Lampung. Saran yang diajukan peneliti yaitu kepada Guru kelas diharapkan agar dapat memprogramkan dan melatih anak didik dengan melaksanakan pelayanan bimbingan dengan teknik yang sesuai dengan kurikulum yaitu untuk mengatasi permasalahan-permasalahan yang terjadi pada anak didik, terutama pada anak didik yang dikategorikan memiliki motorik halus rendah. Kata Kunci: Layanan Bimbingan Kelompok, Teknik Role Playing, Motorik Halus Anak Usia Dini

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Bimbingan Konseling
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Bimbingan Konseling
Depositing User: ADMINLIB PERPUSTAKAAN
Date Deposited: 29 Nov 2017 07:09
Last Modified: 29 Nov 2017 07:09
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/2502

Actions (login required)

View Item View Item