PENINGKATAN SELF ESTEEM PADA PESERTA DIDIK MELALUI KONSELING REALITAS KELAS VIII C DI SMP NEGERI 28 BANDAR LAMPUNG TAHUN PELAJARAN 2017/2018

Nur'aini, Siti (2017) PENINGKATAN SELF ESTEEM PADA PESERTA DIDIK MELALUI KONSELING REALITAS KELAS VIII C DI SMP NEGERI 28 BANDAR LAMPUNG TAHUN PELAJARAN 2017/2018. Undergraduate thesis, UIN Raden Intan Lampung.

[thumbnail of SKRIPSI_SITI.pdf]
Preview
PDF
Download (1MB) | Preview

Abstract

Harga diri adalah sangatlah penting bagi individu, individu memandang dirinya berharga dan pantas dihargai sebagai diri yang memiliki kelebihan dan kekurangan. Dalam kehidupannya peserta didik akan mengalami berbagai permasalahan dalam hidup salah satunya adalah harga diri, sehingga diharapkan permasalahan peserta didik tersebut bisa dibantu penyelesaiannya oleh guru agar peserta didik dapat mengatasi masalah dengan lebih mudah dengan bimbingan seorang guru yang akhirnya masalah harga diri ini tidak mengganggu perkembangan dan pertumbuhannya. Masalah pada penelitian ini adalah terdapat peserta didik yang memiliki harga diri (self esteem) rendah. Rumusan masalah adalah apakah konseling realitas efektif untuk meningkatkan self esteem pada peserta didik kelas VIII C di SMP N 28 Bandar Lampung Tahun Pelajaran 2017/2018 ? Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui efektifitas konseling realitas untuk meningkatkan self esteem pada peserta didik. Jenis penelitian adalah kuantitatif dengan metode eksperimen menggunakan desaign one group pretest-postest. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 3 peserta didik dari kelas VIII C SMP N 28 Bandar Lampung hasil dari skor terendah penyebaran angket harga diri (self esteem) sebanyak 25 item. Angket digunakan sebagai pretest dan posttest. Hasil rata-rata skor harga diri (self esteem) sebelum mengikuti layanan konseling realitas adalah 49.0000 dan setelah mengikuti layanan konseling realitas meningkat menjadi 78.0000 dengan selisih peningkatan 29.0000. Dari hasil uji-t df=2 dan thitung lebih besar dari ttabel (50,229-2,1630), maka (ho) ditolak dan (Ha) diterima, dengan demikian harga diri (self esteem) terdapat peningkatan dengan layanan konseling realitas.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Bimbingan Konseling
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Bimbingan Konseling
Depositing User: Users 516 not found.
Date Deposited: 24 Nov 2017 02:39
Last Modified: 24 Nov 2017 02:39
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/2434

Actions (login required)

View Item View Item