BIMBINGAN KARIR DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN PROFESIONALISME KERJA PESERTA PELATIHAN DI UNIT PELAKSANA TEKNIK DINAS (UPTD) BALAI LATIHAN KERJA KALIANDA

Risky, Ammar Adipratama (2023) BIMBINGAN KARIR DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN PROFESIONALISME KERJA PESERTA PELATIHAN DI UNIT PELAKSANA TEKNIK DINAS (UPTD) BALAI LATIHAN KERJA KALIANDA. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of SKRIPSI 1-2.pdf] PDF
Download (2MB)
[thumbnail of SKRIPSI RISKY AMMAR ADIPRATAMA.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Balai latihan kerja adalah salah satu lembaga pelatihan untuk meningkatkan kualitas tenaga kerja, peran balai latihan kerja adalah memberikan pelatihan dan keterampilan pada angkatan kerja, dengan memberikan pelatihan kepada angkatan kerja diharapkan akan menciptakan tenaga kerja yang berkualitas dan profesional, salah satu BLK yang terdapat di Provinsi Lampung yaitu UPTD Balai Latihan Kerja Kalianda, untuk itu peneliti tertarik untuk melakukan penelitian tentang “Bimbingan Karir Dalam Meningkatkan Kemampuan Profesionalisme Kerja Peserta Pelatihan Di Unit Pelaksana Teknik Dinas (UPTD) Balai Latihan Kerja Kalianda”. Tujuannya penelitian ini yaitu untuk mengetahui pelaksanaan Bimbingan Karir dalam Meningkatkan kemampuan profesionalisme kerja para peserta pelatihan di UPTD BLK Kalianda untuk menghadapi lapangan pekerjaan atau memulai usaha mandiri. Penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research), dilihat dari sifatnya penelitian ini bersifat kualitatif deskriptif dalam hal ini Penulis menggunakan teknik purposive sampling dalam memilih subyek-subyek sampelnya, maka sampel dalam penelitian ini yaitu 8 orang (3 pegawai UPTD BLK Kalianda,5 peserta pelatihan), teknik pengumpulan data menggunakan metode wawancara, observasi, dan dokumentasi. Metode analisis data yang digunakan adalah triangulasi. Hasil penelitian ini menunjukan peran instruktur di UPTD BLK Kalianda dalam bimbingan karir untuk para peserta pelatihan sudah berjalan efektif, Sehingga UPTD BLK Kalianda sudah mampu meningkatkan kualitas Profesionalisme para peserta pelatihan dengan adanya tes uji kompetensi untuk seluruh peserta . Dengan adanya bimbingan karir dari instruktur mereka dilatih dalam hal Knowledge, Skill, Attitude. Pengetahuan peserta pelatihan bertambah, peserta pelatihan tanggung jawab, serta tenaga kerja dapat bekerja sesuai dengan keahliannya. Kata Kunci: Peran Balai Latihan Kerja, Bimbingan Karir, Profesionalisme Kerja iv ABSTRAK Vocational training centers are one of the training institutions to improve the quality of the workforce, the role of vocational training centers is to provide training and skills to the workforce, by providing training to the workforce it is hoped that it will create a quality and professional workforce, one of the BLKs in the Province Lampung, namely the UPTD Kalianda Vocational Training Center, for this reason researchers are interested in conducting research on "Career Guidance in Improving the Work Professionalism Capabilities of Training Participants in the Service Technical Implementation Unit (UPTD) Kalianda Vocational Training Center". The aim of this research is to find out the implementation of Career Guidance in Improving the ability of work professionalism of the trainees at UPTD BLK Kalianda to face employment or start an independent business. This research is a field research. Judging from the nature of this research, it is descriptive qualitative in this case. training), data collection techniques using interviews, observation, and documentation. The data analysis method used is triangulation. The results of this study show that the role of instructors at UPTD BLK Kalianda in career guidance for training participants has been running effectively, so that UPTD BLK Kalianda has been able to improve the quality of professionalism of the trainees with competency tests for all participants. With career guidance from instructors they are trained in terms of Knowledge, Skill, Attitude. The knowledge of the training participants increases, the training participants take responsibility, and the workforce can work according to their expertise. Keywords: Role of Job Training Center, Career Guidance, Work Professionalism

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Bimbingan Konseling Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 30 Mar 2023 06:58
Last Modified: 30 Mar 2023 06:58
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/23822

Actions (login required)

View Item View Item