TINJAUAN HUKUM EKONOMI SYARIAH TERHADAP SISTEM WARALABA PRODUK MINUMAN DELICIOUS CHOCOLATE CABANG KOTA BANDAR LAMPUNG (Studi Pada Delicious Chocolate Teluk Betung Bandar Lampung)

ANGGI, IRAWAN (2023) TINJAUAN HUKUM EKONOMI SYARIAH TERHADAP SISTEM WARALABA PRODUK MINUMAN DELICIOUS CHOCOLATE CABANG KOTA BANDAR LAMPUNG (Studi Pada Delicious Chocolate Teluk Betung Bandar Lampung). Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of COVER BAB 1 BAB 2 DAPUS.pdf] PDF
Download (5MB)
[thumbnail of ANGGI FULL SKRIPSI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK Mekanisme Sistem Perjanjian Waralaba pada produk minuman Delicious Chocolate cabang Kota Bandar Lampung dilakukan dengan cara menandatangani surat perjanjian kerjasama yang telah dibuat oleh kedua belah pihak serta memiliki kekuatan hukum yang sama. Praktik waralaba produk minuman Delicious Chocolate cabang Kota Bandar Lampung terdapat suatu masalah yaitu menambah varian rasa dan membeli bahan baku ditempat lain tanpa adanya akad dengan pemberi waralaba (franchisor) dan menjual minuman lain dengan menggunakan cup serta gerobak bermerek Delicious Chocolate. pada akad yang diterapkan oleh franchisor bahwa franchisee berkewajiban membeli bahan baku dari franchisor dan tidak diperkenankan membeli bahan baku diempat lain serta tidak diperkenankan menjual minuman lain dengan menggunakan cup dan gerobak bermerek Delicious Chocolate. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah (1) bagaimana tinjauan hukum ekonomi syariah terhadap sistem waralaba produk minuman Delicious Chocolate cabang Kota Bandar Lampung. (2) bagaimana pola penyelesaian wanprestasi pada sistem waralaba produk minuman Delicious Chocolate cabang Kota Bandar Lampung. Adapun tujuan penelitian ini adalah (1) untuk mengetahui, menjelaskan serta mendeskripsikan tinjauan hukum ekonomi syariah terhadap sistem waralaba produk minuman Delicious Chocolate cabang Kota Bandar Lampung. (2) untuk mengetahui, menjelaskan, serta mendeskripsikan pola penyelesaian wanprestasi pada sistem waralaba produk minuman Delicious Chocolate cabang Kota Bandar Lampung. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode penelitian kualitatif dengan jenis penelitian (field research). Penelitian ini bersifat deskriptif. Analisis dalam penelitian ini mendeskripsikan gejala, fakta, serta kejadian yang sistematis dan akurat terhadap sistem perjanjian waralaba produk minuman Delicious Chocolate cabang Kota Bandar Lampung. Sumber data yang digunakan yaitu sumber data primer dan sekunder. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. iv Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa (1) perjanjian pada sistem waralaba produk minuman Delicious Chocolate cabang Kota Bandar Lampung sudah sesuai dengan hukum ekonomi syariah karena terjadi penukaran berupa barang oleh pewaralaba dan pemberian uang oleh terwaralaba serta terpenuhinya rukun jual beli dan diperbolehkannya syarat yang diberikan sebab lebih banyak manfaat dari pada madharatnya. (2) penyelesaian wanprestasi bisnis waralaba produk minuman Delicious Chocolate yaitu berupa pembatalan kontrak sebagai akibat dari wanprestasi dan penyelesaian yang dilakukan menggunakan prinsip sulhu atau perdamaian. Kata kunci : Hukum Ekonomi Syariah, Waralaba, dan Wanprestasi

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Muamalah (Hukum Ekonomi Syariah)
Divisions: Fakultas Syariah > Muamalah (Hukum Ekonomi Syariah)
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 06 Mar 2023 06:42
Last Modified: 06 Mar 2023 06:42
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/23399

Actions (login required)

View Item View Item