PENGARUH FINTECH LENDING TERHADAP PENINGKATAN PENDAPATAN MASYARAKAT DITINJAU DARI PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (Studi Pada Masyarakat Kecamatan Sukarame Kota Bandar Lampung)

RACHMAT, AGUNG (2023) PENGARUH FINTECH LENDING TERHADAP PENINGKATAN PENDAPATAN MASYARAKAT DITINJAU DARI PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (Studi Pada Masyarakat Kecamatan Sukarame Kota Bandar Lampung). Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of SKRIPSI 1-2.pdf] PDF
Download (2MB)
[thumbnail of SKRIPSI RACHMAT AGUNG 1851010273.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang semakin pesat di era digital saat ini telah mempengaruhi pola perilaku manusia dalam mengakses beragam informasi dan berbagai fitur layanan electronik. Perubahan pola kehidupan tersebut terjadi di semua bidang, baik sosial, budaya, ekonomi, maupun bidang lainnya. Fintech, terutama platform peer to peer lending menyediakan layanan keuangan berupa pinjaman atau pembiayaan berbasis online yang mudah tanpa masalah�masalah layanan pendanaan konvensional, seperti masalah persyaratan yang rumit, masalah privasi, masalah jaminan pinjaman, dan masalah efisiensi waktu. Masyarakat dapat mengakses pinjaman secara lebih mudah untuk mengembangkan usaha atau untuk memenuhi kebutuhan. Rumusan masalah pada penelitian ini adalah bagaimana pengaruh fintech lending terhadap peningkatan pendapatan masyarakat sertaditinjau dari perspektif ekonomi islam ? Tujuan dari penelitian ini adalah penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh fintech lending terhadap peningkatan pendapatan masyarakat secara umum dan perspektif ekonomi islam. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah masyarakat kelurahan Sukarame Kota Bandar Lampung, pengambilan sampel dilakukan dengan purposive sampling dan diperoleh 100 responden. Metode analisis dan datanya menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik dan hipotesis kemudian teknik pengolahan data menggunakan SPSS 21. Praktek fintech lending secara umum merupakan sebuah transaksi dan tindakan yang dibenarkan oleh hukum Islam, dan merupakan bentuk perjanjian transaksional di bidang keuangan. Karena pada dalam ajaran Islam akad qardh/perjanjian hutang piutang, merupakan pengejawantahan lebih lanjut dari ajaran agama untuk saling tolong menolong, Penelitian ini menyimpulkan bahwa variabel faktor internal dan faktor eksternal secara simultan Fintech Lending berpengaruh terhadap Pendapatan Masyarakat karena nilai T hitung > T tabel atau 4.377 > 1.985 dan nilai signifikan yang dihasilkan 0.000 < 0.05. Maka variabel Fintech Lending mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap pendapatan masyarakat. Sedangkan berdasarkan uji parsial faktor internal Fintech Lending berpengaruh terhadap Pendapatan Masyarakat karena nilai T hitung > T tabel atau 4.377 > 1.985 dan nilai signifikan yang dihasilkan 0.000 < 0.05. Maka variabel Fintech Lending mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap pendapatan masyarakat. Kata Kunci: Fintech Lending, Pendapatan Masyarakat, Persfektif Islam ABSTRACT The rapid development of science and technology in today's digital era has influenced patterns of human behavior in accessing various information and various features of electronic services. Changes in the pattern of life occur in all fields, both social, cultural, economic, and other fields. Fintech, especially peer to peer lending platforms provide financial services in the form of easy online-based loans or financing without the problems of conventional funding services, such as problems with complicated requirements, privacy problems, loan guarantee problems, and time efficiency problems. Communities can access loans more easily to develop businesses or to meet needs. The formulation of the problem in this research is How Does Fintech Lending Influence an Increase in People's Income From the Perspective of Islamic Economics? The purpose of this study is that this research aims to determine the effect of fintech lending on increasing people's income from an Islamic economic perspective. This research uses quantitative methods. The population in this study was the people of the Sukarame urban village, Bandar Lampung City. The sample was taken by purposive sampling and 100 respondents were obtained. Methods of analysis and data using validity test, reliability test, classic assumption test and hypothesis then data processing techniques using SPSS 21. The practice of fintech lending in general is a transaction and action that is justified by Islamic law, and is a form of transactional agreement in the financial sector. Because in Islamic teachings the qardh contract/debt agreement is a further embodiment of religious teachings to help each other, this study concludes that the internal factor variables and external factors simultaneously Fintech Lending affect people's income because the value of T count > T table or 4.377 > 1.985 and the resulting significant value is 0.000 <0.05. So the Fintech Lending variable has a positive and significant influence on people's income. Meanwhile, based on the partial test of internal factors, Fintech Lending has an effect on people's income because the T count > T table or 4,377 > 1,985 and the resulting significant value is 0,000 <0.05. So the Fintech Lending variable has a positive and significant influence on people's income. Keywords: Islamic Perspective, Fintech Lending, Community Income,

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Ekonomi Islam
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 15 Feb 2023 04:22
Last Modified: 15 Feb 2023 04:22
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/23167

Actions (login required)

View Item View Item