PERAN KELOMPOK WANITA TANI (KWT) 10 MELATI JAYA DALAM PEMBERDAYAAN EKONOMI MASYARAKAT DI KELURAHAN SUKAMENANTI BARU KECAMATAN KEDATON KOTA BANDAR LAMPUNG

Muhamad, Rifai Hasbullah (2023) PERAN KELOMPOK WANITA TANI (KWT) 10 MELATI JAYA DALAM PEMBERDAYAAN EKONOMI MASYARAKAT DI KELURAHAN SUKAMENANTI BARU KECAMATAN KEDATON KOTA BANDAR LAMPUNG. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of PUSAT 1 2.pdf] PDF
Download (12MB)
[thumbnail of SKRIPSI KECIL RIFAI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (12MB)

Abstract

ABSTRAK Kelompok Wanita Tani merupakan suatu organisasi yang menjadi wadah bagi masyarakat yang kegiatannya berfokus pada bidang Pertanian yang berorientasi kedepannya untuk mengembangkan perekonomian di Kelurahan Sukamenanti Baru. Kelompok Wanita Tani 10 Melati Jaya memiliki peran penting dalam pemberdayaan Ekonomi untuk meningkatkan kreatifitas, kemandirian serta mengembangkan potensi yang dimiliki oleh Kelurahan Sukamenanti Baru. Oleh karena itu penelitian perlu dilakukan untuk mengetahui Peran Kelompok Wanita Tani 10 Melati Jaya Dalam Pemberdayaan Ekonomi Di Kelurahan Sukamenanti Baru. Jenis penelitian ini yaitu jenis penelitian Deskriptif dengan menggunakan metode Kualitatif dengan melakukan pengumpulan data menggunakan teknik Observasi, Wawancara, dan Dokumentasi. Subjek dalam penelitian ini yaitu Ibu Yuni sebagai ketua Kelompok Wanita Tani 10 Melati Jaya, Ibu Ari Astiti, S.Tp sebagai Pendamping Lapangan Kelompok Wanita Tani 10 Melati Jaya, Ibu Maslipah sebagai anggota Kelompok Wanita Tani 10 Melati Jaya, serta Ibu Mainah sebagai bukan anggota Kelompok Wanita Tani 10 Melati Jaya. Kelompok Wanita Tani 10 Melati Jaya memiliki anggota sebanyak 30 anggota yang mayoritasnya adalah Ibu rumah tangga. Tentunya membutuhkan upaya yang maksimal dalam memberdayakan Ekonomi untuk menciptakan ibu rumah tangga yang Kreatif, Mandiri, mempunyai potensi serta dapat membantu menambah pemasukan perekonomian dalam rumah tangga dalam mencukupi kebutuhan hidupnya. Dengan menggunakan teori yang dikemukakan oleh Edi Suharto yaitu Pemberdayaan, Penguatan, Perlindungan, Penyokongan, Pemeliharaan. Diperoleh Peran yang dilakukan oleh Kelompok Wanita 10 Melati Jaya dalam Pemberdayaan Ekonomi yaitu pengidentifikasian potensi wilayah, menjalankan kegiatan Pemberdayaan, melakukan Pendampingan Pemberdayaan, memberikan Semangat dan Motivasi, serta Memelihara keanggotaan dan Kelestarian lahan Pekarangan. Hasil penelitian dari Peran Kelompok Wanita Tani 10 Melati Jaya yang dilakukan yaitu pemenuhan merangsang kegiatan ekonomi, meningkatkan kreativitas ibu rumah tangga, pemanfaatan lahan pekarangan, serta pemasaran hasil olahan makanan. Kata kunci:, Kelompok Wanita Tani, Pemberdayaan Ekonomi

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pengembangan Masyarakat Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Pengembangan Masyarakat Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 25 Jan 2023 02:32
Last Modified: 25 Jan 2023 02:32
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/22865

Actions (login required)

View Item View Item