ANALISIS PENGARUH BIAYA PRODUKSI DAN BIAYA OPERASIONAL TERHADAP LABA BERSIH PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR SEKTOR INDUSTRI SEMEN YANG TERDAFTAR DI JII TAHUN 2016-2021

INTAN, KURNIA (2023) ANALISIS PENGARUH BIAYA PRODUKSI DAN BIAYA OPERASIONAL TERHADAP LABA BERSIH PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR SEKTOR INDUSTRI SEMEN YANG TERDAFTAR DI JII TAHUN 2016-2021. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of SKRIPSI FULL INTAN KURNIA.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of SKRIPSI FULL INTAN KURNIA.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Industri semen memiliki peranan cukup penting dalam pembangunan infrastruktur di Indonesia yaitu menjadi salah satu fokus utama dalam kebijakan fiskal serta kunci pertumbuhan ekonomi jangka panjang. Proyek strategis nasional (PSN) yang telah diselesaikan sejak 2016-2021 sebanyak 128. Hal tersebut mengambarkan bahwa industri semen sangat penting bagi pembangunan infrastruktur di Indonesia. Namun pada kenyataannya pada industri semen terdapat masalah pada laba bersihnya yaitu mengalami kenaikan dan penurunan. Permasalahan lainnya yang terjadi yaitu biaya produksi dan biaya operasional juga mengalami kenaikan dan penurunan biaya. Ketika laba bersih mengalami kenaikan diikuti dengan kenaikan biaya produksi dan biaya operasional dan ketika laba bersih mengalami penurunan diikuti dengan penurunan biaya produksi dan biaya operasional. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh biaya produksi dan biaya operasional terhadap laba bersih pada perusahaan manufaktur sektor semen yang terdaftar di JII tahun 2016-2021serta untuk mengetahui laba bersih dalam perspektif islam. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan data sekunder perusahaan yang terdaftar di JII sektor semen. Populasi menggunakan 5 perusahaan dengan 6 tahun dan sampel 30 data. Teknik analisis data menggunakan regresi linear berganda dengan menggunakan bantuan program Statistical Package for Social Scienses (SPSS) versi 25. Berdasarkan hasil penelitian ini menunjukan bahwa variabel biaya produksi berpengaruh terhadap laba bersih. Maknanya bahwa semakin meningkat biaya produksi maka laba bersih semakin meningkat. Variabel biaya operasional berpengaruh terhadap laba bersih. Maknanya bahwa semakin meningkat biaya operasional maka laba bersih semakin meningkat. Selanjutnya variabel biaya produksi dan biaya operasional berpengaruh terhadap laba. Maknanya bahwa semakin tinggi biaya produksi dan biaya operasional yang dikeluarkan secara bersama-sama dalam aktivitas perusahaan maka jumlah pencapaian laba akan mengalami peningkatan. Laba dalam islam memperhatikan aspek material dan aspek non material yang menerapkan prinsip keadilan, sukara rela dan tidak saling merugikan antara penjual dan pembeli. Pengambilan keuntungan didalam islam tidak dibatasi dengan syarat harus sesuai syariat islam serta harus memenuhi kriteria-kreteria penentuan batas keuntungan. Laba dalam islam tercantum didalam Q.s Al-Baqarah ayat 16 dan Q.s An-nisa ayat 29. Kata Kunci : Biaya produksi, Biaya Operasional dan Laba bersih

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Konsentrasi Akuntansi Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Konsentrasi Akuntansi Syariah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 19 Jan 2023 03:52
Last Modified: 19 Jan 2023 03:52
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/22769

Actions (login required)

View Item View Item