ANALISIS STRATEGI INTEGRATED MARKETING COMMUNICATION UNTUK MENINGKATKAN LOYALITAS ANGGOTA DALAM PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (Studi Pada Baitul Maal wat Tamwil Amalia Rahma Talang Padang)

MUSFA, TAUFIAH (2022) ANALISIS STRATEGI INTEGRATED MARKETING COMMUNICATION UNTUK MENINGKATKAN LOYALITAS ANGGOTA DALAM PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (Studi Pada Baitul Maal wat Tamwil Amalia Rahma Talang Padang). Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of COVER BAB 1+5&DAPUS.pdf] PDF
Download (2MB)
[thumbnail of FULL SKRIPSI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK Integrated Marketing Communication (IMC) merupakan salah satu aspek penting dalam komunikasi pemasaran modern dan dinilai lebih efektif serta efisien. Strategi Integrated Marketing Communication adalah sebuah proses untuk menyatukan beberapa elemen dalam komunikasi pemasaran seperti periklanan, promosi penjualan, hubungan masyarakat, penjualan personal dan pemasaran langsung. Strategi Integrated Marketing Communication yang dilakukan BMT Amalia Rahma Talang Padang masih kurang maksimal dan masih menghadapi masalah dari sisi loyalitas anggotanya, namun dari sisi jumlah anggota setiap tahunnya selalu bertambah. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui strategi Integrated Marketing Communication yang dilakukan oleh BMT Amalia Rahma Talang Padang untuk meningkatkan loyalitas anggota dan hambatannya serta dikaji dalam perspektif ekonomi Islam. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif (field research) yaitu penelitian yang digunakan secara sistematis dengan mengambil data dilapangan. Adapun informan dalam penelitian ini terdiri dari 5 orang karyawan yang bekerja di BMT Amalia Rahma Talang Padang. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi ataupun laporan dengan cara mendeskripsikan objek dari kasus penelitian. Selanjutnya analisis data meliputi reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa untuk meningkatkan loyalitas anggota BMT Amalia Rahma Talang Padang menerapkan strategi Integrated Marketing Communication dengan menggunakan beberapa elemen dari strategi ini, seperti periklanan (adversiting), penjualan (sales promotion), pemasaran langsung (direct marketing), hubungan masyarakat (public relation) dan penjualan personal (personal salling). Namun terdapat beberapa elemen yang kurang berjalan dengan efektif. Adapun elemen Integrated Marketing Communication yang paling efektif untuk meningkatkan loyalitas anggota adalah hubungan masyarakat (public relation) dan penjualan personal (personal salling). Dalam menerapkan strategi Integrated Marketing Communication (IMC) BMT Amalia Rahma Talang Padang tetap berpedoman pada Al-Qur‟an dan Hadist dan juga menerapkan prinsip-prinsip dari ekonomi Islam yang telah diajarkan oleh Rasulullah SAW seperti tauhid, akhlak (siddiq, amanah, fathanah, tabligh, dan istiqamah), kebebasan individu, keadilan dan keseimbangan. Adapun hambatan dalam pengimplementasian strategi ini yaitu adanya pandemi Covid-19, kurangnya SDM dan keterbatasan waktu, adanya double job, kurangnya anggaran IMC total dan banyaknya pesaing. Kata Kunci: Integrated Marketing Communication (IMC), Loyalitas Anggota

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 13 Jan 2023 03:48
Last Modified: 13 Jan 2023 03:48
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/22669

Actions (login required)

View Item View Item