PENGEMBANGAN E-MODUL BIOLOGI BERBASIS KVISOFT FLIPBOOK MAKER UNTUK MEMBERDAYAKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS DAN BERKOMUNIKASI PADA MATERI SISTEM GERAK SISWA KELAS XI DI SMAN 1 TANJUNG BINTANG

SALMA, NOVITA SANTRI (2023) PENGEMBANGAN E-MODUL BIOLOGI BERBASIS KVISOFT FLIPBOOK MAKER UNTUK MEMBERDAYAKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS DAN BERKOMUNIKASI PADA MATERI SISTEM GERAK SISWA KELAS XI DI SMAN 1 TANJUNG BINTANG. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of SKRIPSI 1-2.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of SKRIPSI SALMA NOVITA SANTRI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)

Abstract

ABSTRAK Proses pembelajaran tidak terlepas dari penggunaan media pembelajaran. Ketidak jelasan bahan yang disampaikan dapat dibantu dengan menghadirkan suatu media.Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran berupa e-modul berbasis kvisoft flipbook maker sub materi sistem gerak pada mata pelajaran Biologi kelas XI di tingkat SMA serta mengetahui kelayakan, dan keefektivitasan e-modul ini dalam pembelajaran IPA, e-modul berbasis kvisoft flipbook maker ini digunakan sebagai media pembelajaran pada mata pelajaran IPA Biologi. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian dan pengembangan (R&D) sedangakan model pengembangan produk yang digunakan adalah model ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, and Evaluation) yaitu analisis, perancangan, pengembangan, penerapan, dan penilaian. Hasil penelitian menunjukkan nilai kelayakan oleh ahli bahasa memperoleh persentase 92% dengan kategori sangat layak, ahli materi sebesar 89% dengan kategori sangat layak, sedangkan ahli media memperoleh persentase 87,5% dengan kategori sangat layak. Pada tanggapan peserta didik untuk skala terbatas diperoleh 87% dengan kategori sangat layak, pada uji coba skala luas diperoleh 90% dengan kategori sangat layak, lalu respons pendidik diperoleh 90,0% dengan kategori sangat layak. Maka dapat disimpulkan pengembangan E�modul berbasis kvisoft flipbook maker ini sangat layak digunakan sebagai media pembelajaran di dalam pembelajaran Biologi. Kata Kunci: Media Pembelajaran, E-Modul Flipbook Maker

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pendidikan Biologi
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Biologi
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 02 Jan 2023 07:24
Last Modified: 02 Jan 2023 07:24
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/22449

Actions (login required)

View Item View Item