ANALISIS STRATEGI PENANGANAN EKSTERNALITAS EKONOMI DARI COVID-19 TERHADAP TINGKAT PENDAPATAN MASYARAKAT LAMPUNG DALAM PERSPEKTIF EKONOMI SYARIAH

SELY, SILVANA (2022) ANALISIS STRATEGI PENANGANAN EKSTERNALITAS EKONOMI DARI COVID-19 TERHADAP TINGKAT PENDAPATAN MASYARAKAT LAMPUNG DALAM PERSPEKTIF EKONOMI SYARIAH. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of BAB I  II  V _Perpus Pusat_compressed.pdf] PDF
Download (503kB)
[thumbnail of Skripsi Sely Silvana_Full_compressed.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Setelah mengalami peningkat kasus yang melesat dengan kurun waktu sangat cepat, pemerintah membuat kebijakan dalam mengatasi pandemi COVID-19, pemerintah lebih memilih jalur kebijakan dari dua arah, yaitu kebijakan substantifnya (pencegahan) sambil memfokuskan diri pada kebijakan perbaikan ekonomi. Dua kebijakan yang dilaksanakan secara bersamaan menyebabkan implementasinya tidak maksimal dan tidak konsisten sehingga menimbulkan adanya eksternalitas. Eksternalitas COVID-19 sangat berdampak pada masalah ekonomi, terutama pada masyarakat rentan, salah satunya adalah penurunan pendapatan. Oleh karena itu, pemerintah harus mengambil tindakan melalui kebijakan strategis dalam menangani masalah ini. Permasalahan yang akan dicari jawabannya dalam penelitian ini adalah bagaimana penanganan eksternalitas ekonomi dari COVID-19 terhadap penurunan pendapatan masyarakat lampung. Sedangkan tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui penanganan eksternalitas ekonomi dari COVID-19 terhadap pendapatan masyarakat lampung menurut perspektif ekonomi syariah. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara yaitu proses interaksi yang dilakukan oleh dua orang atau lebih menggunakan bahasa verbal atau komunikasi dengan maksud memperoleh keterangan, serta dokumentasi adalah pemberian atau pengumpulan bukti-bukti dan keterangan (seperti kutipan-kutipan dari catatan, transkip, surat kabar dan gambar-gambar). Berdasarkan hasil analisis deskriptif diperoleh bahwa: (1) pemerintahan telah menekankan aspek kepentingan rakyat dan pemerintah juga mengelola kekayaan daerah, pendapatan daerah serta yang berupa asset daerah untuk menangani eksternalitas ekonomi dari COVID-19 seperti program bantua sosial, namun begitu masih terdapat permasalahan yang dikeluhkan warga seperti penyaluran bantuan yang tidak merata, menyebabkan kerumunan, kurangnya sosialisasi, tidak tepat guna dan adanya potongan. (2) hal ini menyebabkan masyarakat merasakan tidak mendapatkan keadilan yang mana hal ini bertentangan dengan prinsip ekonomi syariah Kata Kunci: Penanganan Eksternalitas, Penurunan Pendapatan, Perspektif Islam iv ABSTRACT After experiencing a rapid increase in cases, the government made a policy in dealing with the COVID-19 pandemi, the government preferred a policy path from two directions, namely substantive policies (prevention) while focusing on economic improvement policies. Two policies that are implemented simultaneously cause their implementation to be not optimal and inconsistent, resulting in externalities. The externalities of COVID�19 have greatly impacted economic problems, especially for vulnerable communities, one of which is a decline in income. Therefore, the government must take action through strategic policies in dealing with this problem. The problem that will be answered in this research is how to handle economic externalities from COVID-19 to the decline in the income of the people of Lampung. While the purpose of this study is to determine the handling of economic externalities from COVID-19 to income of the people of Lampung according to the perspective of Islamic economics. This type of research is a qualitative research using primary and secondary data. Data collection techniques used in this study are interviews, namely the interaction process carried out by two or more people using verbal language or communication with the intention of obtaining information, and documentation is the provision or collection of evidence and information (such as quotes from notes, transcripts, etc.) , newspapers and pictures). Based on the results of the descriptive analysis, it was found that the government`s handling of economic externalities from COVID-19 was still lacking. For example, the distribution of social assistance which causes a crowd at the post office, then is not targeted, which causes injustice. This is contrary to Islamic principles which prioritize the benefit of the people or social welfare. Keywords: Handling Externalities, Decreasing Income, Islamic Perspective

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Ekonomi Islam
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 15 Dec 2022 06:29
Last Modified: 15 Dec 2022 06:29
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/22123

Actions (login required)

View Item View Item