IMPLEMENTASI LAYANAN INFORMASI KARIER TERHADAP PEMILIHAN JURUSAN DI PERGURUAN TINGGI PADA PESERTA DIDIK KELAS XI DI SMK TARUNA BANDAR LAMPUNG TAHUN AJARAN 2017/2018

PURNAWATI, MERI (2017) IMPLEMENTASI LAYANAN INFORMASI KARIER TERHADAP PEMILIHAN JURUSAN DI PERGURUAN TINGGI PADA PESERTA DIDIK KELAS XI DI SMK TARUNA BANDAR LAMPUNG TAHUN AJARAN 2017/2018. Undergraduate thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of Skripsi_Full_MERI.pdf]
Preview
PDF
Download (77MB) | Preview

Abstract

IMPLEMENTASI LAYANAN INFORMASI KARIER TERHADAP PEMILIHAN JURUSAN DI PERGURUAN TINGGI PADA PESERTA DIDIK KELAS XI DI SMK TARUNA BANDAR LAMPUNG TAHUN PELAJARAN 2017/2018 ABSTRAK Oleh: MERI PURNAWATI Pemilihan jurusan di perguruan tinggi merupakan salah satu keputusan yang akan dipilih peserta didik berhubungan dengan jurusan yang akan dipilih setelah lulus dari SMA bagi peserta didik yang ingin melanjutkan perguruan tinggi. Masalah yang sering terjadi adalah kurangnya informasi dalam dunia karier dan tidak menutup kemungkinan peserta didik salah dalam mengambil jurusan di perguruan tinggi sehingga menimbulkan ketidakcocokkan ketika sudah mengambil jurusan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah layanan informasi karier dapat meningkatkan pemilihan jurusan di perguruan tinggi peserta didik kelas XI SMK Taruna Bandar Lampung. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian quasi experimental dengan desain Non-equivalent Control Group Design. Sampel dalam penelitian berjumlah 20 peserta didik kelas XI di SMK Taruna Bandar Lampung tahun pelajaran 2017/2018 yang dibagi menjadi 2 (dua) kelompok, 10 kelompok eksperimen dan 10 kelompok kontrol yang memiliki informasi karier terkait pemilihan jurusan di perguruan tinggi dalam kategori sedang dan rendah. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan angket, wawancara, observasi dan dokumentasi sebagai teknik pendukung. Hasil perhitungan rata-rata skor pemilihan jurusan di perguruan tinggi kelompok eksperimen sebelum mengikuti layanan informasi karier terkait dengan pemilihan jurusan di perguruan tinggi adalah 36,8 dan setelah mengikuti layanan informasi karier meningkat menjadi 64,9. Sedangkan pada kelompok kontrol adalah 30,2 dan pada saat posttest mendapatkan peningkatan menjadi 56,3. Dari hasil uji-t dengan df = 18 dengan taraf signifikan 0,05 sebesar 2.596, dan diperoleh thitung = 7.058. Karena thitung > ttabel (7.058 > 2.596) Maka, Ho ditolak dan Ha diterima yang berbunyi layanan informasi karier dapat meningkatkan pemilihan jurusan di perguruan tinggi peserta didik kelas XI di SMK Taruna Bandar Lampung tahun pelajaran 2017/2018 diterima. Kata kunci : Layanan informasi karier, Pemilihan jurusan di perguruan tinggi

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Bimbingan Konseling
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Bimbingan Konseling
Depositing User: HAMID FAHMI FAHMI
Date Deposited: 15 Nov 2017 03:37
Last Modified: 15 Nov 2017 03:37
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/2174

Actions (login required)

View Item View Item