PENGARUH TARIF PREMI DAN KUALITAS LAYANAN TERHADAP KEPUASAN NASABAH ASURANSI SYARIAH PADA PT SUNLIFE FINANCIAL SYARIAH CABANG BANDAR LAMPUNG

Amanda, Ayu Melani (2022) PENGARUH TARIF PREMI DAN KUALITAS LAYANAN TERHADAP KEPUASAN NASABAH ASURANSI SYARIAH PADA PT SUNLIFE FINANCIAL SYARIAH CABANG BANDAR LAMPUNG. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of PERPUS PUSAT BAB 1 DAN 2_Amanda Ayu Melani_1851020405.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of SKRIPSI_Amanda Ayu Melani_1851020405.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Kepuasan nasabah adalah perasaan suka atau kecewa seseorang yang ditimbulkan oleh kinerja atau hasil suatu produk yang dirasakan, dibandingkan dengan harapannya. Keberhasilan suatu perusahaan diperoleh apabila nasabah merasa puas terhadap suatu produk yang telah dibeli. Terdapat banyak faktor yang dapat mempengaruhi tingkat kepuasan nasabah asuransi syariah, seperti tarif premi yang ditetapkan perusahaan asuransi harus dapat dijangkau dan sesuai dengan kebutuhan serta manfaat yang diterima nasabah. Serta apabila kualitas pelayanan yang diberikan perusahaan asuransi syariah kepada nasabah baik dan sesuai harapan, maka hal tersebut dapat mempengaruhi tingkat kepuasan nasabah. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh tarif premi dan kualitas layanan terhadap kepuasan nasabah asuransi syariah pada PT SunLife Financial Syariah Cabang Bandar Lampung secara parsial maupun simultan. Objek penelitian ini adalah kepuasan nasabah sebagai variabel dependen dan dua variabel independen yaitu tarif premi dan kualitas layanan. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer yang diperoleh dari instrument penelitian berupa kuesioner yang dibagikan kepada nasabah. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh nasabah asuransi PT SunLife Financial Syariah Cabang Bandar Lampung tahun 2021 yang berjumlah 120 nasabah. Sampel dalam penelitian ini adalah 55 nasabah yang diperoleh menggunakan teknik simple random sampling dengan rumus slovin. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linear berganda dengan menggunakan bantuan program SPSS 26. Hasil penelitian menunjukan bahwa secara simultan variabel tarif premi dan kualitas layanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan nasabah asuransi syariah pada PT SunLife Financial Syariah Cabang Bandar Lampung. Secara parsial variabel tarif premi tidak berpengaruh signifikan terhadap kepuasan nasabah. Sedangkan, variabel kualitas layanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan nasabah asuransi syariah pada PT SunLife Financial Syariah Cabang Bandar Lampung. Kata kunci: Tarif Premi, Kualitas Layanan, Kepuasan Nasabah iii ABSTRACT Customer satisfaction is a person’s feelings of pleasure or disappointment caused by the perceived performance or results of a product compared to his expectations. A company’s success is obtained when customers are satisfied with a product that has been purchased. Many factors can affect the level of satisfaction of sharia insurance customers, such as premium rates set by insurance companies that must be achievable and follow the needs and benefits received by customers. Moreover, if the quality of service provided by sharia insurance companies to customers is good and in line with expectations, this can affect customer satisfaction. This study aims to analyze the effect of premium rates and service quality on sharia insurance customer satisfaction at PT SunLife Financial Syariah Bandar Lampung Branch partially or simultaneously. The object of this research is customer satisfaction as the dependent variable and two independent variables, namely premium rates and service quality. This research uses quantitative research. The type of data used in this study is primary data obtained from research instruments in questionnaires distributed to customers. The population in this study were all insurance customers of PT SunLife Financial Syariah Bandar Lampung Branch in 2021, totalling 120 customers. The sample in this study was 55 customers who were obtained using a simple random sampling technique with the Slovin formula. Analysis of the data used in this study is a multiple linear regression analysis using the SPSS 26 program. The results showed that simultaneously the variable premium rates and service quality had a positive and significantly affected customer satisfaction with sharia insurance at PT SunLife Financial Syariah Bandar Lampung Branch. Partially, the premium rate variable has no effect significant on customer satisfaction. Meanwhile, the service quality variable has a positive and significantly affects customer satisfaction with sharia insurance at PT SunLife Financial Syariah Bandar Lampung Branch. Keywords: Premium Rates, Quality of Service, visitors

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 16 Nov 2022 04:20
Last Modified: 16 Nov 2022 04:20
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/21722

Actions (login required)

View Item View Item