PENGEMBANGAN BAHAN AJAR MODUL TEMATIK PADA TEMA MAHLUK HIDUP DI KELAS III SD/MI

ANNISA, JULIA RITANTI (2022) PENGEMBANGAN BAHAN AJAR MODUL TEMATIK PADA TEMA MAHLUK HIDUP DI KELAS III SD/MI. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of Skripsi 1-2.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of Skripsi ANNISA JULIA RITANTI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini dilatarbelakangi oleh keterbatasan sumber belajar dan kurangnya penyediaan bahan ajar yang kreatif dan inovatif sehingga perlu dikembangkan produk berupa modul tematik sebagai media pembelajaran. Adapun rumusan masalahnya yaitu: (1) Bagaimanakah pengembangan bahan ajar modul tematik pada tema makhluk hidup di kelas III SD/MI, (2) Apakah layak modul tematik pada tema makhluk hidup di kelas III SD/MI, (3) Bagaimanakah respon pendidik dan peserta didik terhadap bahan ajar modul tematik pada tema makhluk hidup di kelas III SD/MI. Penelitian ini bertujuan agar peserta didik lebih tertarik dan termotivasi dalam kegiatan belajar mengajar serta memahami mengenai pertumbuhan dan perkembangan makhluk hidup. Penelitian ini adalah penelitian pengembangan atau Research and Development dengan model ADDIE yang meliputi 5 langkah yaitu analysis, design, development, implementation evaluation. Uji kelayakan produk dilakukan oleh beberapa validator yaitu 2 ahli media, 2 ahli materi, 2 ahli bahasa, 2 pendidik kelas III dan uji coba lapangan pada peserta didik kelas III SD/MI. Hasil penelitian menunjukan bahwa bahan ajar modul tematik memperoleh nilai rata�rata persentase ahli media memperoleh skor sebesar 80,25% dengan kategori sangat layak, ahli materi sebesar 86,5% dengan kategori sangat layak, ahli bahasa memperoleh skor 82,5% dengan kategori sangat layak, penilaian pendidik memperoleh rata-rata persentase sebesar 88,25% dengan kategori sangat layak dan respon peserta didik memperoleh rata-rata persentase sebesar 95,5% dengan kategori sangat layak. Hal ini menunjukan bahwa bahan ajar modul tematik pada tema makhluk hidup di kelas III SD/MI sangat layak digunakan. Kata Kunci: Bahan Ajar, Modul Tematik, Makhluk Hidup

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 14 Nov 2022 03:11
Last Modified: 14 Nov 2022 03:11
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/21688

Actions (login required)

View Item View Item