TINJAUAN HUKUM ISLAM TERHADAP ORANG TUA YANG MEMINTA BIAYA TRANSPORTASI UNTUK MENJADI WALI NIKAH ANAKNYA (Studi Kasus di Kecamatan Rajabasa Bandar Lampung)

PUTRI, ASA FANANY (2022) TINJAUAN HUKUM ISLAM TERHADAP ORANG TUA YANG MEMINTA BIAYA TRANSPORTASI UNTUK MENJADI WALI NIKAH ANAKNYA (Studi Kasus di Kecamatan Rajabasa Bandar Lampung). Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of SKRIPSI BAB 1&2.pdf] PDF
Download (1MB)
[thumbnail of SKRIPSI FULL.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Wali nikah sering kali menjadi halangan dalam melangsungkan pernikahan karena wali nikah yang berhak ternyata tidak bersedia untuk menjadi wali nikah bagi calon mempelai perempuan dengan berbagai alasan, maka hal yang wajar untuk orang tua meminta sebuah biaya transportasi kepada anak karena faktor ekonomi bapak yang kurang mampu menjadi permasalahan dalam pernikahan anaknya. Karena sudah menjadi kewajiban anak untuk membantu orang tua dengan penuh keikhlasan dan rasa tanggung jawab sebagai anak. Seperti kasus yang terjadi di Kecamatan Rajabasa, dimana ada seorang bapak yang kurang setuju dengan calon mempelai laki-laki karena bersuku Lampung dan kondisi ekonomi yang kurang mampu menjadi faktor penyebab permasalahan tersebut. Rumusan masalah dalam penelitian adalah bagaimana praktik dan faktor seorang wali meminta Biaya Transportasi terhadap anaknya untuk melangsungkan pernikahan? serta bagaimana pandangan hukum Islam terhadap pelaksanaan pernikahan yang walinya meminta Biaya Transportasi untuk menjadi wali nikah anaknya di Kecamatan Rajabasa Bandar Lampung? Jenis penelitian yang digunakan dalam skripsi ini adalah penelitian lapangan (Field Research) dan penelitian kepustakaan (Library Research). Penelitian ini bersifat deskriptif analisis yaitu penelitian yang menggambarkan hasil objektif terhadap keadaan yang ditemui di lapangan dan dianalisis menurut hukum islam. Adapun metode yang dilakukan secara observasi, wawancara dan dokumentasi serta pengumpulan data dalam penelitian ini diperoleh dari data primer yaitu suatu data yang diperoleh secara langsung dari sumber utama terkait permasalahan yang diteliti. Dalam analisis deskriptif yaitu menganalisis dan menggambarkan berbagai kondisi mengenai masalah yang diteliti. Juga menggunakan data sekunder seperti jurnal, buku, referensi-referensi kepustakaan, al-qur’an dan hadits yang berkaitan dengan pembahasan penelitian ini. Berdasarkan hasil penelitian dalam skripsi ini maka dapat disimpulkan, bahwa praktik dan faktor dari seorang bapak yang meminta biaya transportasi untuk menjadi wali nikah anaknya yang terjadi di Kecamatan Rajabasa dilakukan secara terang-terangan untuk meminta biaya transportasi perjalanan dari Lampung menuju ke Bandung dan faktor yang menjadi penyebabnya adalah karena tidak setujunya dengan calon mempelai laki-laki yang bersuku Lampung dan karena tidak stabilnya ekonomi dalam keluarga tersebut. Dalam pandangan hukum Islam tentang orang tua yang meminta biaya iii transportasi untuk menjadi wali nikah anaknya itu tidak bertentangan dalam hukum Islam karena kewajiban anak terhadap orang tua adalah membantu, merawat dan bertanggung jawab untuk orang tuanya. Memberikan nafkah kepada orang tua itu hukumnya wajib, kewajiban memberikan nafkah kepada orang tua bagi anak dapat dilihat dalam Qs Surat Al-baqarah ayat 215 dan Surat At-Talaq ayat 7 dan di dukung oleh Hadist Riwayat Muslim

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Al-Ahwal Al-Syakhsiyyah (Hukum Keluarga)
Divisions: Fakultas Syariah > Al-Ahwal Al-Syakhsiyyah (Hukum Keluarga)
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 09 Nov 2022 07:21
Last Modified: 09 Nov 2022 07:21
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/21664

Actions (login required)

View Item View Item