PERAN GURU AKIDAH AKHLAK DALAM MENGEMBANGKAN KECERDASAN EMOSIONAL (EQ) DAN KECERDASAN SPIRITUAL (SQ) PESERTA DIDIK DI MA DARUSSALAM BATUMARTA VI KEC. MADANG SUKU III KAB. OKU TIMUR SUMATERA SELATAN

Ayu, Saputri (2022) PERAN GURU AKIDAH AKHLAK DALAM MENGEMBANGKAN KECERDASAN EMOSIONAL (EQ) DAN KECERDASAN SPIRITUAL (SQ) PESERTA DIDIK DI MA DARUSSALAM BATUMARTA VI KEC. MADANG SUKU III KAB. OKU TIMUR SUMATERA SELATAN. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of SKRIPSI 1-2.pdf] PDF
Download (2MB)
[thumbnail of SKRIPSI Ayu Saputri.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Anak adalah amanah yang harus dipertanggungjawabkan orang tua kepada Allah SWT.kegagalan keluarga dalam membentuk kepribadian anak mengarah pada tumbuhnya masyarakat yang tidak berkepribadian. Setiap anak memiliki kecerdasan yang berbeda-beda. Kecerdasan secara bahasa artinya pemahaman, kecepatan dan kesempurnaan dalam sesuatu. Pada awalnya kecerdasan hanya berkaitan tentang kemampuan akal dalam menangkap sesuatu, sehingga kecerdasan hanya berkaitan dengan aspek kognitif. Seiring berjalannya waktu kecerdasan dapat memenuhi struktur qalbu yang menumbuhkan aspek afektif, seperti kehidupan moral, emosional, spiritual dan agama. Dari data hasil observasi di peroleh bahwa, sebagain besar atau lebih dari 50 % dari 164 jumlah peserta didik yang kurang memiliki kecerdasan emosioanal dan kecerdasan spiritual. Hal ini terlihat dari keadaan peserta didik yang lebih sering kesepian dan pemurung, lebih sering marah dan kurang menghargai sopan santun, lebih gugup dan mudah cemas, kurangnya ada rasa percaya diri, disiplin dan tanggungjawab. Guru atau Pendidik merupakan orang dewasa yang bertanggung jawab memberi pertolongan pada peserta didiknya dalam perkembangan jasmani dan rohaninya, agar dapat mencapai tingkat kedewasaan, mampu berdiri sendiri dan memenuhi tingkat kedewasaannya, mampu mandiri dalam memenuhi tugasnya sebagai hamba dan khalifah Allah SWT. serta mampu melaksanakan tugasnya sebagai makhluk sosial dan sebagai makhluk individu yang mandiri. Sehingga dibutuhkan solusi, dan solusi itu adalah melalui pembelajaran agama, seorang pendidik memiliki tanggung jawab penuh terhadap perkembangan kecerdasan peserta didiknya.Sehingga peneliti ingin mendeskripsikan peran guru akidah akhlak dan mengetahui faktor yang menjadi pendukung dan penghambat dalam mengembangkan kecerdasan emosional (EQ) dan kecerdasan spiritual (SQ) peserta didik di MA Darussalam Batumarta VI. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan peran guru dan untuk mengetahui faktor yang menjadi pendukung dan penghambat bagi guru akidah akhlak dalam mengembangkan kecerdasan emosional (EQ) dan kecerdasan spiritual (SQ) peserta didik di MA Darussalam Batumarta VI. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan pendekatan penelitian kualitatif yaitu berlandaskan pada filsafat postpositivisme untuk meneliti kondisi objek yang alamiah dan peneliti sebagai instrumen kunci, dengan teknik pengumpulan data secara triangulasi (gabungan). Sifat penelitian ini adalah deskriptif yaitu penelitian yang meliputi penilaian sikap, pendapat individu, organisasi, keadaan atau prosedur dengan iv menggunakan teknik pengumpulan data observasi, wawancara dan dokumentasi. Peran guru akidah akhlak sebagai pengajar; menyampaikan materi dengan baik dan mudah dipahami; sebagai pendidik; dengan memberikan sanksi yang bermanfaat untuk diri sendiri dan lingkungannya; sebagai pembimbing: bertanggungjawab penuh atas beban moral, pendekatan dengan berkomunikasi untuk mengetahui permasalahan yang dihadapi peserta didik; sebagai model dan teladan: memberikan contoh yang baik, bertindak sebelum berkata; serta sebagai motivator: memberikan motivasi dan arahan tanpa amarah dengan menasihati dan mendekati peserta didik; peran itulah yang menonjol dalam mengembangkan kecerdasan emosional dan kecerdasan spiritual peserta didik di MA Darussalam. faktor pendukung dari keteladanan guru, lingkungan dan perkembangan teknologi. faktor penghambat adalah pandemi covid, keluarga yang tidak berdampak positif, pergaulan dan lingkungan yang kurang baik. Guru sangat memiliki tanggung jawab penuh dalam mengembangkan kecerdasan emosional dan kecerdasan spiritual peserta didik dengan bekerjasama dan bersinergi dengan sesama guru dan orang tua. Kata Kunci: Peran Guru Akidah Akhlak, Kecerdasan Emosional, Kecerdasan Spiritual. v ABSTRACT Children are a mandate that parents must account for to Allah SWT. The failure of the family in shaping the child's personality leads to the growth of a society that has no personality. Every child has a different intelligence. Intelligence literally means understanding, speed and perfection in something. At first intelligence was only concerned with the ability of reason to catch something, so intelligence was only related to the cognitive aspect. Over time, intelligence can fulfill the structure of the heart that fosters affective aspects, such as moral, emotional, spiritual and religious life. From the observation data, it was found that, most or more than 50% of the 164 students who lacked emotional intelligence and spiritual intelligence. This can be seen from the condition of students who are more often lonely and gloomy, more often angry and lack respect for manners, more nervous and easily anxious, lack of selfconfidence, discipline and responsibility. Teachers or educators are adults who are responsible for providing assistance to their students in their physical and spiritual development, so that they can reach the level of maturity, are able to stand alone and fulfill their maturity level, are able to be independent in fulfilling their duties as servants and caliphs of Allah SWT. and able to carry out their duties as social beings and as independent individual beings. So that a solution is needed, and that solution is through religious learning, an educator has full responsibility for the development of the intelligence of his students. (SQ) students at MA Darussalam Batumarta VI. The purpose of this study was to describe the teacher's role and to find out the factors that support and inhibit moral aqidah teachers in developing emotional intelligence (EQ) and spiritual intelligence (SQ) of students at MA Darussalam Batumarta VI. In this study, the researcher used a qualitative research approach that is based on the philosophy of postpositivism to examine the condition of natural objects and the researcher as the key instrument, using triangulation (combined) data collection techniques. The nature of this research is descriptive, namely research that includes an assessment of attitudes, individual opinions, organizations, circumstances or procedures using observation, interview and documentation data collection techniques. The role of the moral aqidah teacher as a teacher; convey the material well and easy to understand; as an educator; by providing sanctions that are beneficial to themselves and their environment; as a supervisor: fully responsible for the moral burden, approach by communicating to find out the problems faced by students; as a model vi and role model: set a good example, act before saying; as well as a motivator: providing motivation and direction without anger by advising and approaching students; that role is prominent in developing the emotional intelligence and spiritual intelligence of students at MA Darussalam. supporting factors from the example of teachers, the environment and technological developments. Inhibiting factors are the covid pandemic, families that do not have a positive impact, relationships and a bad environment. Teachers have full responsibility in developing the emotional intelligence and spiritual intelligence of students by collaborating and synergizing with fellow teachers and parents. Keywords: The Role Of The Akidah Akhlak Teachers, Emotional Intelligence, Spiritual Intelligence.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pendidikan Agama islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 03 Oct 2022 07:42
Last Modified: 03 Oct 2022 07:42
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/21181

Actions (login required)

View Item View Item