MANAJEMEN KELAS PAUD DI RA AL ISLAMIYAH BANDARSAKTI LAMPUNG UTARA

Nila, Wahyu Handayani (2022) MANAJEMEN KELAS PAUD DI RA AL ISLAMIYAH BANDARSAKTI LAMPUNG UTARA. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of BAB 1-2 5.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of SKRIPSI NILA WAHYU HANDAYANI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Manajemen adalah proses penataan kegiatan yang akan dilaksanakan melalui fungsi-fungsi manajemen sebagai tolak ukur untuk menentukan keberhasilan sebagai bentuk dari pencapaian tujuan bersama yang telah disepakati. Manajemen kelas merupakan serangkaian tindakan yang dilakukan guru dalam upaya menciptakan kondisi kelas yang baik. Tindakan yang perlu dilakukan guru dalam menciptakan kondisi kelas diantaranya melakukan komunikasi dan hubungan interpersonal antara guru anak secara timbal balik dan efektif, mengatur perlengkapan kelas dan tempat duduk anak serta melakukan perencanaan atau persiapan mengajar. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pelaksanaan manajemen kelas di RA Al�Islamiyah Bandarsakti. Metode penelitian yang digunakan adalah dengan menggunakan analisis deskriptif yaitu analisis data dengan menekankan pada makna, penalaran, definisi situasi tertentu serta menggambarkan apa adanya mengenai perilaku obyek yang sedang di teliti. Alat pengumpulan data yang di gunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun pengambilan kesimpulan menggunakan data berfikir induktif yaitu pemikiran yang berangkat dari fakta-fakta atau pristiwa-pristiwa khusus kemudian dari fakta-fakta khusus tersebut ditarik kesimpulan yang mempunyai sifat umum. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: manajemen kelas di RA Al�Islamiyah Bandarsakti 1) Perencanaan pengelolaan kelas telah mempersiapkannya sejak awal tahun pembelajaran, seperti membuat RPPH, RPPM, PROMES, SOP pembelajaran, dan membuat iperaturan tata tertib kelas; 2) Dalam pengorganisasian kelas guru menggunakan sumber daya yang sesuai dengan kebutuhan, seperti mengorganisasikan atau mengelompokkan tempat duduk iuntuk peserta didik dan memilih salah satu peserta didik untuk berani memimpin kegiatan; 3) Dalam pelaksanaan manajemen kelas masih kurang maksimal dalam memimpin, mengarahkan, memberi motivasi, membimbing, menjadi suri tauladan perserta didik di dalam kelas baik dalam tutur kata, sikap dan cara berpakaian, serta penataan sarana prasarana yang masih belum maksimal; 4) Dalam pengawasan manajemen kelas guru selalu melakukan evaluasi hasil pembelajaran di setiap harinya kemudian melakukan perbandingan dari hasil pembelajaran sebelumnya. Kata Kunci : Manajemen Kelas iv ABSTRACT Management is the process of structuring activities that will be carried out through management functions as a benchmark to determine success as a form of achieving agreed common goals. Classroom management is a series of actions taken by teachers in an effort to create good classroom conditions. Actions that need to be taken by the teacher in creating classroom conditions include communicating and interpersonal relationships between children's teachers reciprocally and effectively, arranging class equipment and children's seats and carrying out planning or teaching preparation. The purpose of this study was to determine the implementation of class management at RA Al-Islamiyah Bandarsakti. The research method used was descriptive analysis, namely data analysis by emphasizing the meaning, reasoning, definition of a particular situation and describing what it was regarding the behavior of the object being studied. The data collection tools used ware observation, interviews, and documentation. The conclusions using inductive thinking data are thought, namely thoughts that depart from special facts or principles and then from these special facts conclusions ware drawn that have a general nature. The results showed that: class management at RA Al-Islamiyah Bandarsakti 1) Classroom management planning has been preparing for it since the beginning of the learning year, such as making RPPH, RPPM, PROMES, learning SOP, and making class order arrangements; 2) In organizing classes the teacher uses resources that suit the needs, such as organizing or grouping seats for learners and choosing one of the learners to dare to lead the activity; 3) In the implementation of class management, it is still not optimal in leading, directing, motivating, guiding, becoming a suri tauladan student in the classroom both in speech, attitude and way of dressing, as well as the arrangement of infrastructure that was still not optimal; 4) In the supervision of class management, the teacher always evaluates the learning outcomes every day and then compares the results of previous learning. Keywords : Classroom Management

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Manajemen Pendidikan Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 03 Oct 2022 03:11
Last Modified: 03 Oct 2022 03:11
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/21123

Actions (login required)

View Item View Item