PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN RICOSRE BERBANTUAN PODCAST TERHADAP PENINGKATAN KETERAMPILAN KOMUNIKAS DAN BERPIKIR ANALISIS PADA MATA PELAJARAN BIOLOGI KELAS XI

Lilis, Kusuma Sari (2022) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN RICOSRE BERBANTUAN PODCAST TERHADAP PENINGKATAN KETERAMPILAN KOMUNIKAS DAN BERPIKIR ANALISIS PADA MATA PELAJARAN BIOLOGI KELAS XI. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of BAB 1 5 DAPUS.pdf] PDF
Download (4MB)
[thumbnail of Lilis Kusuma Sari_1811060159_skripsi fix.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN RICOSRE BERBANTUAN PODCAST TERHADAP PENINGKATAN KETERAMPILAN KOMUNIKAS DAN BERPIKIR ANALISIS PADA MATA PELAJARAN BIOLOGI KELAS XI Oleh LILIS KUSUMA SARI Berdasarkan hasil pra penelitian yang telah dilakukan di SMAN 8 Bandar Lampung, dalam pembelajaran biologi pendidik menggunakan model pembelajaran Discovery Learning. Kegiatan pembelajaran yang berlangsung masih didominasi oleh pendidik, peran peserta didik kurang aktif serta kurang terlibat sepenuhnya. Hal tersebut berdampak pada rendahnya kemampuan analisis dan keterampilan komunikasi yang dimiliki peserta didik. Penelitian ini bertujuan untuk untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran RICOSRE (Reading, Identifying the problem, Contructing the solution, Solving the problem, Reviewing the problem solving and Extending the problem solving ) berbantuan podcast terhadap keterampilan komunikasi kelas XI pada mata pelajaran biologi. Untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran RICOSRE(Reading, Identifying the problem, Contructing the solution, Solving the problem, Reviewing the problem solving and Extending the problem solving) berbantuan podcast terhadap keterampilan berpikir analisis kelas XI pada mata pelajaran biologi pada semester genap tahun ajaran 2021/2022. Metode yang digunakan yaitu penelitian kuantitatif menggunakan metode Quasi Eksperimen. Bentuk desain yang digunakan yaitu Pretest-Posttest Control Group Design. Teknik pengumpulan data menggunakan tes (pretest dan posttest), lembar observasi dan dokumentasi. Sampel penelitian ini adalah peserta didik yang dipilih menggunakan teknik pengambilan sampel Cluster Random Sampling. Sampel penelitian terdiri dari 2 kelas yaitu, kelas eksperimen XI MIA 2 dengan menggunakan model RICOSRE berbantuan podcast dan kelas kontrol XI MIA 1 dengan menggunakan model Discovery Learning. Uji hipotesis dalam penelitian ini yaitu menggunakan uji MANOVA. iii Berdasarkan hasil uji normalitas menggunakan uji Kolmogorov smirnov dan uji homogenitas menggunakan uji levene’s, perolehan data tersebut normal dan homogeny, sehingga dapat digunakan untuk pengujian hipotesis. Uji hipotesis yang menggunakan uji MANOVA memperoleh taraf signifikasi < 0,05 yaitu 0,00 yang berarti H0 ditotak dan H1 diterima. Sehingga diperoleh kesimpulan bahwa penerapan model pembelajaran RICOSRE berbantuan podcast berpengaruh baik terhadap kemampuan analisis dan keterampilan komunikasi peserta didik. Kata Kunci: Model Pembelajaran RICOSRE, Podcast, Keterampilan Komunikasi, Kemampuan Berpikir Analisis

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pendidikan Biologi
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Biologi
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 22 Sep 2022 04:28
Last Modified: 22 Sep 2022 04:28
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/20956

Actions (login required)

View Item View Item