ANALISIS PENERAPAN AKUNTANSI SYARIAH PADA PEMBIAYAAN MURABAHAH BERDASARKAN PSAK 102 (Studi Kasus Pada BMT Artha Buana Metro)

Mardiana, Pungki (2022) ANALISIS PENERAPAN AKUNTANSI SYARIAH PADA PEMBIAYAAN MURABAHAH BERDASARKAN PSAK 102 (Studi Kasus Pada BMT Artha Buana Metro). Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of PUSAT BAB 1 DAN 2.pdf] PDF
Download (1MB)
[thumbnail of SKRIPSI MARDIANA PUNGKI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

ABSTRAK Perlakuan akuntansi terhadap pembiayaan murabahah pada praktiknya dalam BMT Artha Buana Metro perlu diperhatikan, sebagaimana perlakuan akuntansi harus sesuai dengan standar akuntansi dalam PSAK 102 yang mencangkup sebuah proses yang untuk mengidentifikasi, mengukur, dan melaporkan informasi ekonomi yang mungkin adanya penilaian dalam pengambilan keputusan yang tepat, jelas, dan dapat dipercaya bagi pengguna dan pembacanya. Perlakuan akuntansi murabahah sampai saat ini masih banyak yang belum memenuhi aturan yang ditetapkan dalam PSAK no 102. Diharapkan pihak BMT Artha Buana Metro mampu melaksanakan kegiatan pencatatan akuntansi dan penyusunan laporan keuangan sesuai dengan standar yang berlaku. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan pembiayaan murabahah pada BMT Artha Buana Metro, sebagaimana aturan pembiayaan murabahah, prosedur pembiayaan murabahah, dan akuntansi pembiayaan murabahah dan kesesuaian pelaksanaannya dengan Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan PSAK no 102. Penelitian ini mempunyai tujuan untuk mengetahui pembiayaan murabahah di BMT Artha Buana Metro dan kebijakan�kebijakan yang yang telah diterapakan dalam pembiayaan murabahah di BMT Artha Buana Metro. Jenis penelitian dalam skripsi ini adalah penelitian kualitatif deskriptif dengan metode penelitian lapangan (field reseach). Penelitian ini menganalisis data yang diperoleh peneliti dari hasil wawancara informan BMT Artha Buana Metro. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa :1. Kebijakan yang diberikan oleh BMT Artha Buana Metro mampu Meningkatkan kehidupan ekonomi masyarakat, khususnya umat Islam di Indonesia melalui pembiayaan modal usaha di tingkat mikro, kecil dan menengah dengan menggunakan sistem syariah. Kegiatan dan sistem BMT Artha Buana Metro juga telah sesuai dengan Al-Qur’an, Hadist, dan peraturan koperasi syariah. Hal ini di dukung dengan adanya pengawas syariah yang menjadi pengawas di tengah kegiatan BMT Artha Buana Metro dalam melakukan pelayanan, pembiayaan, dan sistem bagi hasil dengan nasabah. 2. Dari pemaparan dan data-data yang sudah dijelaskan bahwa BMT Artha Buana Metro telah sesuai dengan PSAK 102 dalam penerapan akuntansi pembiayaan murabahah. Kata Kunci : Akuntansi Murabahah, PSAK no 102, Pembiayaan Murabahah. ABTRACT The accounting acknowledgment of murabahah financing in practice in BMT Artha Buana Metro should be considered, as accounting treatment must conform toaccounting standards in PSAK 102 which includes a process that identifies, measure, and report economic information that may have an appraising judgment in a clear, trustworthy for users and readers. Murabahah accounting treatment to date still many that do not meet the rules set in PSAK no 102. It is expected that the BMT Artha Buana Metro is able to carry out accounting activities and preparation of financial statement in accordance with applicable standards. This study aims to determine the implementation of murabahah financing in BMT Artha Buana Metro, as the murabahah financing, murabahah financing procedures, and murabahah financing accounting and conformity of the implementation with Statement of Financial Accounting Standards PSAK no 102. This study aims to determine murabahah financing at BMT Artha Buana Metro and the policies that have been applied in murabahah financing at BMT Artha Buana Metro. The type of research in this thesis is descriptive qualitative research with field research methods (field research). This study analyzed the data obtained by researchers from the results of interviews with BMT Artha Buana Metro. The results of this study indicate that : 1. The policies provided by BMT Artha Buana Metro are able to improve the economic life of the community, especially muslims in Indonesia through business capital financing at the micro, small, and medium levels using the sharia system. The activities and system of BMT Artha Buana Metro are also in accordance with the Qur’an, Hadith, and sharia cooperative regulations. This is supported by the existence of sharia supervisors who become supervisors in the midst of BMT Artha Buana Metro activities in providing services, financing, and profit sharing systems with customers. 2. From the explanation and data that has been explained that BMT Artha Buana Metro has complied with PSAK 102 in the application of murabahah financing accounting. Keywords : Accounting Financing. PSAK no 102, Murabahah financing.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Konsentrasi Akuntansi Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Konsentrasi Akuntansi Syariah
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 22 Aug 2022 07:05
Last Modified: 22 Aug 2022 07:05
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/20629

Actions (login required)

View Item View Item