MANAJEMEN KEPEMIMPINAN PENDIDIKAN TINGGI BEBASIS LEADERSHIP CHARACTER DI STAINU KOTABUMI

ELOK, KURNIAWATI (2022) MANAJEMEN KEPEMIMPINAN PENDIDIKAN TINGGI BEBASIS LEADERSHIP CHARACTER DI STAINU KOTABUMI. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of SKRIPSI BAB 1 & BAB 5.pdf] PDF
Download (2MB)
[thumbnail of SKRIPSI FULL ELOK KURNIAWATI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Pemimpin itu mempunyai sifat, kebiasaan, temperamen, watak dan kepribadian sendiri yang unik dan khas sehingga tingkah laku dan gayanya yang membedakan dirinya dari orang lain. Gaya atau style hidupnya ini pasti akan mewarnai pelaku dan tipe kepemimpinannya. Kepemimpinan merupakan kekuatan aspirasional, kekuatan semangat, dan kekuatan moral yang kreatif, yang mampu mempengaruhi para anggota untuk mengubah sikap, sehingga mereka searah dengan kemauan dan aspirasi pemimpin.Padahal semestinya pemimpin merupakan sosok yang menjadi teladan panutan bagi yang dipimpinnya. Beberapa tipe kepemimpinan secara umum adalah otokratik, kharismatik, laisser faire, demokratik, untuk melakukan perbaikan�perbaikan mutu. Tetapi kalau setiap kali dan dalam setiap hal harus memberi perintah atau pengarahan, akan menimbulkan kesulitan, karena setiap akan melakukan pekerjaan dengan baik itu harus dengan perintah pimpinan, dan kalau tidak ada perintah pimpinan tidak dilakukan pekerjaan dengan baik, maka perbaikan mutu kinerja yang terus menerus akan sulit diwujudkan. Seorang pemimpin memotivasi pengikut melalui gaya kepemimpinan yang berbasis Kearifan Lokal Indonesia yaitu gaya kepemimpinnan berbasis karakter dalam mewujudkan ini diperlukan saat ini gaya manajemen kepemimpinan yang mengintegrasikan 18 nilai-nilai charakter building ke dalam gaya kepimpinan pengelolaan Perguruan Tinggi di STAINU Kotabumi Lampung Utara. Jenis peneilitan yang digunakan adalah penelitian kualitatif. Menggunakan model penelitian lapangan. Teknik pengumpulan data menggunakan cara wawancara dan dokumentasi. Langkah-langkah yang digunakan dalam meganalisis data adalah dengan reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan. Kemudian keabsahan data hasil penelitian dilakukan dengan triangulasi Teknik, triangulasi suber dan triangulasi waktu. Dari hasil penelitian di STAINU Kotabumi Lampung menunjukan bahwa pemimpin atau ketua Lembaga telah menggunakan sikap kepemimpinan yang berarakter dengan menerapkan tiga aspek dari pemimpin yang berlarakter yaitu, pengetahuan moral, perasaan moral dan tindakan moral selama menjabat sebagai seorang pemimpin. Hal ini dibuktikan dari bagaimana penerapan kepemimpinan yang dilaksanaka oleh ketua rektor dan dirasakan dampak baiknya bagi Lembaga, pegawai serta mahasiswa di STAINU Kotabumi Lampung Utara. Kata Kunci : Kepemimpinan, Leadership Character, Manajemen Yang Berkarakter

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Manajemen Pendidikan Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 19 Aug 2022 07:46
Last Modified: 19 Aug 2022 07:46
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/20597

Actions (login required)

View Item View Item