PENGGUNAAN MEDIA BUSY BOOK TEMA TANAMAN UNTUK MENINGKATKAN KOGNITIF ANAK USIA DINI 5-6 TAHUN DI TK REVA KID’S KEMILING BANDAR LAMPUNG

SHEILA, SYAFRINA (2022) PENGGUNAAN MEDIA BUSY BOOK TEMA TANAMAN UNTUK MENINGKATKAN KOGNITIF ANAK USIA DINI 5-6 TAHUN DI TK REVA KID’S KEMILING BANDAR LAMPUNG. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of COVER BAB 1 BAB 2 DAPUS.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of SHEILLA FULL SKRIPSI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Berdasarkan hasil pengamatan yang peneliti lakukan di TK Reva Kid’s Kemiling Bandar Lampung ditemukan bahwa kemampuan kognitif anak usia dini masih dalam tahap mulai berkembang, dimana sebelumnya untuk meningkatkan kemampuan kognitif anak di Tk Reva Kid’s lebih banyak menggunakan balok, mengerjakan buku dan majalah. Hal tersebut membuat peneliti ingin melakukan penelitian di Tk Reva Kid’s untuk meningkatkan kemampuan kognitif anak usia dini dengan menggunakan salah satu media yang konkret yaitu menggunakan media busy book. Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap: (1) kemampuan kognitif anak, (2) penggunaan media pembelajaran bertema tanaman dan, (3) dampak penggunaan media pembelajaran busy book bertema tanaman terhadap kemampuan kemampuan kognitif anak. Salah satu aspek perkembangan untuk anak usia dini yang harus dikembangkan adalah aspek perkembangan kognitif dimana aspek perkembangan kognitif berkaitan dengan bagaimana anak mengelola cara berpikirnya. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas dengan dua siklus terdiri atas perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah anak, pendidik dan pengelola. Pengumpulan data dilakukan melalui pengamatan, wawancara, catatan lapangan, dan dokumentasi. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas dengan model kurt lewin. Tempat penelitian ini yaitu kelompok B TK Reva Kid’s Kemiling Permai Bandar Lampung. Subjek penelitian berjumlah 12 anak yang terdiri dari 6 anak laki�laki dan 6 anak perempuan. Tehnik pengumpulan data menggunakan observasi. Penelitian ini dianggap berhasil apabila jika 85% anak sudah bisa dikatakan berkembang sangat baik dan berkembang sesuai harapan. Tehnik analisa menggunakan deskriptif kuantitatif. iv Hasil penelitian menunjukan bahwa kemampuan kognitif anak meningkat melalui busy book yang dilakukan melalui langkah�langkah 1). Peneliti dan guru mengondisikan anak untuk menjelaskan media busy book 2). Menunjukan bentuk media busy book 3). Menginformasikan bahwa ada beberapa indikator yang diujikan 4). Pada kegiatan akhir guru menunjukan manfaat dari media yang digunakan. Peningkatan dapat dibuktikan dari hasil pra siklus masih 25% dan pada siklus 1 anak yang berkembang sangat baik sebanyak 58% pada siklus 2 anak yang berkembang sangat baik sebanyak 84% dengan begitu media busy book berpengaruh dalam meningkatkan kemampuan kognitif anak usia dini 5-6 tahun kelompok B TK Reva Kid’s Kemiling Permai Bandar Lampung. Kata Kunci: media busy book, kemampuan kognitif, pendidikan anak usia dini.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 01 Aug 2022 04:11
Last Modified: 01 Aug 2022 04:11
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/20192

Actions (login required)

View Item View Item