TELAAH TEORI PERKEMBANGAN KOGNITIF JEAN PIAGET DALAM PENGAJARAN ETIKA LINGKUNGAN ANAK USIA DINI

KARMIYATI, Karsim (2022) TELAAH TEORI PERKEMBANGAN KOGNITIF JEAN PIAGET DALAM PENGAJARAN ETIKA LINGKUNGAN ANAK USIA DINI. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of COVER BAB 1 BAB 2 DAPUS.pdf] PDF
Download (3MB)
[thumbnail of KARMIYATI FULL SKRIPSI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Telaah Teori Perkembangan Kognitif Jean Piaget dalam Pengajaran Etika Lingkungan Anak Usia Dini Oleh: KARMIYATI Etika lingkungan merupakan nilai-nilai keseimbangan dalam kehidupan manusia dengan interaksi dan interdependesi terhadap lingkungan hidupnya yang terdiri dari aspek abiotik dan biotik. Etika lingkungan dapat dibelajarkan sejak anak usia dini, dengan memperhatikan pertumbuhan dan perkembangan kognitif anak usia dini. Sejalan dengan berkembangnya kemampuan kognitif, pengetahuan yang dimiliki anak juga lebih luas. Anak dapat menjalankan fungsinya secara wajar dalam interaksi dengan masyarakat dan lingkungan sosialnya. Salah satu teori perkembangan kognitif anak adalah teori Jean Piaget. Tahapan perkembangan kognitif anak usia dini berdasarkan teori Jean Piaget yaitu tahap sensori motorik (0-2 tahun), pra operasional (2-7 tahun) dan operasi konkret (7-11 tahun). Sehingga dalam membelajarkan etika lingkungan kepada anak usia dini diperlukan metode pembelajaran yang menyenangkan atau metode belajar sambil bermain. Metode pembelajaran yang dapat digunakan diantaranya yaitu metode pembelajaran role playing, metode pembelajaran field trip, kegiatan berkebun, metode CCBA dan metode bernyanyi. Kata Kunci: Etika Lingkungan, Metode Pembelajaran, Perkembangan Kognitif, Teori Jean Piaget iv ABSTRACT Jean Piaget's Theory of Cognitive Development in Teaching Environmental Ethics to Early Childhood By: KARMIYATI Environmental ethics are balance values in human life with interaction and interdependence on their environment which consists of abiotic and biotic aspects. Environmental ethics can be taught from an early age, by paying attention to the growth and cognitive development of early childhood. In line with the development of cognitive abilities, the knowledge possessed by children is also wider. Children can carry out their functions naturally in interactions with society and their social environment. One of the theories of child cognitive development is the theory of Jean Piaget. The stages of early childhood cognitive development based on Jean Piaget's theory are the sensorimotor stage (0-2 years), pre-operational (2-7 years) and concrete operations (7-11 years). So that in teaching environmental ethics to early childhood, a fun learning method or learning method while playing is needed. The learning methods that can be used include the role playing learning method, the field trip learning method, gardening activities, the CCBA method and the singing method. Keywords: Environmental Ethics, Learning Methods, Cognitive Development, Jean Piaget's Theory

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pendidikan Biologi
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Biologi
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 28 Jul 2022 08:01
Last Modified: 28 Jul 2022 08:01
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/20146

Actions (login required)

View Item View Item