PEMANFAATAN LIMBAH ORGANIK SKALA RUMAH TANGGA

LINDA, NOVITA (2022) PEMANFAATAN LIMBAH ORGANIK SKALA RUMAH TANGGA. Diploma thesis, UIN RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of COVER BAB 1 BAB 2 DAPUS.pdf] PDF
Download (1MB)
[thumbnail of LINDA FULL SKRIPSI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Pemanfaatan Limbah Organik Skala Rumah tangga Limbah merupakan produk sampingan dari suatu usaha atau kegiatan manusia. Limbah juga dapat diartikan sebagai zat atau bahan buangan yang dihasilkan dari suatu proses produksi baik industri maupun domestik (rumah tangga atau yang biasa disebut sampah). Limbah dapat berupa tumpukan barang-barang bekas, sisa kotoran hewan, tanaman, sayuran dan lain-lain. Bahan ajar ini bertujuan untuk memberikan pemahaman definisi limbah, mengetahui limbah organik di lingkungan sekitar, mengetahui cara pemanfaatan limbah organik rumah tangga, serta mengetahui cara pemanfaatan limbah organik rumah tangga menjadi bahan yang lebih bermanfaat. Modul ini disusun sebagai bahan ajar dan pembelajaran bagi mahasiswa dan masyarakat umum. Limbah organik rumah tangga secera umum terdiri dari berbagai sisa makanan, sayuran, dan buah-buahan. Limbah ini umumnya akan dibuang begitu saja oleh masyarakat padahal limbah rumah tangga dapat dimanfaatkan menjadi berbagai bahan yang memiliki nilai guna seperti halnya dapat dijadikan sebagai Mikrooganisme lokal (MOL), Eco Enzim serta dapat juga dioleh menjadi pupuk organik baik cair maupun padat. Saran dari bahan ajar adalah guna mengurangi penumpukan limbah organik rumah tangga lebih baik diadakan kegiatan dilingkungan rumah untuk memanfaatkan limbah organik agar lebih memiliki nilai guna dan dapat bermanfaat untuk banyak orang. Kata Kunci: Limbah organik, Rumah tangga iii ABSTRACT Utilization Of Household Scale Organic Waste Waste is a by-product of a business or human activity. Waste can also be interpreted as a substance or waste material produced from a production process, both industrial and domestic (household or commonly called garbage). Waste can be in the form of piles of used goods, the rest of animal waste, plants, vegetables, and others. This teaching material aims to provide an understanding of the definition of waste, to know organic waste in the surrounding environment, to know how to use household organic waste, and to know how to use household organic waste into more useful materials. This module is structured as teaching and learning materials for students and the general public. Household organic waste in general consists of various leftovers, vegetables, and fruits. This waste will generally be thrown away by the community even though household waste can be used into various materials that have useful values such as being used as local Microorganisms (MOL), Eco Enzymes and can also be processed into organic fertilizers, both liquid and solid. Suggestions from teaching materials are that in order to reduce the buildup of household organic waste, it is better to hold activities in the home environment to utilize organic waste so that it has more use value and can be useful for many people. Keywords: Organic waste, Household

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pendidikan Biologi
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Biologi
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 25 Jul 2022 08:32
Last Modified: 25 Jul 2022 08:32
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/20032

Actions (login required)

View Item View Item