PRAKTIK PEMBAYARAN HONOR PELATIH EKSTRAKURIKULER DALAM TINJAUAN HUKUM EKONOMI SYARIAH (Studi Kasus Pada SMK Negeri 4 Bandar Lampung)

ANNISA, NUR ICHSANI (2022) PRAKTIK PEMBAYARAN HONOR PELATIH EKSTRAKURIKULER DALAM TINJAUAN HUKUM EKONOMI SYARIAH (Studi Kasus Pada SMK Negeri 4 Bandar Lampung). Diploma thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of SKRIPSI 1-2.pdf] PDF
Download (2MB)
[thumbnail of SKRIPSI ANNISA NUR ICHSANI.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, manusia membutuhkan uang untuk membiayai baik dirinya sendiri maupun membiayai orang lain maka untuk menghasilkan pendapatan manusia dituntut untuk bekerja. Menjadi seorang pelatih merupakan salah satu pekerjaan yang banyak digeluti. Menjadi pelatih tentunya membutuhkan keahlian khusus pada bidang tertentu, sehingga mereka harus diberikan imbalan atas usahanya, tidak terkecuali pada para pelatih ekstrakulikuler di SMK Negeri 4 Bandar Lampung. Karena hal itu, penelitian ini memuat rumusan masalah, yaitu: 1.) Bagaimana praktik pembayaran honor pelatih ekstrakulikuler di SMK Negeri 4 Bandar Lampung; 2.) Bagaimana tinjauan hukum ekonomi syariah terhadap praktik pembayaran honor pelatih ekstrakulikuler SMK Negeri 4 Bandar Lampung. Dari rumusan masalah tersebut memiliki tujuan penelitian yaitu untuk mengetahui praktik pembayaran honor pelatih ekstrakulikuler SMK Negeri 4 Bandar Lampung dan untuk mengetahui pandangan hukum ekonomi syariah terhadap praktik pembayaran honor pelatih ekstrakulikuler SMK Negeri 4 Bandar Lampung. Jenis Penelitian yang dilakukan adalah penelitian lapangan (field research) metode yang dipakai adalah metode penelitian kualitatif dengan deskriptif analisis.Teknik pengumpulan data yang dipakai adalah wawancara dan dokumentasi.Analisis yang dilakukan adalah dengan menggunakan metode induktif dengan menganalisa data menggunakan metode kualitatif, data-data yang telah terkumpul di kelompokkan menjadi satuan yang dapat dikelola untuk kemudian digambarkan dengan kata-kata atau dalam bentuk sebuah kalimat untuk memperoleh kesimpulan akhir. Hasil dari penelitian ini yaitu praktik pembayaran mengenai honorium pelatih ekstrakuliker di SMK Negeri 4 B.Lampung terbagi menjadi 3, yaitu: Tunggal, Kesenian dan Olahraga dari ketiga kelompok itu dapat disimpulkan bahwa akad yang digunakan untuk honor pelatih ekstrakurikuler yang dilakukan di SMK Negeri 4 Bandar Lampung adalah akad ijarah, di mana rukun dan syarat ijarah yang dilakukan telah terpenuhi meskipun diawal akad tidak disebutkan secara rinci mengenai ada atau tidaknya nominal ujrah atau berapa lama waktunya namun dalam pelaksanaannya tidak ada paksaan sedikitpun dari kedua belah pihak sehingga akadnya bisa dikatakan sah menurut hukum Islam. Tetapi, dalam pelaksanaan nya ternyata terdapat beberapa perbedaan pada tiap-tiap pelatih, dari jumlah nominal ujrah yang diterima sampai waktu pemberian ujrah dan dari siapa ujrah itu didapatkan. Dan juga ternyata ada beberapa ujrah yang diberikan tidak pasti dalam satu bulan bahkan mandek sampai waktu yang tidak menentu. Namun, jika dilihat dari rukun dan syarat yang sudah terpenuhi maka dikatakan bahwa akad ijarah pada sistem pengupahan pelatih ekstrakurikuler di SMK Negeri 4 Bandar Lampung sudah sah sesuai dengan hukum Islam. Kata kunci: Honorium, Hukum Ekonomi Syariah, Ijarah, Pelatih Ekstrakurikuler, Upah

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Muamalah (Hukum Ekonomi Syariah)
Divisions: Fakultas Syariah > Muamalah (Hukum Ekonomi Syariah)
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 25 Jul 2022 08:23
Last Modified: 25 Jul 2022 08:23
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/20029

Actions (login required)

View Item View Item