TINJAUAN FIQH SIYA>SAH TERHADAP PARTISIPASI MASYARAKAT DALAM PENANGANAN COVID-19 (Studi di Kelurahan Labuhan Ratu Bandar Lampung)

RIJAL, ULIL ABSHAR (2022) TINJAUAN FIQH SIYA>SAH TERHADAP PARTISIPASI MASYARAKAT DALAM PENANGANAN COVID-19 (Studi di Kelurahan Labuhan Ratu Bandar Lampung). Diploma thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN INTAN LAMPUNG.

[thumbnail of bab 1,5 dapus.pdf] PDF
Download (552kB)
[thumbnail of skripsi full.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Saat ini di seluruh dunia sedang terjadi sebuah pandemi yang dampak cukup besar di semua sektor kehidupan manusia. World Health Organization (WHO) telah menetapkan Coronavirus Disease 2019 atau Covid-19 sebagai sebuah ancaman pandemi. Kasus ini muncul bermula terjadi di Wuhan, Tiongkok dan mulai menyebar ke hampir seluruh dunia. Penyebaran Covid-19 ini sangat cepat dan tidak ada yang mampu memprediksi kapan berakhirnya pandemi Covid�19 ini. Partisipasi masyarakat menjadi penentu keberhasilan untuk pencegahan penyebaran wabah Covid-19, itu dikarenakan pemerintah tidak akan bisa menangani kasus tersebut tanpa adanya peran dari masyarakat. Peran sertanya dalam sebuah kegiatan penyusunan perencanaan serta implementasi program, dan merupakan implementasi kesediaan dan kemauan dari masyarakat untuk berkontribusi terhadap implementasi pembangunan atau dalam hal ini program pencegahan Covid-19. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini: (1) Bagaimana partisipasi masyarakat dalam penanganan Covid-19 di Kelurahan Labuhan Ratu Bandar Lampung? (2) Bagaimana tinjauan fiqh siya>sah terhadap partisipasi masyarakat dalam penanganan Covid-19 di Kelurahan Labuhan Ratu Bandar Lampung?. Dalam penelitian ini penulis skripsi menggunakan penelitian lapangan (field research). Data yang digunakan yaitu data primer dan data sekunder. Data primer adalah data yang langsung dikumpulkan oleh penulis yang bersumber pada pertanyaan (interview) terhadap informan yang memahami tema persoalan penelitian ini. Sementara data sekunder adalah data yang sudah jadi biasanya telah tersusun dalam bentuk dokumen, misalnya mengenai data demografis suatu daerah dan sebagainya. Adapun hasil penelitian ini Partisipasi masyarakat di Kelurahan Labuhan Ratu Bandar Lampung dalam pelaksanaan penanganan Covid 19 sangat baik, hal tersebut dapat dilihat dari adanya kesadaran masyarakat mulai dari proses perencanaan, proses pelaksanaan, proses evaluasi hingga proses pengambilan manfaat dalam menerapkan protokol kesehatan agar terhindar dari bahaya Covid 19 tersebut. Sedangkan menurut fiqh siyasah partispasi masyarakat di Kelurahan Labuhan Ratu Bandar Lampung dalam pencegahan Covid 19 ditinjau dari fiqh siyasah telah melaksanakan sesuai dengan qaidah yakni berupa implementasi sifat siddiq, amanah, fatonah, dan tabligh.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Siyasah (Hukum Tata Negara)
Divisions: Fakultas Syariah > Siyasah (Hukum Tata Negara)
Depositing User: LAYANAN PERPUSTAKAAN UINRIL REFERENSI
Date Deposited: 25 Jul 2022 08:00
Last Modified: 25 Jul 2022 08:00
URI: http://repository.radenintan.ac.id/id/eprint/20017

Actions (login required)

View Item View Item